Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Melalui Karya Bakti, Babinsa Ba’a Perkuat Kebersamaan dan Kepedulian di Desa Suelain

Melalui Karya Bakti, Babinsa Ba’a Perkuat Kebersamaan dan Kepedulian di Desa Suelain

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 9 Okt 2025
  • visibility 28
  • comment 0 komentar

Rote Ndao – Dalam upaya menumbuhkan semangat kebersamaan dan mempererat hubungan dengan warga binaan, Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Sertu Nelson Sine, melaksanakan kegiatan karya bakti atau gotong royong bersama masyarakat Desa Suelain, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao, pada Kamis (9/10/2025) pukul 01.35 Wita.

Kegiatan gotong royong tersebut dilakukan dalam rangka penebangan pohon jati milik Bapak Samuel Mbolik, yang akan digunakan untuk proses pembangunan rumah. Dalam suasana penuh kebersamaan, Babinsa turut membantu warga sekaligus memberikan himbauan penting kepada masyarakat terkait keamanan dan kebersihan lingkungan.

Dalam arahannya, Sertu Nelson Sine menekankan agar masyarakat mengutamakan keselamatan kerja selama kegiatan berlangsung. Ia juga mengingatkan agar di musim kemarau ini warga lebih berhati-hati saat membakar sampah atau membersihkan lahan, guna mencegah terjadinya kebakaran yang dapat merugikan lingkungan.

Selain itu, Babinsa mengajak masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan di sekitar rumah masing-masing serta menegaskan pentingnya melapor kepada Babinsa apabila terdapat permasalahan di lingkungan desa, agar dapat segera dikoordinasikan dan diselesaikan dengan baik.

Kegiatan berjalan dengan lancar dan penuh semangat kebersamaan, mencerminkan kedekatan Babinsa dengan masyarakat serta peran aktif TNI dalam mendukung pembangunan dan menjaga keharmonisan di wilayah binaan.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • TNI AD Hadir di Tengah Masyarakat, Babinsa Bina Warga Desa Kuru Lewat Komsos

    TNI AD Hadir di Tengah Masyarakat, Babinsa Bina Warga Desa Kuru Lewat Komsos

    • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Lepkes, – Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Serka Yeremias Nggaro, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) di Desa Kuru, Kecamatan Lepkes, Kabupaten Ende. Kegiatan ini berlangsung di rumah Bapak Nikolaus Paka, dimulai pukul 09.23 WITA hingga selesai pukul 10.35 WITA dengan tertib dan aman. Kegiatan ini dihadiri oleh Babinsa dan lima warga setempat. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa melakukan […]

  • Bupati Tabanan Hadiri Pemelaspasan Bale dan Prosesi Mendem Dasar di Desa Adat Buahan

    Bupati Tabanan Hadiri Pemelaspasan Bale dan Prosesi Mendem Dasar di Desa Adat Buahan

    • calendar_month Minggu, 7 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Tabanan – Sebagai bentuk dukungan terhadap pelestarian adat, agama, tradisi, dan budaya, Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., menghadiri Upacara Pemelaspasan Bale Kidung, Bale Pawedan, Bale Manik Galih, Gedong Simpen, Penyengker, serta prosesi Mendem Dasar di Natar Pura Puseh, Desa Adat Buahan, Minggu (7/9). Turut hadir Anggota DPRD, Sekda, pimpinan perangkat daerah, […]

  • Turnamen Sepak Bola HUT RI ke-80 di Olafuliha’a Berjalan Aman dan Tertib

    Turnamen Sepak Bola HUT RI ke-80 di Olafuliha’a Berjalan Aman dan Tertib

    • calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Rote Ndao, 15 Agustus 2025 — Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Serka Abdul Haris Lakuy, bersama anggota Polsek Pantai Baru melaksanakan pengamanan pertandingan turnamen sepak bola antar kelurahan/desa dan SMA sederajat di Lapangan Bola Kelurahan Olafuliha’a, Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao, Jumat (15/8). Kegiatan ini merupakan rangkaian perayaan HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia. Dalam kesempatan […]

  • Babinsa Kempo dan Kades Songgajah Gelar Patroli Malam Tingkatkan Keamanan dan Ketertiban Warga

    Babinsa Kempo dan Kades Songgajah Gelar Patroli Malam Tingkatkan Keamanan dan Ketertiban Warga

    • calendar_month Jumat, 10 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Dompu, NTB– Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1614-02/Kempo bersama Kepala Desa Songgajah melaksanakan kegiatan patroli malam di Dusun Mada Nggajah, Desa Songgajah, Kecamatan Kempo, Kabupaten Dompu, pada Jumat malam (10/10/2025). Kegiatan patroli tersebut dilaksanakan secara rutin sebagai bentuk tanggung jawab Babinsa terhadap keamanan wilayah binaannya. Patroli […]

  • Babinsa Koramil 1628-05/Jereweh Tingkatkan Pembinaan Teritorial Melalui Komsos

    Babinsa Koramil 1628-05/Jereweh Tingkatkan Pembinaan Teritorial Melalui Komsos

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Dalam rangka menjalankan tugas pembinaan wilayah, Babinsa Desa Goa Koramil 1628-05/Jereweh, Koptu Agus Darmawan, melaksanakan kegiatan pemantauan wilayah yang dilanjutkan dengan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga di Desa Goa, Kecamatan Sekongkang, Kabupaten Sumbawa Barat, Jum’at (17/10/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas rutin Babinsa dalam rangka memantau situasi dan kondisi wilayah […]

  • Babinsa Desa Sarimekar Turut Sukseskan Gotong Royong Bersihkan Lingkungan Desa

    Babinsa Desa Sarimekar Turut Sukseskan Gotong Royong Bersihkan Lingkungan Desa

    • calendar_month Jumat, 31 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Buleleng, 31 Oktober 2025 — Dalam upaya menjaga kebersihan lingkungan serta mempererat kebersamaan antar unsur masyarakat, Babinsa Desa Sarimekar Koptu Kadek Wiratmaja bersama Bhabinkamtibmas Aiptu Nyoman Budiarsana dan aparatur Desa Sarimekar melaksanakan kegiatan gotong royong kebersihan lingkungan, bertempat di Kantor Desa Sarimekar, Jumat (31/10/2025) pukul 07.00 Wita. Kegiatan tersebut diikuti oleh berbagai unsur masyarakat, di […]

expand_less