Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Komsos Babinsa Oetete Dorong Optimalisasi Program Koperasi Merah Putih

Komsos Babinsa Oetete Dorong Optimalisasi Program Koperasi Merah Putih

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
  • visibility 14
  • comment 0 komentar

NTT-KUPANG, – Babinsa Kelurahan Oetete Koramil 1604-01/Kupang, Peltu Agus SR, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama Ibu Dian, Ketua Koperasi Desa Kelurahan Merah Putih (KDKMP) Oetete, Ibu Santy, Sekretaris KDKMP, serta Ibu Loisa selaku pendamping dari Dinas Koperasi Kota Kupang. Pertemuan berlangsung di rumah Ketua KDKMP Oetete, RT 005 RW 002, Kelurahan Oetete, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang, dalam suasana penuh kekeluargaan dan semangat kebersamaan. Jumat (24/10/2025).

Kegiatan Komsos tersebut membahas mengenai kelengkapan dan percepatan persiapan administrasi KDKMP Oetete, sebagai bagian dari upaya memperkuat keberadaan koperasi di tingkat kelurahan. Babinsa menekankan pentingnya koordinasi yang baik antara pengurus koperasi, pendamping dari dinas, dan masyarakat agar pelaksanaan program dapat berjalan lancar serta memberikan manfaat nyata bagi warga Oetete.

Dalam kesempatan tersebut, Peltu Agus SR menyampaikan bahwa keberadaan koperasi merupakan salah satu bentuk nyata ekonomi kerakyatan yang perlu terus dibina. “TNI melalui Babinsa selalu siap mendukung dan mendorong masyarakat agar koperasi berjalan aktif dan produktif, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan warga di wilayah binaan,” ujarnya.

Melalui kegiatan Komsos ini, diharapkan kerja sama antara Babinsa, pengurus koperasi, dan Dinas Koperasi Kota Kupang semakin solid dalam mempercepat pembentukan dan operasionalisasi KDKMP Oetete. Kegiatan ini juga menjadi wujud nyata peran Babinsa dalam mendukung pemberdayaan ekonomi masyarakat sekaligus memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat di wilayah Kota Kupang. (Pendim1604).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Dorong Kemanunggalan TNI-Rakyat Melalui Komsos di Desa Jegharangga

    Babinsa Kodim 1602/Ende Dorong Kemanunggalan TNI-Rakyat Melalui Komsos di Desa Jegharangga

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Ende, Pratu Marianus Rugi Naga, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, melaksanakan kegiatan Hanpangan dengan melakukan pemantauan lahan ubi milik Bapak Ambros di Desa Jegharangga, Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende. Kegiatan berlangsung sejak pukul 10.00 Wita hingga selesai. Selain itu, Babinsa juga melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dan pemantauan wilayah (Pamwil) bersama masyarakat setempat. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa memberikan himbauan […]

  • Dikawal Babinsa Batununggul, Puluhan Peserta  Ikut Serta Lomba Jukung Hut Ke 80 Kemerdekaan RI

    Dikawal Babinsa Batununggul, Puluhan Peserta Ikut Serta Lomba Jukung Hut Ke 80 Kemerdekaan RI

    • calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 36
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dalam rangka menyambut HUT RI ke 80 tahun 2025, bertempat di Pantai Tanjung Kerambitan Batununggul, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung telah dilaksanakan Lomba Jukung/Perahu Layar Tradisional , Sabtu ( 16/08/25 ). Kegiatan yang diselenggarakan oleh Desa Dinas Batununggul inipun tak luput dari perhatian aparat Babinsa dan Bhabinkamtibmas Batununggul yang terjun langsung untuk mengawal dan […]

  • Babinsa Desa Manulondo Ajak Warga Waspada Dampak Kesehatan dari Sirih Pinang

    Babinsa Desa Manulondo Ajak Warga Waspada Dampak Kesehatan dari Sirih Pinang

    • calendar_month Selasa, 2 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Ende, – Dalam rangka meningkatkan kemanunggalan TNI dan rakyat serta menciptakan kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Kopda Ahmad Sajani, melaksanakan kegiatan Monitoring, Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Manulondo, Kecamatan Ndona, Senin (1/9/2025) pukul 10.30 WITA hingga selesai. Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pokok […]

  • Persiapan Masa Tanam,Babinsa Pratu Ansen Bantu Petani Cabut Bibit Padi

    Persiapan Masa Tanam,Babinsa Pratu Ansen Bantu Petani Cabut Bibit Padi

    • calendar_month Kamis, 28 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional,Babinsa Koramil 02/Rindi Umalulu, Kodim 1601/Sumba Timur, Pratu Ansen turun langsung ke sawah membantu petani mencabut bibit padi siap tanam di areal persawahan milik warga binaannya. Kegiatan ini berlangsung di lahan pertanian milik Bapa Kobus warga Desa Mutunggeding,Kecamatan Umalulu, Kabupaten Sumba Timur, Kamis (28/08/2025). Pratu […]

  • Komitmen Babinsa Koramil 1614-03/Hu’u dalam Pemberdayaan Warga Binaannya

    Komitmen Babinsa Koramil 1614-03/Hu’u dalam Pemberdayaan Warga Binaannya

    • calendar_month 19 jam yang lalu
    • account_circle Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Kamis, 15 Januari 2026, Babinsa Desa Daha, Sertu Abdullah Maulana, melaksanakan kegiatan pendampingan terhadap warga binaan yang sedang memupuk jagung di lahan So Lalembo, Desa Daha. Kegiatan ini merupakan bagian dari program ketahanan pangan yang rutin dilakukan Babinsa Koramil 1614-03/Hu’u. Dalam kegiatan tersebut, Sertu Abdullah Maulana secara aktif memberikan arahan dan pendampingan […]

  • Kepedulian Satgas Dengan Bagi Bubur Kacang Gratis Kepada Siswa SD di Perbatasan

    Kepedulian Satgas Dengan Bagi Bubur Kacang Gratis Kepada Siswa SD di Perbatasan

    • calendar_month Rabu, 6 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Belu – Pos Fohuk berikan makan berupa bubur kacang hijau dan roti gratis kepada siswa SD Inpres Loonuna di Desa Loonuna, Kecamatan Lamaknen Selatan, Kabupaten Belu. Rabu (06/08/2025). Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Wadanpos Fohuk Sertu Ikram Paokuma bersama anggotanya ini mendapat pujian dan ucapan terimakasih dari pihak sekolah dalam mendukung tumbuh kembang anak dalam […]

expand_less