Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Koramil 1628-05/Jereweh Hadiri Penilaian Kinerja Desa dan Kelurahan Cegah Stunting

Koramil 1628-05/Jereweh Hadiri Penilaian Kinerja Desa dan Kelurahan Cegah Stunting

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
  • visibility 16
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB — Dalam upaya mempercepat penurunan angka stunting di wilayah Kecamatan Jereweh, Pemerintah Kecamatan Jereweh menggelar kegiatan Penilaian Kinerja Desa/Kelurahan dalam Mempercepat Penurunan Stunting yang berlangsung di Aula Kantor Camat Jereweh, Selasa (21/10).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Danramil 1628-05/Jereweh Kapten CBA Suwondo beserta seluruh Babinsa Koramil 1628-05/Jereweh. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Camat Jereweh, Ketua TP-PKK Kecamatan Jereweh, Ketua AGR Kecamatan Jereweh, serta Bhabinkamtibmas Jereweh. Total peserta yang hadir mencapai sekitar 25 orang.

Acara diawali dengan doa bersama pada pukul 09.15 WITA, dilanjutkan sambutan oleh Camat Jereweh yang menekankan pentingnya sinergi lintas sektor dalam menekan angka stunting di tingkat desa dan kelurahan.

Dalam kesempatan tersebut, Kapten CBA Suwondo memberikan arahan dan masukan terkait pentingnya peran aktif Babinsa dalam mendukung program pemerintah daerah, terutama dalam kegiatan pendampingan, edukasi masyarakat, serta pemantauan gizi anak di wilayah binaan.

“Kami di jajaran TNI siap bersinergi dengan semua pihak untuk mempercepat penurunan stunting. Ini bagian dari pengabdian kami kepada masyarakat,” ujar Kapten Suwondo.

Kegiatan ditutup pada pukul 10.20 WITA dan berjalan dengan aman, tertib, serta penuh semangat kolaborasi antara pemerintah daerah, TNI, dan unsur terkait lainnya.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Semangat Gotong Royong di Desa Pengulon: Upacara Melaspas Tandai Peresmian Aula dan Jalan Rabat Beton

    Semangat Gotong Royong di Desa Pengulon: Upacara Melaspas Tandai Peresmian Aula dan Jalan Rabat Beton

    • calendar_month Jumat, 8 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Buleleng, Bali – Semangat kebersamaan dan gotong royong masyarakat Desa Pengulon, Kecamatan Gerokgak, Kabupaten Buleleng, terlihat jelas dalam sebuah acara penting pada Selasa, 8 Agustus 2025. Dengan nuansa khidmat, upacara Melaspas digelar untuk menandai peresmian penggunaan aula desa dan jalan rabat beton yang baru selesai dibangun. Kehadiran berbagai tokoh penting, termasuk Danramil 1608-08/Gerokgak dan Babinsa […]

  • Gerakan Pangan Murah sambut HUT TNI ke-80 oleh Koramil jajaran Kodim 1623/Karangasem.

    Gerakan Pangan Murah sambut HUT TNI ke-80 oleh Koramil jajaran Kodim 1623/Karangasem.

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Dalam rangka menyambut HUT TNI ke-80, Koramil jajaran Kodim 1623/Karangasem melaksanakan kegiatan gerakan pangan murah di desa-desa wilayah Kecamatan Abang, Kecamatan Manggis dan Kec.Kubu Kab.Karangasem, pada Rabu (01/10/25). Kegiatan gerakan pangan murah (GPM) dalam rangka mendukung pemerintah menstabilkan pasokan dan harga pangan pokok agar masyarakat dapat membeli beras berkualitas dengan harga terjangkau serta […]

  • Letda Arm Ananda Noor Bintoro: Keselamatan Warga Perbatasan Menjadi Prioritas

    Letda Arm Ananda Noor Bintoro: Keselamatan Warga Perbatasan Menjadi Prioritas

    • calendar_month Rabu, 3 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad dari Pos Laktutus dan Pos Nananoe menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat binaan melalui aksi donor darah di RSUD Gabriel Atambua. Donor darah ini dilakukan untuk membantu salah satu warga Desa Fohoeka, atas nama Ibu Oktavia Pita, yang dirujuk ke rumah sakit akibat kekurangan darah menjelang proses persalinan. Kehadiran […]

  • TNI Hadir di Tengah Rakyat: Babinsa Koramil 01/Lewa Turut Bangun Fasilitas Air Bersih

    TNI Hadir di Tengah Rakyat: Babinsa Koramil 01/Lewa Turut Bangun Fasilitas Air Bersih

    • calendar_month Rabu, 3 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur,Babinsa Koramil 01/Lewa Kodim 1601/Sumba Timur, Sertu I Nengah S, melaksanakan kegiatan teritorial dengan membantu warga dalam pembuatan bak penampung air di Desa Kangeli, Kecamatan Letis, Kabupaten Sumba Timur,pada Rabu (03/09/2025). Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian Babinsa dalam mendukung kebutuhan dasar masyarakat, khususnya dalam penyediaan air bersih yang sangat penting untuk kehidupan sehari-hari. […]

  • Sambangi Paud, Satgaster Pos Halibete II Berikan Bimbingan Belajar Kepada Anak-Anak Paud

    Sambangi Paud, Satgaster Pos Halibete II Berikan Bimbingan Belajar Kepada Anak-Anak Paud

    • calendar_month Jumat, 5 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    SATGASTER KODIM 1605/BELU, Personil Satgaster Kodim 1605/Belu Pos Halibete II Sertu Zefrino Baros melakukan anjangsana serta memberikan bimbingan belajar kepada anak-anak Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Sta.Maria Magdala di Desa Maneikun, Kecamatan Lasiolat, Kabupaten Belu perbatasan RI-RDTL, Kamis (5/9/2025). Kehadiran Sertu Zefrino Baros dalam mendampingi anak-anak Paud yang sedang belajar ini merupakan bentuk kepeduliannya di […]

  • Arus Lancar di Jam Sibuk, Strong Point Pagi Polres Badung Berjalan Efektif

    Arus Lancar di Jam Sibuk, Strong Point Pagi Polres Badung Berjalan Efektif

    • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Mangupura – Kegiatan strong point pagi yang dilaksanakan pada Kamis, 27 November 2025, mulai pukul 06.30 hingga 11.00 WITA di dua titik utama—Simpang Celuk dan Simpang Cepaka Kecamatan Mengwi berjalan dengan tertib dan efektif. Personel gabungan dari Satlantas, Bhabinkamtibmas, Sat Reskrim, dan staf Polres Badung telah menempati pos yang ditentukan sejak pagi hari untuk mengatur […]

expand_less