Bukan hanya sekedar Hadir di jalan, tetapi kami selalu Berbuat demi Kamseltibcarlantas yang Kondusif.
- account_circle arash news
- calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
- visibility 8
- comment 0 komentar

Polres Tabanan-Polsek Kerambitan, Selasa 27 Oktober 2025; Anggota Polsek Kerambitan secara serentak di pagi hari hadir dan turun pada setiap ruas jalan di daerah Hukum Polsek Kerambitan untuk melakukan pengawasan, pemantauan dan pengaturan arus lalulintas dalam upaya menciptakan situasi arus lalu lintas tetap lancar, aman dan kondusif.
Kegiatan turun ke jalan raya dilaksanakan mulai pukul 06.30 s/d 08.00 Wita. Kegiatan pengawasan dan pengaturan lalu lintas pagi hari difokuskan di jalur utama Denpasar Gilimanuk atau pada strong Point yang telah ditentukan. Sedangkan ditempat lain seperti pasar tradisional Kerambitan, SMP dan SMA Kerambitan tetap dilakukan pengawasan dan pengaturan.
Seijin Kapolres Tabanan AKBP I PUTU BAYU PATI, S. I. K., M. H, Kapolsek Kerambitan AKP I Putu Budiawan mengungkapkan bahwa kegiatan pengawasan dan pengaturan lalu lintas pada pagi hari bukan sekedar tugas rutin belaka. Tetapi dibalik itu kita memiliki tanggung jawab besar dalam menciptakan sitkamtibcarlantas agar tetap aman, lancar dan kondusif, sehingga masyarakat benar-benar merasa aman dan nyaman di jalan raya.
(Humas Polsek Kerambitan)
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar