Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Sertu Latif Ajak Petani Manfaatkan Lahan Secara Maksimal untuk Dukung Hanpangan

Sertu Latif Ajak Petani Manfaatkan Lahan Secara Maksimal untuk Dukung Hanpangan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
  • visibility 8
  • comment 0 komentar

SUMBA TENGAH – Tanpa mengenal tempat dan waktu, Babinsa Koramil 03/Katikutana Kodim 1613/Sumba Barat, Sertu Latif, melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan warga masyarakat di Desa Praimadeta, Kecamatan Umbu Ratu Nggay Barat, Kabupaten Sumba Tengah, Selasa (28/10/2025).

Kegiatan Komsos ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi serta membahas upaya bersama dalam mendukung program ketahanan pangan di wilayah binaan.

Dalam kesempatan tersebut, Sertu Latif menyampaikan pentingnya menjaga semangat kerja dan kebersamaan antarwarga, terutama dalam mengelola lahan pertanian agar hasil panen dapat meningkat.

“Ketahanan pangan merupakan salah satu faktor penting dalam mendukung kesejahteraan masyarakat. Karena itu, TNI melalui Babinsa akan terus mendorong warga agar memanfaatkan lahan yang ada secara maksimal,” ujar Sertu Latif.

Ia juga mengajak warga untuk tetap kompak dan saling membantu dalam setiap kegiatan pertanian. Dengan kerja sama yang baik antara TNI dan masyarakat, diharapkan produktivitas sektor pertanian dapat meningkat sehingga kebutuhan pangan di daerah terpenuhi dengan baik.

Warga Desa Praimadeta menyambut baik kegiatan Komsos yang dilakukan Babinsa. Mereka merasa terbantu dengan adanya pendampingan dan motivasi yang diberikan, terutama dalam menghadapi tantangan musim tanam.

Kegiatan ini mencerminkan kepedulian Babinsa terhadap masyarakat binaannya serta memperkuat sinergi antara TNI dan rakyat dalam mendukung program pemerintah di bidang ketahanan pangan.
(Pendim 1613/SB)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Penyaluran Sembako PMR SMAN 2 Semarapura Tengah Kepada Warga Terdampak Bencana Diatensi Koramil Dawan

    Penyaluran Sembako PMR SMAN 2 Semarapura Tengah Kepada Warga Terdampak Bencana Diatensi Koramil Dawan

    • calendar_month Jumat, 19 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Klungkung,- Pjs Danramil 1610-03/Dawan Lettu Inf Ketut Joni didampingi Babinsa Pesinggahan Serka Made Juli Wardana mendampingi kegiatan penyaluran bantuan Sembako kepada warga terdampak bencana, Jumat ( 19/09/25 ). Penyaluran bantuan Sembako ini diselenggarakan oleh siswa dan siswi PMR ( Palang Merah Remaja ) SMAN 2 Semarapura Tengah kepada Bapak Nyoman Sudira ( 53 tahun ) […]

  • Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru Laksanakan Karya Bhakti, Masyarakat Sambut Antusias

    Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru Laksanakan Karya Bhakti, Masyarakat Sambut Antusias

    • calendar_month Minggu, 30 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru turut serta dalam kegiatan pembangunan gapura desa di Desa Nduaria, Kecamatan Kelimutu, Kabupaten Ende. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka Komsos (Komunikasi Sosial), Pam Wilayah, dan Karya Bhakti sebagai bagian dari tugas pokok Babinsa membantu warga serta memperkuat kemanunggalan TNI-Rakyat. Kegiatan dimulai pada pukul 10.00 WITA dengan Babinsa Praka Yofer Labage […]

  • Babinsa Koramil 01/Ba’a Dampingi Program Makan Bergizi Gratis di 17 Sekolah Rote Ndao

    Babinsa Koramil 01/Ba’a Dampingi Program Makan Bergizi Gratis di 17 Sekolah Rote Ndao

    • calendar_month Rabu, 24 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Rote Ndao, 24 September 2025 – Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Sertu Nelson Sine, memantau dan mendampingi pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang digelar di Kabupaten Rote Ndao, Rabu (24/9/2025). Kegiatan berlangsung di Kompleks Perkantoran Ti’i Langga Permai, Jalan Lekunik, Kelurahan Mokdale, Kecamatan Lobalain, dengan pelaksanaan bertahap di 16 titik sekolah dan 1 posyandu. Program MBG […]

  • Babinsa Kopda Otnial Bofe Hadiri Musdes Perencanaan Pembangunan dan Rembuk Stunting di Desa Oeseli

    Babinsa Kopda Otnial Bofe Hadiri Musdes Perencanaan Pembangunan dan Rembuk Stunting di Desa Oeseli

    • calendar_month Rabu, 27 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Babinsa Koramil 1627-01/Baa, Kopda Otnial Bofe menghadiri Musyawarah Desa (Musdes) Perencanaan Pembangunan Tahunan dan Rembuk Stunting Tahun Anggaran 2026 yang berlangsung di Kantor Desa Oeseli, Kecamatan Rote Barat Daya, Kabupaten Rote Ndao, pada Rabu (27/8/2025) pukul 11.20 Wita. Kegiatan musyawarah ini menjadi agenda penting pemerintah desa untuk merumuskan rencana pembangunan tahun depan […]

  • Satuan Binmas Polres Bangli Laksanakan Pembinaan dan Koordinasi dengan Satuan Pengamanan Bank Mandiri

    Satuan Binmas Polres Bangli Laksanakan Pembinaan dan Koordinasi dengan Satuan Pengamanan Bank Mandiri

    • calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Bangli, 11 Oktober 2025 – Satuan Binmas Polres Bangli yang dipimpin oleh Kasat Binmas, AKP I Wayan Wista, melaksanakan pembinaan dan koordinasi dengan satuan pengamanan pada Bank Mandiri, Bangli. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kesiapsiagaan satuan pengamanan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan kerjanya. Dalam pembinaan tersebut, Kasat Binmas menyampaikan pesan-pesan kamtibmas […]

  • Perkuat Kemanunggalan TNI–Rakyat, Babinsa Rempe Bersihkan Irigasi Bersama Warga

    Perkuat Kemanunggalan TNI–Rakyat, Babinsa Rempe Bersihkan Irigasi Bersama Warga

    • calendar_month Minggu, 4 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB — Dalam rangka mendukung kelancaran pengairan persawahan, Babinsa Desa Rempe, Sertu Junaidin, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama warga setempat, Sabtu (03/01/2026). Kegiatan yang berlangsung pada pukul 10.00 hingga 11.00 WITA tersebut difokuskan pada pembersihan saluran irigasi yang selama ini menjadi sumber pengairan utama lahan pertanian warga Desa Rempe. Pembersihan dilakukan secara […]

expand_less