Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Gotong Royong Kian Kuat, Sejumlah Personel Tambahan TNI Bangun Desa Giri Madia

Gotong Royong Kian Kuat, Sejumlah Personel Tambahan TNI Bangun Desa Giri Madia

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 9 Okt 2025
  • visibility 15
  • comment 0 komentar

Lombok Barat, NTB – Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126, Komando Distrik Militer (Kodim) 1606/Mataram mendapatkan tambahan kekuatan baru. Sebanyak 150 personel gabungan dari Yonif 742/SWY, Yudha Karya Raksaka (YKR), dan unsur dinas jawatan (Disjan) Komando Resort Militer (Korem) 162/Wira Bhakti diterjunkan ke Dusun Gubuk Baru, Desa Gurimadia, Kecamatan Lingsar, Kabupaten Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat, Kamis (9/10/2025).

Penambahan personel ini dilakukan untuk mempercepat penyelesaian berbagai sasaran fisik dan nonfisik TMMD ke-126 yang tengah berjalan. Fokus utama mencakup pembangunan infrastruktur vital seperti pembukaan dan pelebaran jalan, pembuatan jembatan, serta peningkatan fasilitas umum demi menunjang kesejahteraan warga.

“Tambahan kekuatan personel ini sangat membantu percepatan progres pekerjaan yang sempat terkendala cuaca dan medan yang cukup berat. Dengan dukungan dari satuan lain, pekerjaan di lapangan kini diharapkan dapat berjalan lebih cepat dan efisien,” ungkap Pelttu Selamet Basuki, Pengawas Lapangan TMMD ke-126 Kodim 1606/Mataram.

Sementara itu, Komandan Satuan Setingkat Kompi (Dan SSK) Kapten Inf Saparudin menambahkan bahwa keberadaan personel tambahan tidak hanya memperkuat sektor fisik, tetapi juga mendukung program nonfisik seperti penyuluhan dan sosialisasi kepada masyarakat.

“Semangat gotong royong antara TNI dan warga semakin terasa. Masyarakat pun antusias bergabung setiap hari membantu proses pembangunan,” ujarnya.

Pelaksanaan TMMD ke-126 Kodim 1606/Mataram terus menunjukkan hasil positif. Dengan sinergi 150 prajurit TNI dan masyarakat, kegiatan ini menjadi bukti nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat dalam membangun desa demi kesejahteraan bersama. (Pendim 1606)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi TNI dan Petani Wujudkan Sawah Produktif di Alor Timur Laut

    Sinergi TNI dan Petani Wujudkan Sawah Produktif di Alor Timur Laut

    • calendar_month Sabtu, 13 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Alor Timur Laut, 13 Desember 2025 — Babinsa Desa Tarmana, Kecamatan Alor Timur Laut, Kabupaten Alor, Sertu Musa Bagaisar melaksanakan kegiatan pendampingan pertanian berupa pembersihan rumput di pematang sawah milik Ibu Agnes Letpa. Kegiatan tersebut berlangsung pada Sabtu, 13 Desember 2025, pukul 10.17 WITA, bertempat di Desa Waisika. Kegiatan bakti ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian […]

  • Kegiatan Patroli Mandiri Koramil 1608-07/Monta Berkahir Aman dan Tertib

    Kegiatan Patroli Mandiri Koramil 1608-07/Monta Berkahir Aman dan Tertib

    • calendar_month Minggu, 14 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Monta, Bima _ Sabtu, 13 September 2025 ,anggota Koramil 1608-07/Monta bersama Keluarga Besar Tentara (KBT), tokoh masyarakat, tokoh agama, dan Pol.PP Kecamatan Monta melaksanakan kegiatan patroli Siskamling. Kegiatan ini bertujuan memantau situasi wilayah serta mengantisipasi perkembangan kondisi di Kecamatan Monta, Kabupaten Bima. Apel pengecekan personil dipimpin langsung oleh Wadanramil 07/Monta sebelum pelaksanaan patroli mandiri. Mobil […]

  • Anggota Polsek Kuta Utara Lakukan Aksi Nyata Bersihkan Got Saluran Air Di Jalan Raya  Canggu

    Anggota Polsek Kuta Utara Lakukan Aksi Nyata Bersihkan Got Saluran Air Di Jalan Raya Canggu

    • calendar_month Rabu, 12 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Kuta Utara – Anggota Polsek Kuta Utara dalam hal ini Kanit Lantas Iptu I Nyoman Suryawan dan Bhabinkamtibmas Desa Tibubeneng Aiptu I Wayan Sadia, menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat dengan melakukan aksi pembersihan got saluran air di Jalan Raya Canggu tepatnya di perbatasan Kelurahan Kerobokan dan Desa Tibubeneng, Kecamatan Kuta Utara, Badung Bali. Rabu (12/11/2025) pagi. […]

  • Rajut Kebersamaan Dan Kehangatan, Pos Naekake Adakan Komsos

    Rajut Kebersamaan Dan Kehangatan, Pos Naekake Adakan Komsos

    • calendar_month Rabu, 1 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Naekake– Prajurit Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Barat melaksanakan kegiatan komunikasi sosial ke tokoh agama dan masyarakat di Desa Naekake, Kec. Mutis, Kab. Timor Tengah Utara. Selasa (30/09) Kegiatan ini bertujuan untuk memantau situasi keamanan wilayah perbatasan, memberikan dukungan moril kepada masyarakat, serta menumbuhkan kesadaran tentang pentingnya menjaga kedaulatan bangsa dan meneguhkan nilai-nilai kebangsaan. Dalam kesempatan […]

  • Dandim Sumba Barat Hadiri Acara Peresmian Rumah, Tunjukkan Kepedulian TNI pada Warga

    Dandim Sumba Barat Hadiri Acara Peresmian Rumah, Tunjukkan Kepedulian TNI pada Warga

    • calendar_month Sabtu, 30 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Komando Distrik Militer (Kodim) 1613/Sumba Barat, yang dipimpin oleh Letkol Inf Ignasius Hali Sogen, S.E., M.Han, turut menghadiri acara peresmian rumah warga yang dilaksanakan oleh masyarakat setempat di Desa Wanokaza, Kecamatan Tanarighu, Kabupaten Sumba Barat, pada Jumat (29/8/2025). Acara peresmian rumah tersebut merupakan wujud dari semangat gotong-royong masyarakat dalam membangun tempat tinggal […]

  • Babinsa Taro Ajak Generasi Muda SMK Negeri 2 Tegallalang Tingkatkan Disiplin dan Prestasi

    Babinsa Taro Ajak Generasi Muda SMK Negeri 2 Tegallalang Tingkatkan Disiplin dan Prestasi

    • calendar_month Rabu, 22 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Gianyar – Tegallalang, Rabu (22/10/2025) Dalam rangka menjalin silaturahmi serta memberikan dukungan terhadap dunia pendidikan di wilayah binaan, Babinsa Desa Taro Koramil 1616-06/Tegallalang Sertu I Made Rai Wibisana bersama Bhabinkamtibmas Desa Taro Bripka I Made Wartu menghadiri kegiatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-10 SMK Negeri 2 Tegallalang, yang dirangkaikan dengan serah terima kepengurusan OSIS lama […]

expand_less