Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Wakapolres Bandara Ngurah Rai Pimpin Apel Pagi Jampimpinan, Tekankan Hidup Sederhana dan Profesionalisme Anggota

Wakapolres Bandara Ngurah Rai Pimpin Apel Pagi Jampimpinan, Tekankan Hidup Sederhana dan Profesionalisme Anggota

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 6 Okt 2025
  • visibility 22
  • comment 0 komentar

Badung – Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai melaksanakan Apel Pagi Jampimpinan pada Senin (6/10/2025) bertempat di halaman Mako Polres Bandara Ngurah Rai. Apel tersebut dipimpin oleh Wakapolres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai Kompol I Nengah Sudiarta, S.Sos. dan diikuti oleh para pejabat utama (PJU), perwira, bintara, serta ASN Polres Bandara.

Dalam arahannya, Wakapolres mengawali dengan salam pembuka lintas agama serta menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan tugas personel selama sepekan terakhir yang berjalan aman, lancar, dan tanpa adanya teguran.

“Saya mengucapkan terima kasih atas pelaksanaan tugas seminggu kemarin yang sudah berjalan dengan baik dan lancar. Ke depan agar disiplin dan tanggung jawab dalam bertugas semakin ditingkatkan. Tetap waspada terhadap situasi di lapangan dan segera laporkan apabila ada hal yang memerlukan penanganan lebih lanjut,” tegas Kompol I Nengah Sudiarta.

Lebih lanjut, Wakapolres menekankan pentingnya hidup sederhana bagi seluruh anggota Polri serta menghindari gaya hidup hedon, terutama dalam penggunaan media sosial.

“Sesuai arahan pimpinan, kita sebagai anggota Polri harus hidup dengan sederhana dan tidak bergaya hidup hedon. Saya ingatkan agar bijak bermedia sosial, jangan mengunggah foto dengan mobil mewah atau motor besar yang bisa menimbulkan persepsi negatif dari masyarakat. Jadilah contoh yang baik dan jaga citra Polri serta keluarga,” ujarnya.

Selain itu, Wakapolres juga menyoroti pentingnya pelayanan publik yang transparan dan sesuai prosedur, khususnya di unit pelayanan seperti SKCK, SPKT, dan Reskrim. Ia menegaskan agar tidak ada pungutan liar di luar ketentuan PNBP.

Dalam kesempatan tersebut, Wakapolres juga memberikan arahan kepada personel yang bertugas di Posyan Bandara untuk terus berkoordinasi dengan instansi terkait dalam menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat di area bandara.

“Laporan tugas sudah baik, tetapi jangan hanya sebatas dokumentasi foto. Kita bertugas di obyek vital, berikan pelayanan dan rasa aman kepada masyarakat yang menggunakan jasa bandara,” tambahnya.

Kegiatan apel berlangsung dengan tertib dan penuh semangat, mencerminkan kesiapan personel Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai dalam mendukung terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di lingkungan bandara.(hms25)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • ‎Patroli Malam Koramil 1607-03/Ropang Ciptakan Rasa Aman bagi Warga Lenangguar

    ‎Patroli Malam Koramil 1607-03/Ropang Ciptakan Rasa Aman bagi Warga Lenangguar

    • calendar_month Rabu, 8 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 38
    • 0Komentar

    ‎NTB – Sumbawa — Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, anggota Koramil 1607-03/Ropang melaksanakan patroli malam di wilayah Kecamatan Lenangguar dan sekitarnya, pada Selasa malam (07/10/2025). ‎ ‎Kegiatan patroli ini merupakan bentuk komitmen TNI melalui jajaran Kodim 1607/Sumbawa untuk memastikan situasi wilayah tetap aman dan kondusif, khususnya pada malam hari. ‎ ‎Danramil 1607-03/Ropang, Kapten […]

  • Tingkatkan Kolaborasi, Babinsa Koramil 1607-02/Empang Hadiri Musrenbangdes Prode SP 3

    Tingkatkan Kolaborasi, Babinsa Koramil 1607-02/Empang Hadiri Musrenbangdes Prode SP 3

    • calendar_month Selasa, 14 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB — Babinsa Desa Prode SP 3, Serda Abdul Muntolib, anggota Koramil 1607-02/Empang, menghadiri kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun Anggaran 2026. Kegiatan ini berlangsung di Balai Desa Prode SP 3, Kecamatan Plampang, Kabupaten Sumbawa, Selasa (14/10/2025). Musrenbangdes tersebut dihadiri oleh perwakilan Camat Plampang, Kepala […]

  • Kehadiran Kasdim 1614/Dompu Warnai Acara Serah Terima Jabatan Sekda Dompu

    Kehadiran Kasdim 1614/Dompu Warnai Acara Serah Terima Jabatan Sekda Dompu

    • calendar_month Senin, 1 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Dompu, NTB — Wakil Komandan Kodim 1614/Dompu, Mayor Inf. I Wayan Sulendra, S.H., M.H., menghadiri kegiatan Pelepasan dan Serah Terima Jabatan Sekretaris Daerah Kabupaten Dompu yang digelar di Aula Pendopo Bupati Dompu, Senin (1/12). Kehadiran Kasdim dalam kegiatan ini menjadi bentuk dukungan TNI terhadap sinergi dan kelancaran roda pemerintahan daerah. Acara yang dimulai tersebut dipimpin […]

  • Personil polsek Selemadeg Barat pengamanan perbaikan gorong-gorong jln Dps-Gilimanuk desa Antosari

    Personil polsek Selemadeg Barat pengamanan perbaikan gorong-gorong jln Dps-Gilimanuk desa Antosari

    • calendar_month Selasa, 16 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Polda Bali-Polres Tabanan-Polsek Selbar Antosari, Selasa 16 September 2025 Pukul 08.00 Wita bertempat diJalan Denpasar-Gilimanuk, Desa Antosari, Kec. Selemadeg Barat dua personel Samapta Polsek Selemadeg dipimpin langsung Kapolsek Selemadeg barat AKP I Kadek darmawan S.Sos melaksanakan pengaturan arus lalu lintas di lokasi perbaikan gorong-gorong. Proses perbaikan gorong-gorong saat ini dilakukan pemadatan tanah dipinggiran gorong-gorong yang […]

  • Personel Sat Samapta Polres Karangasem laksanakan pengamanan Gerak Jalan 17 KM peringati HUT Kemerdekaan RI

    Personel Sat Samapta Polres Karangasem laksanakan pengamanan Gerak Jalan 17 KM peringati HUT Kemerdekaan RI

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 38
    • 0Komentar

    Amlapura- Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, personel Sat Samapta Polres Karangasem melaksanakan kegiatan pengamanan lomba gerak jalan sejauh 17 kilometer, Selasa (12/08/2025). Kegiatan yang diikuti oleh puluhan peserta dari berbagai sekolah, instansi, dan organisasi kemasyarakatan ini mengambil rute mengelilingi wilayah Kabupaten Karangasem. Start dimulai dari Lapangan Candra Bhuana dan finish […]

  • Sambang Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Keramas Interaksi dengan Petani Padi

    Sambang Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Keramas Interaksi dengan Petani Padi

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Blahbatuh – Bhabinkamtibmas memiliki peran penting tidak hanya dalam menjaga keamanan dan ketertiban, tetapi juga sebagai penggerak program ketahanan pangan di wilayah binaannya. Hal inilah yang dilakukan Bhabinkamtibmas Desa Keramas Aiptu I Made Artika yang melaksanakan sambang ke lahan pertanian padi di Subak Abang, Banjar Lodpeken, Desa Keramas, Kecamatan Blahbatuh, Senin (11/8/2025) pagi. Dalam kegiatan […]

expand_less