Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Kodim 1624/Flotim Gelar Latihan Menembak Senjata Ringan Semester II Tahun 2025

Kodim 1624/Flotim Gelar Latihan Menembak Senjata Ringan Semester II Tahun 2025

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 16 Okt 2025
  • visibility 22
  • comment 0 komentar

Larantuka – Kodim 1624/Flores Timur melaksanakan Latihan Menembak Senjata Ringan (Latbakjatri) Semester II Tahun 2025 bertempat di Lapangan Tembak Kodim 1624/Flotim, Kelurahan Pukan Tobi Wangi Bao, Kecamatan Larantuka, Kabupaten Flores Timur, pada Rabu (15/10/2025).

Kegiatan latihan dipimpin oleh Komandan Latihan, Pasi Intel Kodim 1624/Flotim Kapten Inf. Paulus Ini Weking, dengan Koordinator Latihan Pasi Ops Kodim 1624/Flotim Letda Inf. Abdul Gafur P. Latihan diikuti oleh seluruh personel Kodim 1624/Flotim serta Koramil jajaran, dengan dukungan penuh unsur pelatih dan pendukung yang telah ditunjuk.

Turut hadir dalam kegiatan, Dandim 1624/Flotim Letkol Inf. M. Nasir Simanjuntak, S.Ag., M.I.P., beserta para Perwira Staf antara lain Pasi Log Kapten Inf. Ahmad Setiadi Jatmiko, Pasi Ter Kapten Inf. Ismail Ratuloli, dan Pasi Pers Lettu Inf. Stanislaus S. Koten.

Materi latihan meliputi menembak senapan dan pistol. Untuk senapan, peserta melaksanakan tembakan koreksi 3 butir, tembakan penilaian sikap tiarap, duduk, dan berdiri masing-masing 10 butir. Sedangkan untuk pistol, peserta melaksanakan tembakan koreksi 3 butir dan tembakan penilaian sebanyak 10 butir.

Rangkaian kegiatan dimulai dengan apel pengecekan personel yang dipimpin oleh Komandan Latihan, dilanjutkan dengan penyampaian tahapan dan mekanisme pelaksanaan latihan oleh Koordinator Latihan. Setelah pembagian kelompok dan pengisian blangko penilaian, latihan menembak dimulai dengan tembakan peninjauan, dilanjutkan dengan sesi menembak senapan dan pistol.

Melalui kegiatan ini, Kodim 1624/Flotim berkomitmen untuk terus mengasah kemampuan dasar menembak setiap prajurit agar memiliki ketepatan, kecepatan, dan kepercayaan diri dalam penggunaan senjata ringan. Latihan ini juga menjadi sarana pembinaan profesionalisme prajurit dalam mendukung pelaksanaan tugas pokok TNI Angkatan Darat di wilayah Kodim 1624/Flores Timur.
(Pendim 1624)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Aktivitas Pelabuhan Ba’a Dipantau TNI: Situasi Aman dan Kondusif

    Aktivitas Pelabuhan Ba’a Dipantau TNI: Situasi Aman dan Kondusif

    • calendar_month Selasa, 9 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Ba’a, 9 Desember 2025 – Aktivitas pelayaran di Pelabuhan Ba’a kembali mendapatkan pengawasan ketat dari aparat kewilayahan. Pada Selasa, 9 Desember 2025, Piket Koramil 1627-01/Ba’a, Koptu Alis Sinlae, melaksanakan kegiatan pemantauan rutin terhadap kedatangan dan keberangkatan kapal penumpang Expres Bahari 8E yang bersandar di Pelabuhan Ba’a, Kelurahan Namodale, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao. Pemantauan dimulai […]

  • Polsek Kawasan Pelabuhan Padangbai Gelar Patroli Malam Cegah Gangguan Kamtibmas

    Polsek Kawasan Pelabuhan Padangbai Gelar Patroli Malam Cegah Gangguan Kamtibmas

    • calendar_month Sabtu, 20 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Karangasem – Polsek Kawasan Pelabuhan Padangbai, Sabtu (20/9/2025).pkl: 01.30 wita, dini hari Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), personel Polsek Kawasan Pelabuhan Padangbai melaksanakan patroli malam di seputaran pelabuhan dan kawasan objek vital. Patroli malam dipimpin oleh Pawas bersama piket fungsi dengan menyasar area dermaga, terminal penumpang, jalan […]

  • Kodim 1627/Rote Ndao Gelar Upacara Bendera Rutin Setiap Hari Senin

    Kodim 1627/Rote Ndao Gelar Upacara Bendera Rutin Setiap Hari Senin

    • calendar_month Senin, 28 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Komando Distrik Militer (Kodim) 1627/Rote Ndao melaksanakan upacara bendera rutin hari Senin yang berlangsung dengan tertib dan penuh khidmat di lapangan upacara Makodim. Kegiatan ini dilaksanakan pada Senin pagi, 28/7/2025, dengan Inspektur Upacara Kapten Kav Agustinus Nada. Upacara ini diikuti oleh seluruh prajurit TNI dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang berdinas di […]

  • Sinergi TNI dan Warga, Babinsa Desa Sepang Pimpin Aksi Bersih-Bersih Lingkungan

    Sinergi TNI dan Warga, Babinsa Desa Sepang Pimpin Aksi Bersih-Bersih Lingkungan

    • calendar_month Senin, 25 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Busungbiu,​Buleleng, BALI – Serka Ketut Sukadana, Babinsa Desa Sepang, memimpin kegiatan gotong royong bersama masyarakat pada Minggu, 24 Agustus 2025. Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 Wita ini berfokus pada pembersihan sampah plastik di aliran sungai dan perbaikan gorong-gorong di sekitar Pura Puseh Sepang, Kecamatan Busungbiu. ​Gotong royong ini diikuti oleh sekitar 30 peserta dari berbagai […]

  • Satlantas Polres Karangasem Tingkatkan Pelayanan SIM dan Edukasi Pengendara untuk Cegah Laka Lantas

    Satlantas Polres Karangasem Tingkatkan Pelayanan SIM dan Edukasi Pengendara untuk Cegah Laka Lantas

    • calendar_month Senin, 1 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Karangasem – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Karangasem terus berkomitmen meningkatkan pelayanan publik, khususnya dalam penerbitan Surat Izin Mengemudi (SIM) serta peningkatan kualitas pengendara di wilayah Kabupaten Karangasem. Upaya ini dilakukan sebagai langkah preventif untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas (laka lantas). Pelayanan SIM di Satpas Polres Karangasem kini didukung dengan sistem yang cepat, transparan, […]

  • Dandim 1617/Jembrana Ajak Bendesa Adat Berperan Aktif Bangun Koperasi Merah Putih

    Dandim 1617/Jembrana Ajak Bendesa Adat Berperan Aktif Bangun Koperasi Merah Putih

    • calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

      JEMBRANA – Dandim 1617/Jembrana, Letkol Sy Gafur Thalib, melakukan langkah strategis dalam memperkuat ekonomi kerakyatan melalui sosialisasi program Koperasi Merah Putih. Kegiatan ini dikemas dalam bentuk silaturahmi bersama Bendesa Adat se-Kecamatan Negara yang berlangsung di kediaman Bendesa Adat Banyubiru, Kamis (8/1/2026). Dalam arahannya, Letkol Sy Gafur Thalib menekankan bahwa pembangunan Koperasi Merah Putih merupakan […]

expand_less