Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Kapolres Tabanan Gelar Minggu Kasih di Pantai Yeh Gangga, Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas dan Kelestarian Laut

Kapolres Tabanan Gelar Minggu Kasih di Pantai Yeh Gangga, Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas dan Kelestarian Laut

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
  • visibility 22
  • comment 0 komentar

Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Dalam rangka mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat sekaligus menjaga situasi kamtibmas yang kondusif, Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H. memimpin kegiatan Minggu Kasih yang digelar di Pantai Yeh Gangga, Desa Sudimara, Kecamatan Tabanan, pada Minggu (12/10/2025). Kegiatan ini turut dihadiri oleh Waka Polres, para Pejabat Utama Polres, dan Kapolsek Tabanan serta diikuti oleh tokoh masyarakat dan warga sekitar pesisir pantai.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Tabanan menyampaikan pentingnya sinergitas antara Polri dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah pesisir. Kapolres Tabanan mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk saling peduli, menjaga lingkungan, serta tidak memberikan ruang bagi potensi gangguan kamtibmas. Menurutnya, situasi yang aman dan kondusif hanya dapat terwujud melalui kerja sama dan peran aktif semua pihak, baik aparat keamanan maupun masyarakat.

Kapolres Tabanan juga memberikan himbauan khusus kepada para nelayan dan pengelola penangkaran tukik agar senantiasa memperhatikan faktor keselamatan dan kelestarian laut. Masyarakat diminta untuk waspada terhadap perubahan cuaca, terutama saat gelombang tinggi, serta selalu menggunakan alat keselamatan saat melaut. Selain itu, Kapolres juga mengingatkan agar masyarakat menjaga kebersihan pantai dan ekosistem laut sebagai aset penting bagi pariwisata dan kesejahteraan pesisir.

Dalam kegiatan tersebut, Kapolres turut menyampaikan tentang layanan cepat Call Center 110 yang dapat diakses masyarakat 24 jam apabila membutuhkan bantuan kepolisian. Selain itu, Polres Tabanan bekerja sama dengan Bulog dalam menyediakan beras murah bagi warga sebagai bentuk kepedulian sosial. Kegiatan Minggu Kasih di Pantai Yeh Gangga berlangsung dengan penuh keakraban dan mendapat sambutan positif dari masyarakat, yang menilai kegiatan ini sebagai wujud nyata kepedulian Polri terhadap keamanan, lingkungan, serta kesejahteraan masyarakat pesisir.

Humas Polres Tabanan

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Masyarakat Tanam Padi, Pos Maubusa Satgas Yonif 741/GN Ikut Serta dalam Proses Tanam

    Masyarakat Tanam Padi, Pos Maubusa Satgas Yonif 741/GN Ikut Serta dalam Proses Tanam

    • calendar_month Jumat, 18 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 35
    • 0Komentar

    Belu – Pos Maubusa kembali berikan kepeduli terhadap masyarakat dengan turut serta menanam padi di Dusun Makareg Badaeng, Desa Asumanu, Kecamatan Raihat, Kabupaten Belu. Jumat (18/07/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Satgas dalam mendukung ketahanan pangan lokal dengan membantu proses penanaman bibit padi hingga memastikan semua berjalan dengan lancar. Wadanpos Maubusa Sertu Asmanto yang […]

  • Jaga Kondusifitas Sekolah, Babinsa Koramil 1602-01/Ende Lakukan Pengumpulan Data Teritorial

    Jaga Kondusifitas Sekolah, Babinsa Koramil 1602-01/Ende Lakukan Pengumpulan Data Teritorial

    • calendar_month Senin, 15 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serda Ridwan Ali, melaksanakan kegiatan Pengumpulan Data Teritorial (Puldatater) di SDI Ende 12, Kelurahan Kotaratu, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende, pada Senin pagi (15/09). Kegiatan ini dihadiri oleh para guru SDI Ende 12 dan berjalan mulai pukul 08.30 WITA hingga selesai pukul 09.30 WITA dengan lancar, aman, dan tertib. Puldatater tersebut […]

  • TMMD ke-126 Kodim 1625/Ngada Tambahkan Kegiatan Fisik Penanaman Pohon Demi Desa yang Lebih Hijau

    TMMD ke-126 Kodim 1625/Ngada Tambahkan Kegiatan Fisik Penanaman Pohon Demi Desa yang Lebih Hijau

    • calendar_month Selasa, 4 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Ngada, Nusa Tenggara Timur – Sebagai wujud kepedulian terhadap kelestarian alam dan upaya menjaga keseimbangan lingkungan, Satgas TMMD ke-126 Kodim 1625/Ngada melaksanakan kegiatan penanaman pohon di Desa Benteng Tawa, Kecamatan Riung Barat, Kabupaten Ngada. Kegiatan ini merupakan bagian dari kegiatan fisik tambahan dalam program TMMD ke-126 tahun 2025. Komandan Kodim 1625/Ngada, Letkol Inf. Imam Subekti, […]

  • Wujud Kepedulian Sosial, Babinsa Desa Perigi Hadiri Penyaluran Sembako PT Pertamina Peduli

    Wujud Kepedulian Sosial, Babinsa Desa Perigi Hadiri Penyaluran Sembako PT Pertamina Peduli

    • calendar_month Selasa, 16 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Lombok Timur — Babinsa Desa Perigi, Sertu Zainuddin dari Koramil 1615-02/Labuhan Lombok menghadiri kegiatan penyaluran bantuan sembako dari PT Pertamina Peduli yang dilaksanakan di Dusun Aik Beta, Desa Perigi, Kecamatan Suela, Kabupaten Lombok Timur. Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian sosial PT Pertamina Peduli dalam membantu meringankan beban masyarakat yang membutuhkan. Bantuan sembako yang disalurkan kepada […]

  • Jaga Stabilitas Kamtibmas, Tiga Personel Koramil Lembor Laksanakan Patroli Rutin di Wilayah Kecamatan Lembor.

    Jaga Stabilitas Kamtibmas, Tiga Personel Koramil Lembor Laksanakan Patroli Rutin di Wilayah Kecamatan Lembor.

    • calendar_month Jumat, 5 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Lembor, (04/12/2025) – Guna memastikan stabilitas dan kondusivitas wilayah teritorial, anggota Komando Rayon Militer (Koramil) 1630-02/Lembor, yang berada di bawah jajaran Komando Distrik Militer (Kodim) 1630/Manggarai, kembali melaksanakan patroli pemantauan wilayah secara intensif. Patroli yang berlangsung pada hari Kamis, 4 Desember 2025 ini, dipimpin langsung oleh Serda Komang Sugito, dan melibatkan 3 (tiga) personel Koramil […]

  • Penanaman Pohon dan Gotong Royong Jadi Fokus Koramil 02 Bolo di Program Selasa Menyapa

    Penanaman Pohon dan Gotong Royong Jadi Fokus Koramil 02 Bolo di Program Selasa Menyapa

    • calendar_month Rabu, 10 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Bolo,Bima _ Koramil 02 Bolo sukses mendukung program Selasa Menyapa pada 10 September 2025 di Lapangan Paruga Na’e, Desa Kananga, Kecamatan Bolo. Kegiatan diawali dengan senam bersama Bupati Bima Ady Mahyudi dan dihadiri sekitar 2.000 warga dari Desa Kananga dan Desa Tumpu. Danramil 1608-02/Bolo Lettu Inf Mustamin Hidayat turut mendampingi Wakil Bupati Bima dr. H. […]

expand_less