Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Polres Gianyar Amankan Kegiatan Smartfren Fun Run 5K 2025 di Alun-Alun Gianyar

Polres Gianyar Amankan Kegiatan Smartfren Fun Run 5K 2025 di Alun-Alun Gianyar

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
  • visibility 17
  • comment 0 komentar

Gianyar, 12 Oktober 2025 – Polres Gianyar melalui Polsek Gianyar melaksanakan pengamanan kegiatan Smartfren Fun Run 5K 2025 yang digelar pada Minggu (12/10) pagi di kawasan Alun-Alun Gianyar. Kegiatan olahraga lari santai tersebut diselenggarakan oleh PT XLSMART Telecom Sejahtera Tbk (XLSMART) sebagai bagian dari program promosi dan ajang kebugaran masyarakat.

Acara dimulai sejak pukul 05.00 WITA dengan pelaksanaan apel kesiapan pengamanan yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Gianyar KOMPOL I Made Adi Suryawan, S.H., M.M. Dalam arahannya, Kapolsek menegaskan kepada seluruh personel agar melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab dan tetap bersikap humanis kepada masyarakat.

“Kegiatan Smartfren Fun Run hanya memiliki satu kategori, yaitu 5K dengan peserta sekitar 300–500 orang. Setelah apel, seluruh personel langsung menempati pos pengamanan masing-masing. Karena cuaca hujan, agar siapkan jas hujan dan tetap laksanakan tugas dengan ikhlas serta penuh tanggung jawab,” ujar Kapolsek Gianyar dalam arahannya.

Sekitar pukul 06.15 WITA, kegiatan Fun Run resmi dilepas oleh Kabid Pembudayaan Olahraga Dispora Kabupaten Gianyar Gusti Ngurah Sukadana, ST, yang mewakili Kadispora Kabupaten Gianyar, didampingi Sekretaris KONI Kabupaten Gianyar AKBP (Purn) I Wayan Latra, S.H., M.H., serta Chief Marketing Officer Smartfren Sukaca Purwokardjono.
Rute lari dimulai dari Pelataran Open Stage Balai Budaya Gianyar, melintasi Jalan Ngurah Rai – Jalan Dharma Giri – Bypass Dharma Giri, dan kembali ke titik awal.

Setelah peserta mencapai garis finish, acara dilanjutkan dengan hiburan musik, bazaar UMKM lokal, serta pembagian doorprize dan medali finisher bagi seluruh peserta.

Pengamanan kegiatan ini melibatkan 65 personel Polres dan Polsek Gianyar, berdasarkan Sprin Kapolres Gianyar Nomor: Sprin/1851/X/PAM.3.3./2025 tanggal 9 Oktober 2025, dengan Kapolsek Gianyar KOMPOL I Made Adi Suryawan, S.H., M.M. selaku Kapamwil Gianyar.

Selama kegiatan berlangsung, situasi tercatat aman, tertib, dan lancar tanpa adanya insiden berarti.

Kapolres Gianyar AKBP Chandra C. Kesuma, S.I.K., M.H. memberikan apresiasi kepada seluruh personel yang telah melaksanakan pengamanan dengan baik serta menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini perlu terus didukung sebagai sarana mempererat hubungan antara masyarakat dan kepolisian.

“Kegiatan olahraga seperti Fun Run ini bukan hanya untuk meningkatkan kebugaran masyarakat, tetapi juga menjadi ruang positif untuk mempererat sinergi antara Polri, pemerintah daerah, dan masyarakat. Kami mengapresiasi seluruh personel yang telah melaksanakan pengamanan dengan baik, serta memastikan kegiatan berjalan aman dan lancar,” ujar Kapolres Gianyar.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tahap Pengaspalan Jalan Ambles di Bajera, Kapolsek Selemadeg Pimpin Pengamanan Jalur Alternatif

    Tahap Pengaspalan Jalan Ambles di Bajera, Kapolsek Selemadeg Pimpin Pengamanan Jalur Alternatif

    • calendar_month Kamis, 17 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 36
    • 0Komentar

    [12.43, 17/7/2025] Wiwike Penmas Humas Polres Tabanan: Polres Tabanan – Polsek Selemadeg. Kapolsek Selemadeg, Kompol I Wayan Suastika, memimpin langsung pengamanan dan pengaturan lalu lintas di lokasi jalan ambles depan Pasar Bajera hari ini, Kamis (17/7/2025). Tindakan cepat ini dilakukan bersamaan dengan kegiatan pengaspalan oleh Balai Pengelola Jalan Nasional (BPJN) yang dipimpin Pramono Yulianto, ST, […]

  • Pangdam IX/Udayana Pimpin Sertijab Pejabat Kodam, Dorong Profesionalisme Prajurit

    Pangdam IX/Udayana Pimpin Sertijab Pejabat Kodam, Dorong Profesionalisme Prajurit

    • calendar_month Kamis, 18 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Denpasar – Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Piek Budyakto memimpin serah terima jabatan dan tradisi laporan korps pejabat Kodam IX/Udayana yang berlangsung aman dan khidmat di Aula Supardi Makodam IX/Udayana, Jalan Udayana No. 1 Denpasar, pada Kamis, 18 September 2025. Dalam sambutannya, Pangdam menyampaikan rasa syukur atas kelancaran acara tersebut. “Puji syukur kita panjatkan ke hadirat […]

  • 1. Jalin Keakraban, Babinsa Serda Agustinus Dominggus Komsos Dengan Warga Binaan di pasar

    1. Jalin Keakraban, Babinsa Serda Agustinus Dominggus Komsos Dengan Warga Binaan di pasar

    • calendar_month Rabu, 23 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Mollo Utara – Dalam upaya menciptakan kedekatan dengan warga binaannya, Babinsa Koramil 1621-03/Mollo Utara Serda Agustinus Dominggus rutin melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos). Kali ini kegiatan bertempat di pasar Tradisional Kapan yang berada di Desa Kapan , Kec.Mollo Utara ,Kab.Timor Tengah Selatan.Selasa (22-07-2025) Babinsa Koramil 03/Mollo utara tersebut, kerap berbaur dan memanfaatkan kawasan pasar untuk […]

  • MBG di Kota Bima: Menu Lezat dan Bergizi Tumbuhkan Energi Positif Murid

    MBG di Kota Bima: Menu Lezat dan Bergizi Tumbuhkan Energi Positif Murid

    • calendar_month Rabu, 30 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Kota Bima._ Pada Rabu, 30 Juli 2025, kegiatan pembagian Makan Bergizi Gratis (MBG) berlangsung di berbagai wilayah Kota Bima dengan antusiasme tinggi dari para siswa dan orang tua. Anggota Koramil 1608-01/Rasanae Serda Alimudin mendampingi pembagian 3.441 paket MBG di wilayah Kelurahan Melayu dan sekitarnya. Menu lezat yang disajikan seperti nasi, ayam balado, tempe goreng, tumis […]

  • Dandim Hadiri Rapat Zoom Meeting untuk Pastikan Kelancaran Launching Koperasi Merah Putih

    Dandim Hadiri Rapat Zoom Meeting untuk Pastikan Kelancaran Launching Koperasi Merah Putih

    • calendar_month Selasa, 22 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    KARANGASEM – sebagai upaya mendukung program pemerintah, Dandim 1623/Karangasem Letkol Inf Gurbasa Samosir menghadiri kegiatan Vicon/Zoom Meeting Persiapan Pelaksanaan Launching Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih di Wantilan Kantor Bupati, Jalan Ngurah Rai Amlapura, Kelurahan Karangasem, Kecamatan/Kaupaten Karangasem, pada Senin (21/07/25) kegiatan Vicon/Zoom Meeting Persiapan Pelaksanaan Launching Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih di pimpin langsung Presiden RI Prabowo […]

  • Polsek Abiansemal Maksimalkan Pelayanan Publik Lewat Pengaturan Lalin Sore

    Polsek Abiansemal Maksimalkan Pelayanan Publik Lewat Pengaturan Lalin Sore

    • calendar_month Selasa, 14 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Dalam rangka memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan mewujudkan kelancaran arus lalu lintas di jam-jam padat, personel Polsek Abiansemal melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas sore hari di sejumlah titik rawan kemacetan di wilayah Kecamatan Abiansemal, Selasa (14/10/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya rutin Polsek Abiansemal dalam menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran […]

expand_less