Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Tingkatkan Keamanan Wilayah, Babinsa Ende Aktif Jalin Komunikasi Sosial dengan Warga Detukeli

Tingkatkan Keamanan Wilayah, Babinsa Ende Aktif Jalin Komunikasi Sosial dengan Warga Detukeli

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
  • visibility 6
  • comment 0 komentar

Ende, Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan wilayah dan mempererat hubungan dengan masyarakat, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Clementino P. Dasilva, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Detukeli, Kecamatan Detukeli, Kabupaten Ende, Sabtu (25/10/2025).

Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 09.00 WITA tersebut merupakan bagian dari tugas pokok satuan kewilayahan (Satkowil) dalam membina teritorial di wilayah binaan. Melalui kegiatan ini, Babinsa melakukan pemantauan situasi keamanan serta berinteraksi langsung dengan masyarakat guna mengetahui kondisi sosial dan potensi permasalahan di desa.

Dalam kesempatan itu, Sertu Clementino juga memberikan imbauan kepada warga agar selalu menjaga keamanan, ketertiban, dan kenyamanan di lingkungan masing-masing. Ia menekankan pentingnya rasa tanggung jawab bersama dalam menciptakan situasi yang aman dan damai di tengah masyarakat.

“Kehadiran kami di tengah masyarakat bukan hanya untuk memantau keamanan, tetapi juga memberikan rasa aman dan nyaman. Kami ingin masyarakat tahu bahwa TNI selalu hadir dan siap membantu kapan pun dibutuhkan,” ungkap Sertu Clementino P. Dasilva saat ditemui di lokasi kegiatan.

Selain berdialog dengan warga, Babinsa juga mendengarkan langsung keluhan dan masukan dari masyarakat terkait situasi di wilayah mereka. Hal ini dilakukan agar setiap persoalan dapat segera dikoordinasikan dengan aparat pemerintahan setempat untuk dicarikan solusi terbaik.

Kegiatan Komsos dan Pamwil tersebut berjalan dengan tertib, aman, dan lancar, serta mendapat sambutan positif dari warga Desa Detukeli. Mereka menyampaikan apresiasi atas perhatian dan kedekatan Babinsa yang senantiasa hadir di tengah-tengah masyarakat.

“Kegiatan seperti ini membuat kami merasa lebih dekat dengan TNI. Babinsa selalu memberi semangat dan perhatian terhadap situasi di desa kami,” ujar salah satu warga setempat.

Melalui kegiatan pembinaan teritorial seperti ini, diharapkan sinergi antara TNI dan rakyat akan semakin kuat, serta mampu menciptakan kondisi wilayah yang aman, tenteram, dan sejahtera.

(PENDIM 1602/ENDE)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Serda Fransiskus A. Moa Tinjau Sawah Kelompok Tani Lande Kapa

    Serda Fransiskus A. Moa Tinjau Sawah Kelompok Tani Lande Kapa

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Ende – Dalam rangka mendukung program Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Serda Fransiskus A. Moa, melaksanakan kegiatan pemantauan pertumbuhan tanaman padi bersama Kelompok Tani Lande Kapa di Desa Welamosa, Kecamatan Wewaria, Kabupaten Ende, Kamis (25/9/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pembinaan teritorial melalui komunikasi sosial (Komsos) dan pengamanan wilayah (Pamwil) yang menjadi tugas pokok […]

  • Babinsa Koramil 1602-01 Aktif Jaga Keamanan Lewat Komunikasi Sosial di Wajakeajaya

    Babinsa Koramil 1602-01 Aktif Jaga Keamanan Lewat Komunikasi Sosial di Wajakeajaya

    • calendar_month Senin, 6 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan wilayah dan meningkatkan hubungan kemitraan dengan masyarakat, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serka Piter Kase, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Dusun Raba, Desa Wajakeajaya, Kecamatan Ende. Kegiatan dimulai pada pukul 10.15 WITA dan berlangsung hingga selesai dengan tertib dan aman. Dalam kegiatan ini, Babinsa secara langsung […]

  • TNI-Polri dan Pemda Lombok Barat Tertibkan Hiburan Malam Ilegal

    TNI-Polri dan Pemda Lombok Barat Tertibkan Hiburan Malam Ilegal

    • calendar_month Minggu, 20 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Lombok Barat, NTB — Dalam menciptakan wilayah yang aman, tertib, dan bebas dari praktik-praktik yang meresahkan masyarakat, Komando Distrik Militer (Kodim) 1606/Mataram bersama Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Lombok Barat (Lobar) melalui Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), melaksanakan razia gabungan terhadap tempat hiburan malam ilegal, Minggu (20/7/2025).   Operasi gabungan ini dipimpin langsung oleh Perwira […]

  • Babinsa Waingapu Aktif Dukung Program Ketahanan Pangan di Kecamatan Kambera

    Babinsa Waingapu Aktif Dukung Program Ketahanan Pangan di Kecamatan Kambera

    • calendar_month Kamis, 14 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 35
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur.Sebagai bentuk nyata kepedulian terhadap ketahanan pangan di wilayah binaannya, Babinsa Koramil 05/Waingapu Kodim 1601/Sumba Timur, Koptu Mukmin Matoke, turun langsung ke sawah mendampingi para petani dalam kegiatan penyebaran pupuk untuk tanaman padi di Kelurahan Mauliru, Kecamatan Kambera, Kabupaten Sumba Timur, Rabu (14/08/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya TNI dalam membantu pemerintah daerah […]

  • Cegah Gangguan Kamtibmas, Polsek Densel Gelar KRYD, Yustisi, dan Cooling System

    Cegah Gangguan Kamtibmas, Polsek Densel Gelar KRYD, Yustisi, dan Cooling System

    • calendar_month Selasa, 16 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    DENPASAR – Dalam upaya mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Polsek Denpasar Selatan melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD), Yustisi, dan Cooling System pada Senin malam (15/12/) hingga Selasa (16/12) dini hari , Kegiatan ini menyasar sejumlah ruas jalan utama, kawasan permukiman, pusat perbelanjaan, hingga area wisata di wilayah hukum Polsek Denpasar Selatan. […]

  • Unit Lalu Lintas Polsek Dentim Beri Edukasi Keselamatan Berlalu Lintas kepada Siswa SMK Saraswati 2

    Unit Lalu Lintas Polsek Dentim Beri Edukasi Keselamatan Berlalu Lintas kepada Siswa SMK Saraswati 2

    • calendar_month Senin, 21 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Dalam rangka mendukung pelaksanaan Operasi Patuh Agung 2025 dan menanamkan budaya tertib berlalu lintas sejak dini, Unit Lalulintas Polsek Denpasar Timur (Dentim) memberikan penyuluhan keselamatan berlalu lintas kepada siswa-siswi baru SMK Saraswati 2 Denpasar dalam kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS), pada Senin (21/07/2025) pagi. Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 09.00 Wita ini dipimpin langsung […]

expand_less