Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Babinsa Keramas Berperan Aktif Kawal Prosesi Ngaben Agar Berjalan Lancar

Babinsa Keramas Berperan Aktif Kawal Prosesi Ngaben Agar Berjalan Lancar

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 14 Okt 2025
  • visibility 14
  • comment 0 komentar

Gianyar – Keramas, Selasa (14/10/2025) Dalam rangka menjaga kelancaran dan ketertiban jalannya upacara adat di wilayah binaan, Babinsa Desa Keramas Koramil 1616-04/Blahbatuh Sertu Nyoman Lancar bersama Bhabinkamtibmas Desa Keramas Aiptu Made Artike melaksanakan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas dalam rangka Upacara Pitra Yadnya (Ngaben) yang dilaksanakan oleh warga Banjar Biya, Desa Keramas, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar.

Prosesi upacara adat diawali dengan kegiatan tradisi keagamaan dan rangkaian ritual di rumah duka. Selanjutnya, jenazah yang telah diletakkan di atas wadah/joli diarak oleh keluarga, warga, dan perangkat adat menuju setra (kuburan) Banjar Biya sebagai tempat perabuan terakhir.

Selama prosesi pengusungan jenazah, Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan pecalang bekerja sama melakukan pengawalan, mengatur arus lalu lintas, serta memastikan iring-iringan warga berjalan dengan tertib dan aman. Kehadiran Babinsa juga menjadi bentuk dukungan nyata TNI dalam menjaga ketertiban masyarakat serta menghormati pelaksanaan upacara adat yang merupakan bagian dari kearifan lokal.

Setibanya di lokasi perabuan, kegiatan dilanjutkan dengan prosesi keagamaan dan pembakaran jenazah sesuai tradisi adat Bali. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa juga menghimbau masyarakat agar tetap menjaga ketertiban, tidak mengganggu kelancaran lalu lintas, dan senantiasa menjaga sikap saling menghormati antar pengguna jalan.

Dengan adanya koordinasi dan sinergi antara Babinsa, Bhabinkamtibmas, pecalang, serta masyarakat, upacara Ngaben berjalan lancar, aman, dan khidmat, tanpa mengganggu aktivitas pengguna jalan lainnya.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sertu Irwan Ingatkan Warga Karombo Pentingnya Keamanan Lingkungan

    Sertu Irwan Ingatkan Warga Karombo Pentingnya Keamanan Lingkungan

    • calendar_month Minggu, 26 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Dompu, NTB — Sabtu 25/10/2025 Pukul 20.05 Wita Babinsa Desa Karombo, Sertu Irwan Koramil 1614-05/Pekat, melaksanakan patroli ronda malam di Dusun Karombo 1. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau keamanan lingkungan dan mencegah terjadinya gangguan kamtibmas. Dalam patroli tersebut, Sertu Irwan juga melakukan kongkow-kongkow dengan warga. Ia memanfaatkan kesempatan ini untuk memberikan imbauan menjaga lingkungan aman, […]

  • Turun ke Sawah, Babinsa Desa Kokarlian Ajak Warga Tanam Hortikultura Bersama

    Turun ke Sawah, Babinsa Desa Kokarlian Ajak Warga Tanam Hortikultura Bersama

    • calendar_month Rabu, 15 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat — NTB, Dalam upaya mendukung ketahanan pangan nasional, Babinsa Desa Kokarlian, Serda Beni Eka Saputra, anggota Koramil 1628-04/Poto Tano Kodim 1628/KSB, kembali menunjukkan peran aktifnya di tengah masyarakat. Pada Selasa, (15/10/2025), Serda Beni turun langsung ke lahan pertanian bersama kelompok tani setempat untuk melakukan penanaman tanaman hortikultura seperti cabai, tomat, dan sayuran lainnya. […]

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Bersama Instansi Terkait Bahas Strategi Pencegahan Stunting di Ende Utara

    Babinsa Kodim 1602/Ende Bersama Instansi Terkait Bahas Strategi Pencegahan Stunting di Ende Utara

    • calendar_month Kamis, 23 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka mendukung program pemerintah untuk menurunkan angka stunting di wilayah Kabupaten Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Kodim 1602/Ende, menghadiri kegiatan Mini Lokakarya Stunting IX yang dilaksanakan di Kantor Balai Penyuluh KB Kecamatan Ende Utara, Kelurahan Kotaratu, pada Kamis (23/10/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WITA ini dihadiri oleh berbagai unsur pemerintahan, tenaga kesehatan, serta […]

  • Bantuan Pangan Nasional Tersalurkan di Desa Baru, Babinsa Pastikan Aman dan Tertib

    Bantuan Pangan Nasional Tersalurkan di Desa Baru, Babinsa Pastikan Aman dan Tertib

    • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB – Babinsa Desa Baru Baru, Sertu Syamsu Wijaya dari Koramil 1607-04/Alas, bersama Pemerintah Desa Baru Kecamatan Alas, melaksanakan kegiatan penyaluran bantuan pangan kepada warga Desa Baru pada Rabu, 10 Desember 2025. Bantuan yang disalurkan berasal dari Badan Pangan Nasional (Bapanas) berupa beras sebanyak 20 kg dan minyak goreng 4 liter untuk setiap Kepala […]

  • Pengukuhan Paskibraka Kabupaten Buleleng 2025: Dandim 1609/Buleleng Hadir Bersama Forkopimda

    Pengukuhan Paskibraka Kabupaten Buleleng 2025: Dandim 1609/Buleleng Hadir Bersama Forkopimda

    • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Buleleng – Dalam rangka menyambut peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Pemerintah Kabupaten Buleleng melaksanakan Upacara Pengukuhan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Buleleng Tahun 2025. Kegiatan berlangsung pada Sabtu (16/8/2025) pukul 09.00 Wita di Loby Astiti Wisma, Kantor Bupati Buleleng, Jalan Pahlawan No. 1, Kelurahan Banjar Tegal, Kecamatan Buleleng. Hadir dalam kegiatan […]

  • Sat Samapta Polres Tabanan Gelar Patroli Jalan Kaki Kota Presisi, Jaga Situasi Tetap Kondusif

    Sat Samapta Polres Tabanan Gelar Patroli Jalan Kaki Kota Presisi, Jaga Situasi Tetap Kondusif

    • calendar_month Rabu, 27 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Personel Sat Samapta Polres Tabanan kembali melaksanakan Patroli Jalan Kaki Kota Presisi pada Rabu (27/8/2025). Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 12.30 hingga 14.00 WITA ini dipimpin langsung oleh P.S Kasubnit 2 Dalmas Bripka I Wayan Rangga Dita Diputra, dengan […]

expand_less