Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Demi Jalan Lebar untuk Warga, Inak Nur Turun ke Lapangan

Demi Jalan Lebar untuk Warga, Inak Nur Turun ke Lapangan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
  • visibility 6
  • comment 0 komentar

Lombok Barat, NTB – Di tengah teriknya matahari dan debu proyek yang beterbangan, semangat seorang perempuan paruh baya terlihat begitu kuat di Dusun Leong Jaya, Desa Giri Madia, Kecamatan Lingsar, Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat. Dialah Inak Nur (65), warga setempat yang tanpa ragu ikut membantu Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Komando Distrik Militer (Kodim) 1606/Mataram dalam percepatan pembangunan talud pelebaran jalan di depan rumahnya, Selasa (28/10/2025).

Jalan yang dulunya hanya berupa setapak sempit, kini telah berubah menjadi jalur lebar yang bisa dilalui kendaraan roda empat bahkan truk pengangkut material. Pemandangan itu menjadi kebanggaan tersendiri bagi Inak Nur, yang sejak awal tak pernah absen membantu anggota TNI meski usianya tak lagi muda.

“Kalau hanya duduk di rumah, saya malah tidak tenang. Saya ingin ikut berbuat untuk kampung ini, biar anak cucu nanti bisa lewat jalan yang bagus,” tutur Inak Nur dengan senyum tulus di sela istirahatnya.

Semangat gotong royong seperti yang ditunjukkan Inak Nur menjadi bukti nyata bahwa TMMD bukan hanya tentang pembangunan fisik, tetapi juga tentang menumbuhkan rasa persaudaraan dan kepedulian antarwarga. Kehadirannya di tengah kegiatan pembangunan membuat para anggota Satgas TMMD merasa bangga dan terharu.

“Beliau memberi kami inspirasi. Di usia senja, masih mau turun tangan membantu kami di lapangan,” ungkap Serma I Komang Supriadi, anggota Satgas TMMD dengan penuh hormat.

“Kini, jalan yang terbentang di depan rumah Inak Nur menjadi simbol kemajuan dan harapan baru bagi masyarakat Giri Madia. Sebuah bukti bahwa semangat membangun negeri tidak mengenal usia,” tutup Sunawar, Kepala Dusun Leong Jaya. (Pendim 1606)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dandim 1628/KSB Jadi Teladan, Hadiri dan Pimpin Langsung Simulasi Program Makan Sehat Bergizi

    Dandim 1628/KSB Jadi Teladan, Hadiri dan Pimpin Langsung Simulasi Program Makan Sehat Bergizi

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Komandan Kodim 1628/KSB, Letnan Kolonel Inf Rendra Agit Trisnawan, memimpin langsung kegiatan simulasi Makan Sehat Bergizi (MSG) di SDN Dasan, Dusun Karang Anyar, Desa Dasan Anyar, Kecamatan Jereweh, pada Kamis (25/9/2025) pukul 07.00 WITA. Kehadiran Dandim dalam kegiatan ini menjadi wujud nyata peran serta TNI Melalui Kodim 1628/KSB dalam mendukung penuh […]

  • Babinsa Koptu Agus Dermawan Turut Awasi Pelaksanaan MBG di SD Negeri Goa

    Babinsa Koptu Agus Dermawan Turut Awasi Pelaksanaan MBG di SD Negeri Goa

    • calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka mendukung program pemerintah untuk meningkatkan gizi anak sekolah, Babinsa Desa Goa, Koramil 1628-05/Jereweh, Koptu Agus Dermawan melaksanakan kegiatan pendampingan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang digelar di SD Negeri Goa, Desa Goa, Kecamatan Jereweh, Kabupaten Sumbawa Barat, Minggu (25/10/2025). Program MBG ini bertujuan memberikan asupan makanan sehat dan seimbang […]

  • Laksanakan Tugas Piket Mako, Sat Lantas Polres Karangasem Ikuti Serah Terima Tugas Jaga

    Laksanakan Tugas Piket Mako, Sat Lantas Polres Karangasem Ikuti Serah Terima Tugas Jaga

    • calendar_month Kamis, 8 Jan 2026
    • account_circle Rossa
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Karangasem – Sat Lantas Pada hari Kamis, 8 Januari 2026 anggota Pukul 08.00 wita anggota Lantas Polres Karangasem melaksanakan serah terima tugas jaga untuk menjaga stabilitas penjagaan, pelimpahan wewenang serta tanggung jawab kepada petugas jaga yang baru, piket lama dan baru melaksanakan serah terima tugas jaga yang dilaksanakan setiap hari pada […]

  • Rajut Kebersamaan Dan Kehangatan, Pos Naekake Adakan Komsos

    Rajut Kebersamaan Dan Kehangatan, Pos Naekake Adakan Komsos

    • calendar_month Rabu, 1 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Naekake– Prajurit Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Barat melaksanakan kegiatan komunikasi sosial ke tokoh agama dan masyarakat di Desa Naekake, Kec. Mutis, Kab. Timor Tengah Utara. Selasa (30/09) Kegiatan ini bertujuan untuk memantau situasi keamanan wilayah perbatasan, memberikan dukungan moril kepada masyarakat, serta menumbuhkan kesadaran tentang pentingnya menjaga kedaulatan bangsa dan meneguhkan nilai-nilai kebangsaan. Dalam kesempatan […]

  • Babinsa Desa Taman: Patroli Malam Adalah Komitmen Jaga Keamanan dan Kenyamanan Warga

    Babinsa Desa Taman: Patroli Malam Adalah Komitmen Jaga Keamanan dan Kenyamanan Warga

    • calendar_month Kamis, 4 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 37
    • 0Komentar

    Badung – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah binaan, Babinsa Desa Taman bersama Babinkamtibmas, Linmas Desa Taman, serta Pecalang Desa Adat Taman melaksanakan patroli rutin malam hari. Kegiatan ini menyasar wilayah Desa Taman, Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung. Patroli malam ini dipimpin langsung oleh Babinsa Desa Taman, Serka I Nyoman Subrata, bersama […]

  • Bhabinkamtibmas Dawan Klod Bersinergi Amankan Kegiatan Mepepada.

    Bhabinkamtibmas Dawan Klod Bersinergi Amankan Kegiatan Mepepada.

    • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Klungkung, – Bhabinkamtibmas Desa Dawan Klod Aiptu I Gede Yoga, bersama Babinsa dan Pecalang Desa Adat Dawan Widang Klod, melaksanakan pengamanan arus lalu lintas dan parkir dalam rangka kegiatan Mepepada, yang merupakan bagian dari rangkaian Upacara Puncak Ngeroras, (16/7). Kegiatan dimulai sejak pukul 09.00 WITA dan akan berlanjut hingga esok hari dengan prosesi Nganyud ke […]

expand_less