Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Cegah Kemacetan Di Akhir Pekan, Polsek Abiansemal Turunkan Personel Atur Lalin Sore

Cegah Kemacetan Di Akhir Pekan, Polsek Abiansemal Turunkan Personel Atur Lalin Sore

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 20 Okt 2025
  • visibility 12
  • comment 0 komentar

ABIANSEMAL – Guna memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, Polsek Abiansemal secara rutin menerjunkan personilnya dalam melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas sore hari di sejumlah titik rawan kemacetan wilayah Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung, Minggu (19/10/2025).

Kegiatan rutin ini dilakukan untuk mengantisipasi meningkatnya volume kendaraan di akhir pekan, terutama di kawasan perumahan, pasar, dan jalur menuju tempat wisata yang kerap padat pada sore hari. Personel Polsek Abiansemal disebar ke beberapa titik strategis untuk memastikan arus lalu lintas tetap lancar dan aman bagi para pengguna jalan.

Selain melakukan pengaturan arus kendaraan, petugas juga membantu masyarakat yang menyeberang jalan dan memberikan imbauan agar tetap tertib serta mengutamakan keselamatan selama berkendara.

Kanit Samapta Polsek Abiansemal IPTU I Made Sudiana, S.H., seijin Kapolsek Abiansemal Kompol I Nyoman Karang Adiputra, S.H., menjelaskan bahwa pengaturan lalu lintas sore hari menjadi salah satu bentuk nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat dalam memberikan rasa aman dan nyaman di jalan raya.

“Setiap akhir pekan volume kendaraan cenderung meningkat, sehingga kami turunkan personel untuk melakukan pengaturan lalu lintas di titik-titik rawan kemacetan. Kehadiran anggota di lapangan juga diharapkan dapat mencegah terjadinya pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas,” ujar IPTU I Made Sudiana.

Beliau juga menambahkan bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari tugas rutin kepolisian dalam menjaga situasi Kamseltibcar Lantas (Keamanan, Keselamatan, Ketertiban, dan Kelancaran Lalu Lintas) di wilayah Abiansemal.

“Kami mengimbau kepada seluruh pengguna jalan untuk selalu mematuhi aturan lalu lintas, mengutamakan keselamatan, serta saling menghargai antar pengguna jalan,” tambahnya. (20/10)

Dengan adanya kegiatan pengaturan lalu lintas secara konsisten, diharapkan arus kendaraan di wilayah hukum Polsek Abiansemal tetap tertib, aman, dan lancar, khususnya di waktu padat sore hari pada akhir pekan.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Patroli Barcode Upaya Cegah Tindak Kejahatan Curat, Curat, curanmor dan Kejahatan Jalanan Lainnya.

    Patroli Barcode Upaya Cegah Tindak Kejahatan Curat, Curat, curanmor dan Kejahatan Jalanan Lainnya.

    • calendar_month Rabu, 1 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Polres Tabanan-Polres Tabanan, Rabu 1 Oktober 2025; Perwira Pengawas (Pawas) Polsek Kerambitan Iptu I Nyoman Parka Susana, S. Ip. Bersama 2 (dua) piket fungsi melaksanakan Patroli Barcode di daerah hukum Polsek Kerambitan dalam upaya menekan angka kriminalitas khususnya Curat, Curas, Curanmor dan Kejahatan Jalanan lainnya. Kegiatan Patroli dilaksanakan pada pukul 10.30 s/d 11.45 Wita. Patroli […]

  • Berikan Rasa Aman Bagi Warga Babinsa Koramil 02/Pantai Baru PAM Pertandingan Sepak Bola

    Berikan Rasa Aman Bagi Warga Babinsa Koramil 02/Pantai Baru PAM Pertandingan Sepak Bola

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Seru Andre Muskananfola Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru melaksanakan pengamanan pertandingan sepak bola GREDER NUSAKDALE CUP II TAHUN 2025.Di lapangan Desa Nusakdale, Kecamatan Pantai Baru Kabupaten Rote Ndao, Kamis (7/08/2025) Kegiatan ini bertujuan untuk mewujudkan keamanan dan ketertiban selama pertandingan berlangsung, serta mendukung sportivitas antar tim dan penonton. Babinsa Sertu Andre mengatakan, pengamanan […]

  • Kapolres Tabanan Hadiri Aksi Hijaukan Gunung Batukau Bersama Pemerintah dan Warga

    Kapolres Tabanan Hadiri Aksi Hijaukan Gunung Batukau Bersama Pemerintah dan Warga

    • calendar_month Jumat, 8 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Dalam upaya penyelamatan ekosistem gunung, mata air, sungai, dan laut, kegiatan Launching Penanaman Pohon Penghijau digelar di kawasan suci Pura Luhur Batukau, Kecamatan Penebel, pada Jumat, 8 Agustus 2025. Kegiatan ini mengusung tema “Menanam Pohon sebagai Implementasi Rencana Aksi Penyelamatan Ekosistem Gunung, Mata Air, Sungai, dan Laut” […]

  • Babinsa Serda Antonius Wae Tingkatkan Sinergi dengan Warga Desa Wolokoli melalui Komsos

    Babinsa Serda Antonius Wae Tingkatkan Sinergi dengan Warga Desa Wolokoli melalui Komsos

    • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Serda Antonius Wae, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) bersama masyarakat Desa Wolokoli, Kecamatan Wolowaru, Kabupaten Ende, Kamis (13/11/2025). Kegiatan dimulai pukul 09.00 Wita dan berlangsung hingga selesai dengan aman, tertib, dan lancar. Babinsa memantau situasi keamanan wilayah, memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, serta mendengarkan […]

  • Upaya Mendukung Ketahanan Pangan Desa, Babinsa Bersama Pemerintah Desa dan Warga Tanam Jagung

    Upaya Mendukung Ketahanan Pangan Desa, Babinsa Bersama Pemerintah Desa dan Warga Tanam Jagung

    • calendar_month Jumat, 14 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, Babinsa Desa Tulakadi Koramil 1605-07/Wedomu Sertu Melky Michael bersama Pemerintah Desa Tulakadi dan masyarakat melaksanakan kegiatan penanaman bibit jagung di lahan milik Desa Tulakadi, Kecamatan Tasifeto Timur, Kabupaten Belu, Jumat (14/11/2025).   Penanaman jagung pada lahan seluas 5 hektar are yang dilakukan secara bertahap pada 4 petak lahan tersebut guna mendukung peningkatan ketahanan […]

  • ‎Babinsa Bebidas Laksanakan Patroli Kongko-Kongko, Ajak Warga Jaga Kamtibmas dan Kerukunan

    ‎Babinsa Bebidas Laksanakan Patroli Kongko-Kongko, Ajak Warga Jaga Kamtibmas dan Kerukunan

    • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    ‎LOMBOK TIMUR, WANASABA — Babinsa Desa Bebidas, Dusun Pesugulan, Sertu Yudha Sapta Hadi, melaksanakan kegiatan patroli kongko-kongko di wilayah Desa Bebidas, Kecamatan Wanasaba, Kabupaten Lombok Timur, pada Selasa (28/10/2025). ‎ ‎Kegiatan ini bertujuan untuk memantau situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) sekaligus mempererat hubungan komunikasi antara Babinsa dengan warga binaannya. ‎ ‎Dalam suasana santai dan […]

expand_less