Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » TNI–Polri Tegallalang Kompak Rayakan Dirgahayu TNI ke-80 di Makoramil

TNI–Polri Tegallalang Kompak Rayakan Dirgahayu TNI ke-80 di Makoramil

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 5 Okt 2025
  • visibility 17
  • comment 0 komentar

Gianyar – Tegallalang, Minggu (5/10/2025) Dalam suasana penuh kebersamaan, Koramil 1616-06/Tegallalang yang berlokasi di Jalan Raya I Wayan Lungga, Desa/Kecamatan Tegallalang, Kabupaten Gianyar, menerima kunjungan kejutan dari anggota Polsek Tegallalang yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Tegallalang AKP I Ketut Wiwin Wirahadi, S.H., M.H. dalam rangka memberikan ucapan Dirgahayu TNI ke-80 Tahun 2025.

Rombongan Polsek Tegallalang datang ke Makoramil sambil membawa tumpeng dan menyanyikan lagu Selamat Ulang Tahun, yang disambut hangat oleh Danramil 1616-06/Tegallalang Kapten Inf A.A. Cok Semadi, P. beserta anggota Koramil.

Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan acara sederhana namun penuh makna di lobi Makoramil, ditandai dengan tiup lilin dan pemotongan tumpeng oleh Danramil. Potongan tumpeng pertama diserahkan kepada Kapolsek Tegallalang sebagai simbol keharmonisan dan sinergitas TNI–Polri.

Dalam sambutannya, Kapolsek Tegallalang AKP I Ketut Wiwin Wirahadi, S.H., M.H. menyampaikan ucapan selamat ulang tahun ke-80 kepada TNI.
“Semoga TNI semakin profesional, modern, dan dicintai rakyat. Sesuai tema ‘TNI Prima, TNI Rakyat, Indonesia Maju’, semoga sinergitas TNI–Polri terus terjaga demi menjaga keamanan dan keutuhan NKRI,” ungkapnya.

Sementara itu, Danramil 1616-06/Tegallalang Kapten Inf A.A. Cok Semadi, P. menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas perhatian dari jajaran Polsek Tegallalang.
“Kami sangat berterima kasih atas kunjungan dan ucapan yang diberikan. Semoga hubungan harmonis dan sinergitas antara TNI–Polri di wilayah Tegallalang ini selalu terjaga dan semakin kuat dalam menjaga kondusifitas wilayah,” tegasnya.

Acara dilanjutkan dengan ramah tamah, makan bersama, serta foto bersama sebagai bentuk keakraban antara personel TNI dan Polri.

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Danramil 1616-06/Tegallalang Kapten Inf A.A. Cok Semadi, P., Kapolsek Tegallalang AKP I Ketut Wiwin Wirahadi, S.H., M.H., Waka Polsek Tegallalang I Wayan Parwata, S.H., para Kanit Polsek Tegallalang, anggota Koramil 1616-06/Tegallalang, serta anggota Polsek Tegallalang.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bhabinkamtibmas Desa Pangkung Tibah Menghadiri Undangan Ulang Tahun  STT Widya Cantika   di Kantor Desa’ Pangkung Tibah

    Bhabinkamtibmas Desa Pangkung Tibah Menghadiri Undangan Ulang Tahun STT Widya Cantika di Kantor Desa’ Pangkung Tibah

    • calendar_month Minggu, 13 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 36
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Polsek Kediri. Hadirnya Bhabinkamtibmas ditengah-tengah masyarakat dan sekaligus sebagai ujung tombak di desa binaan, bertujuan untuk terciptanya situasi desa yg aman dan kondusif. Pada hari sabtu tanggal 12 juli 2025, pukul 19.00 s/d 22.00 wita, Bhabinkamtibmas Desa Pangkung tibah Polsek Kediri, Polres Tabanan Aiptu I Made Jendra, S.H. bersama […]

  • Atensi Kemacetan dan Laka, Polsek Kediri Gelar Personil  Untuk Laksanakan Strong Point

    Atensi Kemacetan dan Laka, Polsek Kediri Gelar Personil Untuk Laksanakan Strong Point

    • calendar_month Selasa, 14 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Polres Tabanan-Polsek Kediri, Dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif serta arus lalulintas mancarli cegah terjadinya laka dan kemacetan. Selasa, 14 Oktober 2025 pukul 06.30 wita, Penggelaran personil Polsek Kediri secara maksimal yang dipimpin langsung Perwira Pengawas AKP I Kadek Agus Sutris Juniantara, S.H. dengan mengerahkan polri baik yang berseragam maupun non uniform […]

  • Wakapolres Klungkung Hadiri Festival Goa Lawah 2025 Hari Kedua

    Wakapolres Klungkung Hadiri Festival Goa Lawah 2025 Hari Kedua

    • calendar_month Minggu, 23 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Polres Klungkung — Wakapolres Klungkung Kompol I Made Ariawan P, S.H., didampingi Kapolsek Dawan AKP I Gede Budiarta, S.H., M.H., menghadiri rangkaian Festival Goa Lawah 2025 hari kedua yang berlangsung di Plaza Kuliner Goa Lawah, Desa Pesinggahan, Dawan, Klungkung, (22/11). Kegiatan turut dihadiri oleh Bupati Klungkung I Made Satria, S.H., bersama Ibu, Wakil Bupati Klungkung […]

  • Babinsa Serka Gidion Idong Gaungkan Pesan Peduli dan Disiplin di Tengah Rapat Penertiban HPR

    Babinsa Serka Gidion Idong Gaungkan Pesan Peduli dan Disiplin di Tengah Rapat Penertiban HPR

    • calendar_month Selasa, 7 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    MANGGARAI – Kantor Desa Koak, Kecamatan Satar Mese, pada Senin (6/10/2025), menjadi arena dialog krusial yang serius namun penuh empati. Rapat yang membahas penertiban dan pembatasan pergerakan Hewan Penular Rabies (HPR) yaitu anjing, kucing, dan kera dihadiri langsung oleh Serka Gidion Idong, Babinsa Koramil 1612–05/Satar Mese. Babinsa tidak hadir sekadar sebagai aparat; ia hadir sebagai […]

  • Serda Sukardin Pastikan Koperasi Merah Putih Berjalan Sesuai Aturan

    Serda Sukardin Pastikan Koperasi Merah Putih Berjalan Sesuai Aturan

    • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Serda Sukardin, Babinsa Desa Belo, melaksanakan pengawasan rutin terhadap Koperasi Merah Putih pada hari Rabu, 26 November 2025. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Babinsa dalam memastikan kelancaran operasional koperasi sekaligus mendukung pemberdayaan ekonomi masyarakat setempat. Dalam pengawasannya, Serda Sukardin memantau administrasi, keuangan, dan kepatuhan koperasi terhadap peraturan yang berlaku. Kehadiran […]

  • Kejutan Istimewa Di HUT Ke 80 TNI, Kodim Dan Polres Klungkung Semakin Kompak Dan Solid

    Kejutan Istimewa Di HUT Ke 80 TNI, Kodim Dan Polres Klungkung Semakin Kompak Dan Solid

    • calendar_month Senin, 6 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Klungkung,- Kuatnya sinergitas TNI Polri di Kabupaten Klungkung kembali terlihat pagi ini, Senin ( 06/10/25 ) saat puluhan polisi dari Polres Klungkung hadir ke Makodim 1610/Klungkung. Kehadiran Polres Klungkung yang dipimpin langsung oleh Wakapolres Kompol I Made Ariawan tersebut dalam rangka memberikan surprise di Hari Ulang Tahun Ke 80 TNI. Diwarnai dengan peniupan lilin dan […]

expand_less