Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Wujud Kepedulian TNI, TMMD ke-126 Kodim 1625/Ngada Percepat Pemasangan Pipa Air Bersih di Benteng Tawa

Wujud Kepedulian TNI, TMMD ke-126 Kodim 1625/Ngada Percepat Pemasangan Pipa Air Bersih di Benteng Tawa

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
  • visibility 8
  • comment 0 komentar

Ngada, 25 Oktober 2025 – Satuan Tugas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 1625/Ngada terus menunjukkan komitmennya dalam membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat pedesaan. Kali ini, kegiatan difokuskan pada penggalian lubang untuk penanaman pipa air bersih di lokasi pipanisasi Desa Benteng Tawa, Kecamatan Riung Barat, Kabupaten Ngada, dengan capaian progres mencapai 85 persen.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program fisik TMMD yang bertujuan untuk mempercepat pembangunan sarana dan prasarana dasar masyarakat, khususnya dalam pemenuhan kebutuhan air bersih. Proses penggalian dilakukan secara gotong royong antara personel TNI dan mencerminkan semangat kebersamaan dan kemanunggalan TNI dengan rakyat.

Komandan Kodim 1625/Ngada, Letkol Inf. Imam Subekti, S.E., M.I.P., selaku Dansatgas TMMD, menyampaikan bahwa pembangunan jaringan pipa air bersih ini merupakan salah satu prioritas TMMD karena memiliki manfaat langsung bagi masyarakat.

Ketersediaan air bersih merupakan kebutuhan dasar yang sangat penting bagi warga. Melalui kegiatan pipanisasi ini, kami berharap masyarakat Desa Benteng Tawa dapat menikmati akses air bersih yang lebih mudah dan berkelanjutan,” ujar Dandim.

Ia juga menambahkan bahwa hingga saat ini progres pekerjaan telah mencapai sekitar 85 persen, meliputi penggalian jalur pipa dan persiapan penanaman pipa ke titik-titik distribusi. Setelah pekerjaan selesai, diharapkan aliran air bersih dapat menjangkau rumah-rumah warga dan fasilitas umum di desa tersebut.

Dengan semangat “Darma Bakti TNI untuk Negeri”, kegiatan TMMD ke-126 Kodim 1625/Ngada tidak hanya berfokus pada pembangunan fisik, tetapi juga mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat melalui kebersamaan dalam bekerja dan saling membantu demi kemajuan desa.(Pendim Ngada)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Perkuat Kedekatan, Babinsa Syarifuddin Ronda Malam Bersama Karang Taruna

    Perkuat Kedekatan, Babinsa Syarifuddin Ronda Malam Bersama Karang Taruna

    • calendar_month Jumat, 21 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Dompu, NTB — Kamis 20 November 2025. Babinsa Koramil 1614-01/Dompu, Sertu Syarifuddin, terus memperkuat kedekatan dengan warga binaannya melalui kegiatan ronda malam di Dusun Embung Jaya, Desa Mumbu. Kegiatan yang berlangsung pada pukul 20.50 WITA ini diikuti pula oleh para pemuda karang taruna. Dalam kesempatan tersebut, Sertu Syarifuddin melaksanakan komunikasi sosial dan kongkow bersama warga […]

  • Polsek Baturiti Tingkatkan Keamanan Melalui Pelaksanaan Strong Point pagi

    Polsek Baturiti Tingkatkan Keamanan Melalui Pelaksanaan Strong Point pagi

    • calendar_month Selasa, 22 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Baturiti, Selasa 22 Juli 2025 Guna menciptakan situasi Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Baturiti, Personil Polsek Baturiti secara rutin melaksanakan kegiatan strong point di titik strategis dan rawan di wilayah hukumnya. Kegiatan ini merupakan upaya preemtif dan preventif untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), serta […]

  • Polres Tabanan Jalin Koordinasi dengan SMKN 1 Tabanan, Siap Jadi Inspektur Upacara dan Beri Edukasi Pelajar

    Polres Tabanan Jalin Koordinasi dengan SMKN 1 Tabanan, Siap Jadi Inspektur Upacara dan Beri Edukasi Pelajar

    • calendar_month Jumat, 31 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Dalam rangka memperkuat sinergi antara kepolisian dan dunia pendidikan, Sat Binmas Polres Tabanan melaksanakan kegiatan koordinasi dengan pihak SMKN 1 Tabanan pada Jumat, 31 Oktober 2025, pukul 09.00 Wita. Bertempat di ruang Kepala Sekolah SMKN 1 Tabanan, kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasat Binmas bersama Kanit Binkamsa […]

  • Bhabinkamtibmas Bersama Aparatur Desa dan Tokoh Masyarakat, Menghadiri Pembukaan Pordes Desa Gegelang.

    Bhabinkamtibmas Bersama Aparatur Desa dan Tokoh Masyarakat, Menghadiri Pembukaan Pordes Desa Gegelang.

    • calendar_month Rabu, 13 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Karangasem – Polsek Manggis. Pada Hari Sepasa Tanggal 12 Agustus 2025. Pukul 13.00 Wita, Bhabinkamtibmas Desa Gegelang Aiptu I Kadek Sugiartha, Amd., dan aparatur desa serta tokoh masyarakat dan juga anggota Linmas, menghadiri kegiatan Pembukaan Pordes 2025, yang di hadiri oleh : Perbekel Gegelang, Ketua BPD Gegelang, Ketua Linmas Gegelang serta […]

  • Dekat dengan Rakyat, Babinsa Batuan Kawal Langsung Proses Rehab Rumah Pak Made Kerta

    Dekat dengan Rakyat, Babinsa Batuan Kawal Langsung Proses Rehab Rumah Pak Made Kerta

    • calendar_month Minggu, 27 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Minggu (27/7/2025) — Di tengah semangat gotong royong pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Tahun 2025, peran Babinsa Desa Batuan, Koramil 1616-05/Sukawati, Serda Suparman, terlihat begitu menonjol dalam mendampingi pelaksanaan rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) milik I Made Kerta (77 tahun), seorang warga lansia di Banjar Jungut, Desa Batuan, Kecamatan […]

  • Kasdim Bima Jadi Ketua Pacuan Kuda Walikota Cup 2025 Rayakan Kemerdekaan

    Kasdim Bima Jadi Ketua Pacuan Kuda Walikota Cup 2025 Rayakan Kemerdekaan

    • calendar_month Rabu, 6 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Kota Bima,– Dalam rangka memeriahkan perayaan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-80, Kodim 1608/Bima bersama Pordasi Kota Bima akan menggelar pesta rakyat spektakuler berupa pacuan kuda “Walikota Bima Cup 2025”. Acara ini dijadwalkan akan menjadi hiburan utama bagi masyarakat Kota Bima dan sekitarnya. Mayor Inf Asep Okinawa Musa, Kasdim 1608/Bima yang dipercayakan sebagai […]

expand_less