Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Sinergitas TNI dan Komunitas POC Semakin Erat di Perayaan HUT ke-1 POC Tahun 2025

Sinergitas TNI dan Komunitas POC Semakin Erat di Perayaan HUT ke-1 POC Tahun 2025

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 13 Okt 2025
  • visibility 15
  • comment 0 komentar

Tabanan – Danramil 1619-06/Marga Lettu Inf I Nyoman Wardika didampingi Babinsa Desa Dauh Puri Serda I Nyoman Sudha menghadiri kegiatan perayaan Hari Ulang Tahun ke-1 Komunitas Push to Talk Over Cellular (POC) yang berlangsung meriah di TPB Margarana, Kec. Marga, Minggu (12/10/2025).

Acara tersebut dihadiri Wakil Bupati Tabanan I Made Dirga S.Sos., Anggota DPRD Kab. Tabanan, unsur forkopimcam dan masyarakat setempat. Kegiatan ini mengusung tema “POC Bersatu, Komunikasi Tanpa Batas Menuju Bali Aman dan Terhubung”, sebagai wujud semangat solidaritas dan peningkatan komunikasi antarwarga melalui teknologi radio berbasis jaringan seluler.

Dalam sambutannya, Danramil Marga Lettu Inf I Nyoman Wardika menyampaikan apresiasi atas peran komunitas POC yang selama ini telah turut membantu kelancaran komunikasi di lapangan, khususnya dalam mendukung keamanan, kebencanaan, dan kegiatan sosial di masyarakat.

“Kami (TNI) sangat mengapresiasi keberadaan komunitas POC yang telah menjadi mitra strategis dalam mendukung komunikasi cepat di wilayah. Di era digital seperti sekarang, kemampuan berkoordinasi secara luas dan real-time sangat penting untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” ungkap Lettu Inf I Nyoman Wardika.

Lettu Inf I Nyoman Wardika juga menambahkan bahwa kerja sama antara aparat TNI, pemerintah desa, dan komunitas seperti POC perlu terus diperkuat agar setiap informasi terkait situasi wilayah dapat diterima dan ditindaklanjuti dengan cepat.

“Kami berharap sinergi ini terus terjalin. Komunitas seperti POC berperan penting dalam membangun kesadaran masyarakat untuk saling peduli, sigap, dan tanggap terhadap situasi di lingkungan sekitar,” tambah Danramil.

“Dengan semangat kebersamaan dan kemajuan teknologi komunikasi, komunitas POC diharapkan dapat menjadi wadah positif bagi masyarakat dalam memperkuat jalinan koordinasi dan rasa gotong royong di wilayah Tabanan, khususnya di Kecamatan Marga”. Tutupnya

Kehadiran Danramil dalam perayaan HUT POC ke-1 menjadi simbol dukungan TNI terhadap peran komunitas masyarakat dalam memperkuat sistem komunikasi dan keamanan. Melalui kolaborasi yang solid antara aparat dan masyarakat, diharapkan tercipta lingkungan yang aman, tanggap, dan selalu terhubung demi kemajuan bersama.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bhabinkamtibmas Desa Kuwum Berikan Pelayanan Pengamanan Dan Pengaturan Lalin Rangkaian Upacara Dewa Yadnya

    Bhabinkamtibmas Desa Kuwum Berikan Pelayanan Pengamanan Dan Pengaturan Lalin Rangkaian Upacara Dewa Yadnya

    • calendar_month Kamis, 17 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Polres Tabanan-Polsek Marga, Rabu, (16/07/25), pukul 10.00 s/d 11.30 wita, Bhabinkamtibmas desa kuwum berikan pelayanan pengamanan dan pengaturan arus lalin dalam rangka upacara ngebijiang rangkaian upacara dewa Yadnya odalan di pura dalem panti lingkungan banjar kuwum ancak, desa kuwum, kec marga, tabanan. “Bhabinkamtibmas desa kuwum Aipda I Ketut Sudarsana, “mengatakan pengamanan dan pengaturan lalin mengingat […]

  • Babinsa Aktif Dukung Pembangunan Desa, Bahas Kembali Lahan Koperasi Merah Putih Bangkat Monteh

    Babinsa Aktif Dukung Pembangunan Desa, Bahas Kembali Lahan Koperasi Merah Putih Bangkat Monteh

    • calendar_month Kamis, 30 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Babinsa Desa Bangkat Monteh, Kopka Fadhlil dari Koramil 1628-01/Taliwang, terus menunjukkan peran aktifnya dalam mendukung program pembangunan di wilayah binaan. Pada Kamis (30/10/2025), Babinsa melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama Kepala Desa dan staf Desa Bangkat Monteh, Kecamatan Brang Rea. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa bersama perangkat desa membahas serta melakukan koordinasi kembali […]

  • Perkuat Pengawasan Wilayah, Bhabinkamtibmas Kesiman Petilan Bersama Linmas Laksanakan Patroli Terpadu

    Perkuat Pengawasan Wilayah, Bhabinkamtibmas Kesiman Petilan Bersama Linmas Laksanakan Patroli Terpadu

    • calendar_month Senin, 17 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah binaannya, Bhabinkamtibmas Desa Kesiman Petilan Aipda I Made Eka Wiarta melaksanakan kegiatan patroli terpadu bersama anggota Linmas pada Minggu (16/11/2025) malam. Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 21.00 Wita dengan menyasar wilayah pemukiman dan titik-titik rawan di Desa Kesiman Petilan, Denpasar Timur. Adapun sasaran utama […]

  • Kolaborasi Babinsa dan Pemerintah Desa Dorong Ekonomi Masyarakat Bonmuti

    Kolaborasi Babinsa dan Pemerintah Desa Dorong Ekonomi Masyarakat Bonmuti

    • calendar_month Selasa, 4 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Babinsa Bonmuti Koramil 1604-03/Naikliu, Sertu Didit Sumanto bersama Kepala Desa Bonmuti, Bapak Daud Neno, dan perangkat desa melaksanakan pengecekan kembali penyiapan lahan yang akan dijadikan lokasi pembangunan Koperasi Merah Putih di Desa Bonmuti, Kecamatan Amfoang Tengah, Kabupaten Kupang. Kegiatan ini merupakan langkah awal untuk memastikan kesiapan wilayah sebelum dimulainya kerja bakti pembersihan lahan. […]

  • Lima Pj Sementara Kepala Desa Kecamatan Pantai Baru Siap Jalankan Tugas Periode 2025–2026

    Lima Pj Sementara Kepala Desa Kecamatan Pantai Baru Siap Jalankan Tugas Periode 2025–2026

    • calendar_month Senin, 29 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 2
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Serda Roni Riberu, menghadiri kegiatan rapat dan acara pengambilan sumpah/janji jabatan Penjabat (Pj) Sementara Kepala Desa periode 2025–2026 yang dilaksanakan di Aula Kollibulu, Kantor Camat Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao, pada Senin (29/12/2025) pukul 13.00 WITA. Kegiatan ini merupakan bagian dari mekanisme pemerintahan daerah dalam rangka menjamin kesinambungan […]

  • ‎Patroli Humanis Babinsa Suryawangi Wujudkan Lingkungan Aman dan Sehat di Labuhan Haji

    ‎Patroli Humanis Babinsa Suryawangi Wujudkan Lingkungan Aman dan Sehat di Labuhan Haji

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    ‎Labuhan Haji, Lombok Timur — Babinsa Kelurahan Suryawangi, Serma Parmuliadin, melaksanakan kegiatan Patroli Kongkow-Kongkow di wilayah Desa Labuhan Haji, Kecamatan Labuhan Haji, Kabupaten Lombok Timur, pada Senin (20/10/2025). ‎ ‎Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) sekaligus mempererat silaturahmi antara TNI dan warga di wilayah binaan. ‎ ‎Dalam kegiatan tersebut, […]

expand_less