Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Koramil Jajaran Kodim 1602/Ende Ikuti Pembekalan Program OPLAH dari Kementan

Babinsa Koramil Jajaran Kodim 1602/Ende Ikuti Pembekalan Program OPLAH dari Kementan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 16 Okt 2025
  • visibility 14
  • comment 0 komentar

Ende, — Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Kodim 1602/Ende menggelar kegiatan Sosialisasi Percepatan Perluasan Area Tanam bagi Babinsa Pendamping Optimasi Lahan (OPLAH) yang berlangsung di Aula Kodim 1602/Ende, Kamis (16/10/2025).

Kegiatan ini dibuka secara resmi dan dihadiri langsung oleh *Komandan Kodim 1602/Ende, Letkol Inf Dwi Harry Wibowo, S.E., M.M.Si*, serta melibatkan sejumlah pejabat dari Dinas Pertanian Kabupaten Ende dan Kementerian Pertanian RI.

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain:
Kepala Dinas Pertanian Kab. Ende, *Bapak Gadir Dean* beserta staf, Perwakilan Kementerian Pertanian RI, *Ibu Dian* beserta tim, Pasi Ter Kodim 1602/Ende, *Lettu Inf Kristianus SinaBati Wanwil Kodim 1602/Ende, **Pelda Tedy Wae*
Para Babinsa dan perwakilan personel dari tiap Koramil jajaran Kodim 1602/Ende

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan peran aktif Babinsa dalam program OPLAH, khususnya dalam mendampingi petani memperluas dan mempercepat proses tanam di wilayah binaannya. Materi sosialisasi disampaikan langsung oleh perwakilan dari Kementerian Pertanian dan Dinas Pertanian setempat.

Dandim 1602/Ende dalam sambutannya menyampaikan pentingnya sinergi antara TNI dan instansi pertanian dalam mendukung program ketahanan pangan nasional. “Babinsa sebagai ujung tombak di lapangan harus paham betul perannya dalam mendampingi petani. Kehadiran Babinsa bisa memberikan motivasi sekaligus solusi bagi petani dalam mengelola lahan secara optimal,” tegas Dandim.

Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, pembacaan doa, dan sambutan dari Kadis Pertanian. Selanjutnya, materi disampaikan oleh perwakilan Kementerian Pertanian dan penyuluh pertanian dari Kab. Ende. Kegiatan juga diselingi sesi tanya jawab dan diskusi interaktif yang disambut antusias oleh para peserta.

Kegiatan yang berlangsung hingga pukul 11.00 WITA ini berjalan dengan *aman, lancar, dan tertib*, serta diakhiri dengan sesi dokumentasi bersama.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan Babinsa semakin memahami mekanisme pendampingan petani dan dapat meningkatkan sinergi lintas sektor dalam mendukung program pertanian nasional, khususnya di wilayah Kabupaten Ende.

(Penulis pemdim1602ende)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru Dampingi Pembagian Makanan Bergizi untuk 3.093 Pelajar di Rote Ndao

    Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru Dampingi Pembagian Makanan Bergizi untuk 3.093 Pelajar di Rote Ndao

    • calendar_month Selasa, 4 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Rote Ndao, 4 November 2025 – Dalam rangka mendukung program peningkatan gizi anak sekolah, Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Koptu Mesak Foeh, melaksanakan pendampingan kegiatan pemberian makanan sehat bergizi kepada ribuan pelajar di wilayah Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao, pada Selasa (4/11/2025). Kegiatan sosial ini berlangsung mulai pukul 07.00 WITA di Yayasan Sasando Abadi Desa […]

  • Masyarakat Desa Nuamuri Sambut Positif Kehadiran Babinsa Kodim 1602/Ende

    Masyarakat Desa Nuamuri Sambut Positif Kehadiran Babinsa Kodim 1602/Ende

    • calendar_month Senin, 4 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Serda Lukman, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Nuamuri, Kecamatan Kelimutu, Kabupaten Ende, pada Senin pagi (4/8/2025). Kegiatan dimulai pukul 08.00 WITA dan berlangsung hingga pukul 09.30 WITA dengan kondisi aman dan lancar. Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari masyarakat setempat yang antusias dengan kehadiran Babinsa […]

  • Napas Utama Prajurit: Kapten Manirili Tekankan Kedisiplinan Total di Lapangan Makodim 1630

    Napas Utama Prajurit: Kapten Manirili Tekankan Kedisiplinan Total di Lapangan Makodim 1630

    • calendar_month Senin, 8 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Manggarai Barat – Komitmen terhadap disiplin dan loyalitas prajurit kembali ditegaskan dalam pelaksanaan Upacara Bendera Mingguan Hari Senin, yang digelar dengan khidmat di lapangan Makodim 1630/Manggarai Barat pada Senin, 8 Desember 2025. Upacara kali ini terasa spesial dengan kehadiran Kapten Inf. Manirili yang bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup), didampingi oleh Pelda Abdul Hamid sebagai Komandan […]

  • HGN 2025 di Sumbawa, Dandim 1607 Tegaskan Pentingnya Peran Guru Bangun Indonesia Emas

    HGN 2025 di Sumbawa, Dandim 1607 Tegaskan Pentingnya Peran Guru Bangun Indonesia Emas

    • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB — Komandan Kodim 1607/Sumbawa, Letkol Kav Basofi Cahyowibowo, S.T., turut serta dalam upacara peringatan Hari Guru Nasional (HGN) dan Hari Ulang Tahun Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke-80 Tahun 2025 yang digelar di halaman Kantor Bupati Sumbawa. Peringatan tahun ini mengusung tema *“Guru Hebat, Indonesia Kuat. Bersama PGRI Wujudkan Indonesia Emas.”* Senin (1/12/2025). […]

  • Gatur Sore Polsek Abiansemal Pastikan Aktivitas Masyarakat Tetap Lancar & Aman

    Gatur Sore Polsek Abiansemal Pastikan Aktivitas Masyarakat Tetap Lancar & Aman

    • calendar_month Senin, 8 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Personel Polsek Abiansemal kembali melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas (gatur) sore hari di sejumlah titik rawan kemacetan, Senin (8/12/2025) sore. Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan arus kendaraan tetap lancar di jam pulang kerja serta memberikan rasa aman kepada pengguna jalan. Pengaturan difokuskan pada jalur utama Abiansemal, termasuk simpang-simpang yang kerap mengalami peningkatan volume […]

  • Polsek Denpasar Selatan Intensifkan Patroli Malam, Amankan Wilayah Serangan Jelang Piodalan

    Polsek Denpasar Selatan Intensifkan Patroli Malam, Amankan Wilayah Serangan Jelang Piodalan

    • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Untuk memastikan situasi Kamtibmas tetap aman dan kondusif pada malam hari, personel Polsek Denpasar Selatan melaksanakan patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dan cooling system pada Rabu (26/11) malam hingga Kamis (27/11) dini hari. Patroli dilakukan dengan menyisir sejumlah ruas jalan rawan, area parkir, serta kawasan pemukiman penduduk. Wilayah Desa Serangan menjadi salah satu fokus […]

expand_less