Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » ‎TNI Bersama Unsur Forkopimcam Sepakati Operasi Gabungan Cegah Perusakan Hutan

‎TNI Bersama Unsur Forkopimcam Sepakati Operasi Gabungan Cegah Perusakan Hutan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 9 Okt 2025
  • visibility 17
  • comment 0 komentar

‎NTB – Sumbawa — Dalam rangka menjaga kelestarian lingkungan dan mencegah maraknya praktik ilegal logging di wilayah Kabupaten Sumbawa, jajaran TNI melalui Koramil 1607-03/Ropang turut berperan aktif dalam rapat koordinasi pengamanan dan perlindungan hutan yang digelar di Aula Kantor Kecamatan Lenangguar. Kamis (09/10/2025).

‎Kegiatan tersebut melibatkan unsur pemerintah daerah, aparat keamanan, dan instansi kehutanan, dengan fokus memperkuat sinergi lintas sektor dalam menjaga kawasan RKPH Lenangguar dan BKPH Orong Telu dari berbagai ancaman perusakan hutan.

‎Rapat dihadiri oleh Camat Lenangguar Andry Rahman, S.STP, Danramil 1607-03/Ropang Kapten Inf Ichsan Mashuri, Dan Subsektor Lenangguar Ipda Heru, Kasi Pengamanan BKPH Orong Telu Munawir Haris, S.Hut, serta para Kepala Desa dan BPD se-Kecamatan Lenangguar.

‎Dalam kesempatan ini, Kapten Inf Ichsan Mashuri menegaskan pentingnya sinergi antara aparat keamanan, pemerintah desa, dan instansi kehutanan untuk mencegah perambahan dan penebangan liar di wilayah pegunungan.

‎“Kami dari Koramil siap mendukung upaya bersama ini melalui operasi gabungan dan patroli terpadu di kawasan hutan. Kolaborasi semua pihak, mulai dari aparat desa hingga masyarakat menjadi kunci dalam mencegah kerusakan lingkungan dan menjaga keberlanjutan sumber daya alam,” ungkap Danramil Ropang.

‎Ia juga menambahkan bahwa Koramil 1607-03/Ropang secara aktif mendukung pelaksanaan operasi gabungan pengamanan hutan bersama Dinas Kehutanan, BKSDA, Kepolisian, dan Perhutani. Kegiatan tersebut mencakup patroli rutin, sosialisasi pencegahan kebakaran hutan (karhutla), hingga pengawasan terhadap aktivitas penebangan liar di area rawan.

‎Sementara itu, Camat Lenangguar dalam sambutannya menekankan bahwa rapat ini merupakan momentum penting untuk menyatukan persepsi antarinstansi dan menyusun strategi konkret dalam perlindungan hutan. Ia juga mengingatkan bahwa keberhasilan upaya ini bergantung pada keterlibatan aktif masyarakat.

‎Kegiatan yang berlangsung hingga siang hari itu berjalan tertib dan lancar. Melalui rapat koordinasi ini, seluruh unsur sepakat untuk memperkuat operasi gabungan lintas instansi guna menjaga kelestarian hutan dan sumber daya alam di wilayah Sumbawa bagian selatan.

‎Sebagai bentuk komitmen berkelanjutan, Kodim 1607/Sumbawa di bawah kepemimpinan Letkol Kav Basofi Cahyowibowo S.T. menyatakan dukungan penuh terhadap seluruh upaya perlindungan hutan di wilayah teritorialnya. Sinergi antara aparat TNI-Polri, pemerintah daerah, dan masyarakat diharapkan menjadi kekuatan utama dalam menjaga kelestarian ekosistem hutan serta mencegah segala bentuk kejahatan lingkungan yang merugikan negara dan rakyat.

‎(Pendim 1607/Sumbawa)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 1624-01/Larantuka Jaga Ketertiban Aksi Warga Secara Humanis

    Babinsa Koramil 1624-01/Larantuka Jaga Ketertiban Aksi Warga Secara Humanis

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 46
    • 0Komentar

    Larantuka, Flotim – Guna memastikan situasi tetap aman dan tertib, Babinsa Koramil 1624-01/Larantuka Kopda Tomi Mareje melaksanakan kegiatan monitoring dan pengamanan aksi unjuk rasa yang dilakukan oleh warga Kelurahan Ekasapta, Kamis (7/8/2025). Aksi berlangsung di depan Kantor Pengadilan Negeri Larantuka dan dilanjutkan ke Kantor Bupati Flores Timur. Di tengah penyampaian aspirasi oleh masyarakat, Babinsa hadir […]

  • Sinergi Jaga Kamtibmas, Bhabinkamtibmas Desa Punggul Bekali Linmas Melalui Program Jumat Curhat

    Sinergi Jaga Kamtibmas, Bhabinkamtibmas Desa Punggul Bekali Linmas Melalui Program Jumat Curhat

    • calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Dalam rangka memperkuat sinergitas menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Bhabinkamtibmas Desa Punggul Polsek Abiansemal Aiptu I Wayan Suartama melaksanakan arahan dan pembinaan kepada anggota Linmas Desa Punggul yang dirangkaikan dengan program Jumat Curhat, Jumat pagi (26/9/2025). Kegiatan yang digelar di aula kantor desa Punggul ini diikuti oleh anggota Linmas setempat dengan penuh […]

  • Semangat Patriotik Kobarkan Optimisme Generasi Pemuda di Hari Sumpah Pemuda ke-97 Kota Bima

    Semangat Patriotik Kobarkan Optimisme Generasi Pemuda di Hari Sumpah Pemuda ke-97 Kota Bima

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 2
    • 0Komentar

    Kota Bima, 28 Oktober 2025 – Upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 tingkat Kota Bima berlangsung khidmat di Lapangan Kantor Walikota Bima. Sekitar 400 peserta dari berbagai unsur pemerintahan, tokoh masyarakat, pelajar, dan elemen pemuda turut hadir menyemarakkan acara bertema “Pemuda Pemudi Bergerak Indonesia Bersatu”. Walikota Bima, H. A. Rahman H. Abidin, SE bertindak sebagai […]

  • Sinergi Babinsa Uitao wujudkan masyarakat sehat kuat sejahtera

    Sinergi Babinsa Uitao wujudkan masyarakat sehat kuat sejahtera

    • calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Babinsa Uitao Koramil 1604-06/Batakte, Srd Yohanis KP, turut serta mendampingi kegiatan Posyandu balita dan lansia di Dusun 3/Oeleak, RT 03/RW 02, Desa Uitao, Kecamatan Semau, Kabupaten Kupang. Kegiatan ini dihadiri masyarakat setempat dengan antusias sebagai upaya meningkatkan kesehatan generasi muda dan para orang tua lanjut usia. Kamis (21/08/2025). Dalam kegiatan tersebut, petugas kesehatan […]

  • Babinsa Turun ke Desa Serandori, Warga Sambut Antusias Kegiatan Karya Bhakti

    Babinsa Turun ke Desa Serandori, Warga Sambut Antusias Kegiatan Karya Bhakti

    • calendar_month Minggu, 23 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Ende, — Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Sertu Muksin, melaksanakan kegiatan Karya Bhakti berupa perbaikan jalan rabat dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) bersama masyarakat Desa Serandori, Dusun Ipi, Kecamatan Ndori, Kabupaten Ende, Minggu pagi. Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan kondisi masyarakat desa binaan tetap aman dan nyaman.   Kegiatan dimulai pukul 08.00 WITA dan berakhir sekitar pukul 10.00 […]

  • Babinsa 1626/Aimere Cek Kerusakan Akibat Longsor yang Ganggu Mobilitas Warga Inerie–Golewa Selatan

    Babinsa 1626/Aimere Cek Kerusakan Akibat Longsor yang Ganggu Mobilitas Warga Inerie–Golewa Selatan

    • calendar_month Senin, 24 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Ngada – Babinsa Koramil 1626-02/Aimere, wilayah Desa Waebela, Kecamatan Inerie, Kabupaten Ngada, melaksanakan pengecekan lokasi longsor yang terjadi di Desa Waebela. Kejadian longsor tersebut mengakibatkan tertutupnya ruas jalan penghubung Inerie – Golewa Selatan, sehingga aktivitas mobilitas masyarakat setempat terganggu. Babinsa melakukan peninjauan langsung untuk memastikan tingkat kerusakan, kondisi material longsoran, serta potensi ancaman lanjutan yang […]

expand_less