Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » ‎Babinsa Jeruk Manis Gelar Patroli Malam, Ajak Warga Jaga Kesehatan dan Kamtibmas

‎Babinsa Jeruk Manis Gelar Patroli Malam, Ajak Warga Jaga Kesehatan dan Kamtibmas

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
  • visibility 10
  • comment 0 komentar

‎Lombok Timur — Babinsa Desa Jeruk Manis, Koptu Mohamad Mursal dari Koramil 1615-07/Sikur, melaksanakan kegiatan patroli malam di wilayah Desa Jeruk Manis, Kecamatan Sikur, Kabupaten Lombok Timur. Selasa(28/10/2025).

‎Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Babinsa dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) sekaligus mempererat komunikasi dengan warga binaan.

‎Dalam pelaksanaan patroli malam tersebut, Koptu Mursal berinteraksi langsung dengan warga dan para pemuda yang sedang beraktivitas di lingkungan desa. Ia mengimbau agar masyarakat tidak melakukan aktivitas hingga larut malam, serta senantiasa menjaga kesehatan diri dan keluarga. Selain itu, Babinsa juga mengingatkan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan agar tercipta suasana hidup yang nyaman dan sehat.

‎Babinsa menekankan kepada masyarakat agar tetap aktif melaksanakan ronda malam secara bergiliran untuk mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan. Ia meminta warga segera berkoordinasi dengan ketua RT, kepala wilayah, Babinsa, atau Bhabinkamtibmas jika menemukan hal yang mencurigakan atau berpotensi menimbulkan gangguan keamanan di lingkungan sekitar.

‎Selain soal keamanan, Koptu Mursal juga mengajak warga dan pemuda Desa Jeruk Manis untuk terus menjaga hubungan silaturahmi antarwarga. Menurutnya, kerukunan dan kebersamaan menjadi kunci utama dalam menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan harmonis.

‎Melalui kegiatan patroli malam ini, Babinsa berharap kesadaran masyarakat dalam menjaga kamtibmas dan kebersihan lingkungan semakin meningkat. Ia menegaskan bahwa TNI, khususnya Kodim 1615/Lombok Timur, akan terus berperan aktif dalam mendukung terciptanya keamanan, ketertiban, serta kesejahteraan masyarakat di wilayah binaan.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi Babinsa, Pemerintah Desa, dan Masyarakat Wujudkan Perencanaan Pembangunan yang Tepat Sasaran

    Sinergi Babinsa, Pemerintah Desa, dan Masyarakat Wujudkan Perencanaan Pembangunan yang Tepat Sasaran

    • calendar_month Sabtu, 27 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Ngada – Babinsa Koramil 1625-01/Bajawa wilayah Kecamatan Bajawa, Kopda I Nyoman Agus Astina, pada hari Jumat 26 September 2025 pukul 10.00 WITA menghadiri undangan Musyawarah Desa tentang Perubahan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) dan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) Tahun Anggaran 2025. Kegiatan ini berlangsung di Aula Kantor Desa Ngadhamana, Kecamatan Bajawa, Kabupaten Ngada. […]

  • Dukung Kemandirian Pangan, Pos Fohuk Laksanakan Penyuluhan dan Panen Sayur di Desa Loonuna

    Dukung Kemandirian Pangan, Pos Fohuk Laksanakan Penyuluhan dan Panen Sayur di Desa Loonuna

    • calendar_month Minggu, 16 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Belu, Nusa Tenggara Timur – Personel Pos Fohuk Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad melaksanakan kegiatan penyuluhan ketahanan pangan serta panen sayur bersama warga Dusun Piebulak, Desa Loonuna, Kecamatan Lamaknen Selatan, Kabupaten Belu. Kegiatan ini menjadi wujud nyata komitmen Satgas dalam membantu masyarakat perbatasan meningkatkan kemandirian pangan sekaligus mempererat hubungan antara TNI dan […]

  • Sinergi Babinsa dan Warga Desa Ondorea: Keamanan, Kepedulian, dan Karya Bhakti

    Sinergi Babinsa dan Warga Desa Ondorea: Keamanan, Kepedulian, dan Karya Bhakti

    • calendar_month Rabu, 14 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Nangapanda, Ende – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Kopda Faisal Idrus, melaksanakan kegiatan Monitoring, Komunikasi Sosial (Komsos), Pengamanan Wilayah (Pamwil), sekaligus Karya Bhakti Terbatas bersama warga binaan di Desa Ondorea, Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende, Selasa (13/01/2026). Kegiatan yang dimulai pukul 09.30 WITA tersebut bertujuan untuk memantau keamanan wilayah, meningkatkan kedekatan Babinsa dengan masyarakat, serta membantu warga dalam […]

  • Babinsa Pantai Baru Amankan Keberangkatan KMP Garda Maritim 3

    Babinsa Pantai Baru Amankan Keberangkatan KMP Garda Maritim 3

    • calendar_month Selasa, 6 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru melaksanakan kegiatan pengamanan dan pemantauan keberangkatan kapal ASDP di Pelabuhan Pantai Baru, Desa Ofalangga, Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao, Senin pagi (6/1/2026). Kegiatan pengamanan tersebut dilaksanakan oleh Babinsa Sertu Jhonatan Djata P sebagai bagian dari tugas pembinaan teritorial dan dukungan terhadap kelancaran transportasi laut di wilayah binaan. Pengamanan dimulai sejak […]

  • Kegiatan Outing Class PAUD Putra Prima Duta di Polsek Denpasar Timur

    Kegiatan Outing Class PAUD Putra Prima Duta di Polsek Denpasar Timur

    • calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Suasana keceriaan tampak menyelimuti halaman Mako Polsek Denpasar Timur pada Jumat pagi (10/10/2025). Belasan anak-anak dari PAUD Putra Prima Duta berkunjung dalam kegiatan Outing Class untuk belajar langsung mengenal dunia Kepolisian lebih dekat. Rombongan yang dipimpin oleh Kepala Sekolah dan para guru pendamping ini disambut hangat oleh Kapolsek Denpasar Timur (Dentim) Kompol I Ketut Tomiyasa, […]

  • Cegah Kemacetan Unit Lalulintas Polsek Mengwi Lakukan Pengaturan di Simpang Tiying Tutul

    Cegah Kemacetan Unit Lalulintas Polsek Mengwi Lakukan Pengaturan di Simpang Tiying Tutul

    • calendar_month Senin, 13 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Mengwi – Dalam upaya menjaga kelancaran arus lalu lintas serta mencegah terjadinya kemacetan, Unit Lalu Lintas Polsek Mengwi melaksanakan kegiatan pengaturan arus kendaraan di Simpang Tiying Tutul, Desa Pererenan, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Bali. Minggu (12/10/2025) pukul 19.00 wita Kegiatan pengaturan ini dilakukan pada jam-jam rawan kemacetan, terutama saat pagi dan sore hari ketika aktivitas […]

expand_less