Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Sinergi TNI dan Sekolah, Babinsa Dampingi Pembagian Makan Bergizi Gratis di Jereweh

Sinergi TNI dan Sekolah, Babinsa Dampingi Pembagian Makan Bergizi Gratis di Jereweh

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 16 Okt 2025
  • visibility 14
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB — Dalam rangka mendukung program pemerintah untuk meningkatkan gizi pelajar, Babinsa Desa Belo, Koramil 1628-05/Jereweh, Serda Sukardin, melaksanakan pendampingan kegiatan Makan Bergizi Gratis (MBG) di SMK Rum Inovasi, Desa Belo, Kecamatan Jereweh, Kabupaten Sumbawa Barat, Kamis (16/10/2025).

Kegiatan yang dimulai pukul 11.00 WITA tersebut berlangsung dengan lancar dan penuh antusiasme dari para siswa. Dalam program MBG kali ini, para peserta didik mendapatkan menu bergizi yang terdiri dari nasi putih, ayam goreng sebagai sumber protein, sayur kol putih, wortel dan kacang panjang sebagai asupan serat dan vitamin, buah salak sebagai buah penutup, serta tahu sebagai tambahan protein nabati.

Serda Sukardin menyampaikan bahwa pendampingan yang dilakukan Babinsa merupakan bentuk dukungan terhadap program pemerintah di bidang kesehatan dan pendidikan, khususnya dalam upaya menciptakan generasi muda yang sehat dan berprestasi.

“Kami Babinsa selalu siap mendukung program pemerintah, terutama yang menyentuh langsung kesejahteraan masyarakat dan anak-anak sekolah. Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran akan pentingnya pola makan bergizi sejak dini,” ujar Serda Sukardin.

Program Makan Bergizi Gratis sendiri merupakan salah satu upaya pemerintah untuk menekan angka stunting dan meningkatkan asupan gizi siswa agar lebih fokus dalam belajar.

Kegiatan pendampingan berjalan dengan tertib, lancar, dan aman hingga selesai.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Suasana Haru Iringi Upacara Pemakaman Militer Pratu Yoseph Nong Novan di Kabupaten Sikka

    Suasana Haru Iringi Upacara Pemakaman Militer Pratu Yoseph Nong Novan di Kabupaten Sikka

    • calendar_month Senin, 10 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA. Komandan Kodim 1603/Sikka Letkol Arm Denny Riesta Permana, S.Sos. M. Han., yang bertindak sebagai Inspektur Upacara memimpin jalan nya Upacara Pemakaman Militer almarhum Pratu Yoseph Nong Novan, prajurit Yonif 743/PSY, yang dimakamkan di kampung halamannya Maumere, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur, tepat pada peringatan Hari Pahlawan Nasional, Senin(10/11/2025). Almarhum Pratu Yoseph Nong Novan, NRP […]

  • Hadiri HUT Ke 41 SMAN 1 Dawan, Kapten Ketut Joni Sampaikan Pendidikan Pilar Utama Pembangunan Suatu Bangsa

    Hadiri HUT Ke 41 SMAN 1 Dawan, Kapten Ketut Joni Sampaikan Pendidikan Pilar Utama Pembangunan Suatu Bangsa

    • calendar_month Selasa, 11 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Klungkung,- Sebagai wujud komitmen, dukungan serta peran aktif TNI di wilayah binaan, Pjs Danramil 1610-03/Dawan Kapten Inf Ketut Joni didampingi Babinsa Gunaksa Serka Dewa Gede Asmara melaksanakan pendampingan dan monitoring berlangsungnya Puncak HUT Ke 41 SMAN 1 Dawan, Selasa ( 11/11/25 ). Kegiatan yang mengusung tema “ SMANSADA Wujudkan Mimpi Bersama “, ini turut dihadiri […]

  • Antusias Warga Tinggi, Gerakan Pangan Murah Kodim 1628/Sumbawa Barat Diserbu Pembeli

    Antusias Warga Tinggi, Gerakan Pangan Murah Kodim 1628/Sumbawa Barat Diserbu Pembeli

    • calendar_month Senin, 15 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – Kodim 1628/Sumbawa Barat melalui Koramil 1628-04/Poto Tano kembali melaksanakan Gerakan Pangan Murah (GPM) dalam rangka mendukung program pemerintah terkait Stabilitas Pasokan dan Harga Pangan (SPHP), Senin (15/9/2025). Kegiatan yang digelar sejak pukul 08.30 WITA ini berlokasi di wilayah Koramil 1628-04/Poto Tano, Kecamatan Poto Tano. Anggota Koramil bersama masyarakat setempat berperan aktif dalam […]

  • Bantu Warga Penuhi Kebutuhan Pokok, Koramil Banjarangkan Gencarkan Gerakan Pangan Murah

    Bantu Warga Penuhi Kebutuhan Pokok, Koramil Banjarangkan Gencarkan Gerakan Pangan Murah

    • calendar_month Rabu, 27 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Klungkung,- Gerakan Pangan Murah beras SPHP yang digelar Kodim 1610/Klungkung beserta Koramil jajarannya benar-benar mengipnotis masyarakat. Hal tersebut terbukti dengan tingginya antusias masyarakat yang selalu menanti kehadiran beras SPHP yang disalurkan. Seperti halnya yang terlihat pagi ini, GPM beras SPHP yang digelar Koramil 1610-02/Banjarangkan di pasar Kauripan Banjarangkan dan Kantor Desa Negari langsung diserbu ratusan […]

  • Satgas Pamtas Yonarhanud 2 Kostrad Bagikan Sembako, Menyambut Kehangatan Hari Natal

    Satgas Pamtas Yonarhanud 2 Kostrad Bagikan Sembako, Menyambut Kehangatan Hari Natal

    • calendar_month Rabu, 24 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Tasinifu – Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 2 Kostrad Pos Oelbinose membagikan paket sembako kepada masyarakat binaan dalam rangka menyambut Hari Natal di Desa Tasinifu, Kec. Mutis, Kab. TTU. Senin (22/12) Personel Satgas yang dipimipin oleh Danpos Oelbinose berangkat menggunakan sepeda motor untuk membagikan paket sembako dengan cara Door to door, sekaligus membangun dialog […]

  • Gelar Blue Light Patrol, Polsek Selemadeg Pastikan Keamanan Wilayah Pasca Tahun Baru

    Gelar Blue Light Patrol, Polsek Selemadeg Pastikan Keamanan Wilayah Pasca Tahun Baru

    • calendar_month Jumat, 2 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Selemadeg memperkuat keamanan wilayah di awal tahun 2026, Personil Polsek Selemadeg menggelar Blue Light Patrol pada Kamis (1/1) malam. Dipimpin langsung oleh Pawas Iptu I Made Adiguna, S.Pd., patroli yang berlangsung pukul 21.20 hingga 23.50 Wita ini menyasar titik-titik krusial mulai dari jalur utama Denpasar–Gilimanuk, kawasan perbankan, perkantoran, hingga pusat keramaian […]

expand_less