Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Pastikan Kompetensi Pengendara, Satlantas Polres Badung Gelar Uji Praktik SIM C

Pastikan Kompetensi Pengendara, Satlantas Polres Badung Gelar Uji Praktik SIM C

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
  • visibility 11
  • comment 0 komentar

Mangupura – Dalam upaya meningkatkan keselamatan berlalu lintas dan memastikan kelayakan pengendara di jalan raya, Satuan Lalu Lintas Polres Badung menggelar kegiatan uji praktik SIM C di halaman Satpas Polres Badung, Jumat (17/10/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari program “Polantas Menyapa” yang mengedepankan pelayanan prima dan edukasi langsung kepada masyarakat pemohon SIM.

Seluruh peserta mengikuti tahapan ujian dengan pengawasan langsung dari petugas, mulai dari pemeriksaan kelengkapan administrasi hingga praktik mengendarai sepeda motor sesuai jalur yang telah ditentukan. Dalam prosesnya, petugas Satlantas tidak hanya bertindak sebagai penguji, tetapi juga memberikan bimbingan dan arahan agar peserta memahami pentingnya tertib berlalu lintas serta mengenal berbagai rambu dan marka jalan.

Kasat Lantas Polres Badung AKP Ni Luh Tiviasih, SH, MH., menjelaskan bahwa kegiatan ini tidak semata-mata untuk memenuhi persyaratan administrasi, tetapi bertujuan untuk menciptakan pengendara yang benar-benar kompeten dan bertanggung jawab di jalan raya. “Kami ingin memastikan bahwa setiap pemohon SIM benar-benar memiliki keterampilan dan pemahaman lalu lintas yang baik. Ini bagian dari upaya preventif untuk menekan angka kecelakaan,” ujarnya.

Dengan semangat humanis, program “Polantas Menyapa” menjadi ruang interaktif antara polisi dan masyarakat. Satlantas Polres Badung berharap, melalui uji praktik yang transparan dan profesional ini, kepercayaan publik terhadap pelayanan Polri terus meningkat, serta tercipta budaya berkendara yang aman, tertib, dan berkeselamatan di wilayah Kabupaten Badung. (hms)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Serka Legius Ludji Leo Dampingi Petugas Peternakan Laksanakan Vaksinasi Hewan di Desa Oekopa

    Babinsa Serka Legius Ludji Leo Dampingi Petugas Peternakan Laksanakan Vaksinasi Hewan di Desa Oekopa

    • calendar_month Selasa, 22 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Selasa 22 Juli 2025, Dalam upaya meningkatkan kesehatan hewan ternak dan mencegah penyebaran penyakit hewan, Babinsa Serka Legius Ludji Leo Babinsa Koramil 1618-04/Bisel, mendampingi tim dari Dinas Peternakan Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) melaksanakan kegiatan vaksinasi hewan di Desa Oekopa, Kecamatan Biboki Tanpah, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU). Kegiatan ini turut dihadiri oleh Ketua […]

  • Sat Polairud Bantu Warga dan Menggendong  Anak Kecil saat Upacara Ngaturang Pekelem

    Sat Polairud Bantu Warga dan Menggendong Anak Kecil saat Upacara Ngaturang Pekelem

    • calendar_month Minggu, 16 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Polda Bali- Resor Karangasem – Sat Polairud Pada Minggu, (16/11/2025,) Satuan Polairud Polres Karangasem Wujudkan Polisi Penolong yaitu membantu Warga dan Menggendong Anak Kecil saat Upacara Ngaturang Pekelem dari Warga masyarakat Desa Adat Bugbug, Karangasem di Pesisir Pantai Puri Bagus Candidasa, Bugbug Karangasem “Menunjukkan kepedulian dan kedekatannya dengan masyarakat. turun langsung membantu Warga dan Menggendong […]

  • Babinsa Ponain Kawal Persiapan Lomba Posyandu Tingkat Provinsi

    Babinsa Ponain Kawal Persiapan Lomba Posyandu Tingkat Provinsi

    • calendar_month Sabtu, 15 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Babinsa Ponain Koramil 1604-04/Amarasi, Serka Adner Paut menghadiri rapat bersama Pemerintah Desa Ponain dalam rangka mempersiapkan lomba Posyandu tingkat Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) serta membahas agenda monitoring dari Kecamatan Amarasi dan UPTD Puskesmas Oekabiti di lokasi Posyandu. Rapat berlangsung di Aula Kantor Desa Ponain, Kecamatan Amarasi, Kabupaten Kupang, dengan dihadiri berbagai unsur […]

  • TMMD 125 Gianyar Jadi Bukti Nyata Manunggalnya TNI dengan Rakyat

    TMMD 125 Gianyar Jadi Bukti Nyata Manunggalnya TNI dengan Rakyat

    • calendar_month Jumat, 15 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Jumat (15/8/2025), memasuki hari ke-23 pelaksanaan Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Tahun 2025, suasana di lokasi kegiatan Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, kembali dipenuhi semangat kebersamaan dan gotong royong. Sejak pagi, anggota Satuan Tugas (Satgas) TMMD bersama warga sudah bersiap di titik sasaran, melanjutkan pengerjaan sasaran pokok yang telah […]

  • Babinsa Koramil 1616-01/Gianyar Aktif Bina Warga Lewat Kegiatan Posyandu

    Babinsa Koramil 1616-01/Gianyar Aktif Bina Warga Lewat Kegiatan Posyandu

    • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Gianyar – Abianbase, Jumat (12/9/2025) Peran Babinsa di tengah masyarakat kembali terlihat nyata. Babinsa Koramil 1616-01/Gianyar, Serka I Gusti Ngurah Mudnyana, hadir langsung memantau jalannya kegiatan Posyandu di Lingkungan Kelod Kauh, Kelurahan Abianbase, Kecamatan Gianyar. Kehadiran Babinsa ini merupakan wujud sinergi TNI dengan aparat kewilayahan dan tenaga kesehatan dalam mendukung program pemerintah, khususnya pencegahan stunting […]

  • Aktifitas Pelabuhan Dipantau Aparat, Warga Ramai datang Ke Nusa Penida Untuk Sembahyang Di Pura Ped

    Aktifitas Pelabuhan Dipantau Aparat, Warga Ramai datang Ke Nusa Penida Untuk Sembahyang Di Pura Ped

    • calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Klungkung,- Berlangsungnya upacara keagamaan pujawali di Pura Penataran Ped, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, aktifitas penyeberangan ke Nusa Penida terpantau meningkat. Peningkatan aktifitas itupun terlihat pagi ini di Pelabuhan Banjar Nyuh, Desa Ped, Kecamatan Nusa Penida. Hal itupun dibenarkan Babinsa Ped Serda Sang Made Oka yang turun langsung melaksanakan pengamanan di pelabuhan Banjar Nyuh, Kamis […]

expand_less