Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Polairud Polres Gianyar Laksanakan Patroli Pesisir dan Atensi Upacara Ngedetin di Pantai Masceti

Polairud Polres Gianyar Laksanakan Patroli Pesisir dan Atensi Upacara Ngedetin di Pantai Masceti

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 18 Okt 2025
  • visibility 14
  • comment 0 komentar

Gianyar, 18 Oktober 2025 – Personel Satuan Polisi Perairan dan Udara (Sat Polairud) Polres Gianyar melaksanakan kegiatan patroli rutin pesisir sekaligus melakukan atensi kegiatan masyarakat dalam rangka upacara Ngedetin yang diselenggarakan oleh Yayasan Sekah Ganesha Keramas di Pantai Masceti, Desa Medahan, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar.

Kegiatan yang dilaksanakan pada Sabtu (18/10/2025) pukul 09.15 Wita tersebut dipimpin oleh KBO Polairud Polres Gianyar Ipda I Made Sulatra bersama Pawas I Wayan Suantara, serta melibatkan personel Aipda I Nyoman Sudarsana dan Bripka I Made Wirakusuma.

Patroli dilakukan menyusuri pesisir Pantai Masceti guna memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap kondusif selama berlangsungnya kegiatan keagamaan yang dihadiri sekitar 1.500 warga. Personel juga memberikan imbauan kamtibmas dan pesan keselamatan kepada masyarakat agar tetap waspada serta berhati-hati saat beraktivitas di area pantai.

Dari hasil pemantauan di lapangan, situasi cuaca dilaporkan cerah, air laut dalam kondisi pasang dengan ombak landai, dan tidak ditemukan hal-hal menonjol. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.

Kasat Polairud Polres Gianyar AKP I Ketut Nariawan, S.H., M.H. menyampaikan bahwa kegiatan patroli tersebut merupakan bentuk komitmen jajaran Polairud dalam menjaga stabilitas keamanan wilayah perairan dan pesisir Gianyar.

“Kami terus meningkatkan kegiatan patroli di wilayah pesisir guna memberikan rasa aman kepada masyarakat, khususnya saat ada kegiatan keagamaan atau aktivitas masyarakat di pantai. Selain menjaga situasi kamtibmas, kami juga mengingatkan warga agar selalu memperhatikan faktor keselamatan ketika berada di laut maupun di area pantai,” ujar AKP I Ketut Nariawan.

Lebih lanjut, Kasat Polairud menegaskan bahwa pihaknya akan terus meningkatkan kehadiran personel di titik-titik rawan serta memperkuat kerja sama dengan masyarakat pesisir untuk mencegah potensi gangguan keamanan di wilayah perairan Gianyar.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Optimalkan Tugas & Jaga Integritas, Arahan Kapolres Tabanan dalam Asistensi di Polsek Selemadeg

    Optimalkan Tugas & Jaga Integritas, Arahan Kapolres Tabanan dalam Asistensi di Polsek Selemadeg

    • calendar_month Kamis, 30 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Selemadeg, Kapolres Tabanan, AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H., memimpin kegiatan asistensi di Aula Mako Polsek Selemadeg pada pukul 12.25 Wita, menekankan pentingnya optimalisasi tugas pokok Kepolisian meskipun dengan keterbatasan personel. Kapolres mendorong anggota untuk tetap semangat dan bersyukur, serta mengedepankan fungsi preventif terutama dalam mengelola arus lalu lintas di […]

  • Babinsa Kilo Patroli Malam Jaga Keamanan Desa Malaju

    Babinsa Kilo Patroli Malam Jaga Keamanan Desa Malaju

    • calendar_month Rabu, 30 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Dompu, NTB — Dalam rangka meningkatkan keamanan dan kewaspadaan lingkungan, Babinsa Desa Malaju, Sertu Mastudinur dari Koramil 1614-04/Kilo melaksanakan kegiatan patroli ronda malam bersama warga binaan pada Rabu malam, 30 Juli 2025. Kegiatan ini berlangsung di Dusun Patula Timur, Desa Malaju, Kecamatan Kilo, Kabupaten Dompu. Patroli dilakukan dengan cara menyusuri area permukiman warga, pos ronda, […]

  • Hadir di Wilayah Binaan, Babinsa Ende Berikan Himbauan Waspada Keamanan dan Ketertiban

    Hadir di Wilayah Binaan, Babinsa Ende Berikan Himbauan Waspada Keamanan dan Ketertiban

    • calendar_month 9 jam yang lalu
    • account_circle arash news
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Denis Fernandes, melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil) sekaligus komunikasi sosial (Komsos) bersama perangkat Desa Ndondo, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende, Jumat (16/01/2026). Kegiatan yang dimulai pukul 09.17 WITA ini bertujuan untuk memantau keamanan wilayah, memastikan situasi tetap kondusif, serta memperkuat kemanunggalan TNI dengan masyarakat di wilayah binaan. Dalam kegiatan tersebut, […]

  • Sinergi di Loloan Timur, Dandim 1617/Jembrana Fokus Target Ground Breaking KDKMP Akhir Januari

    Sinergi di Loloan Timur, Dandim 1617/Jembrana Fokus Target Ground Breaking KDKMP Akhir Januari

    • calendar_month Selasa, 13 Jan 2026
    • account_circle Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

      JEMBRANA – Komandan Kodim (Dandim) 1617/Jembrana, Letkol Inf Sy. Gafur Thalib, menghadiri kegiatan Video Conference (Vicon) evaluasi percepatan pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) yang dipimpin langsung oleh Aster Panglima TNI. Kegiatan ini berlangsung di Lingkungan Mertesari, Kelurahan Loloan Timur, Kecamatan Jembrana. Kegiatan tersebut bertujuan untuk mengevaluasi sejauh mana progres pembangunan fisik di lapangan […]

  • ‎Koramil 1607-03/Ropang Dukung Pengawasan Distribusi LPG 3 Kg di Kecamatan Lenangguar

    ‎Koramil 1607-03/Ropang Dukung Pengawasan Distribusi LPG 3 Kg di Kecamatan Lenangguar

    • calendar_month Senin, 13 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    ‎NTB, Sumbawa — Dalam rangka memastikan pendistribusian gas LPG 3 Kg berjalan dengan tepat sasaran dan sesuai dengan ketentuan, Pemerintah Kecamatan Lenangguar menggelar rapat koordinasi pengawasan pendistribusian gas LPG 3 Kg, bertempat di Kantor Kecamatan Lenangguar pada Senin (13/10/2025). ‎ ‎Kegiatan tersebut dihadiri oleh Camat Lenangguar Bapak Andry Rahman, S.STP., Danramil 1607-03/Ropang Kapten Inf Ichsan […]

  • Kapolsek Bebandem dan Danramil 1623-07 Bebandem Bersama Forkopimcam Laksanakan Gerakan Pembagian Bendera Merah Putih Menyambut HUT ke-80 Kemerdekaan RI

    Kapolsek Bebandem dan Danramil 1623-07 Bebandem Bersama Forkopimcam Laksanakan Gerakan Pembagian Bendera Merah Putih Menyambut HUT ke-80 Kemerdekaan RI

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Dalam rangka menyemarakkan Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Kapolsek Bebandem AKP I Gede Murdana, S.H. bersama Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Bebandem melaksanakan kegiatan gerakan pembagian bendera Merah Putih. Acara ini berlangsung di Jalan Kuncara Giri Kecamatan Bebandem Kabupaten Karangasem. (07/08/2025). Kegiatan yang berlangsung pada hari ini merupakan bagian dari rangkaian perayaan kemerdekaan […]

expand_less