Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Ketua Dekranasda Tabanan Ny. Rai Wahyuni Sanjaya Dampingi Ariel NOAH Kunjungi Cemara Ceramic, Apresiasi Karya Perajin Lokal

Ketua Dekranasda Tabanan Ny. Rai Wahyuni Sanjaya Dampingi Ariel NOAH Kunjungi Cemara Ceramic, Apresiasi Karya Perajin Lokal

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 5 Okt 2025
  • visibility 25
  • comment 0 komentar

Tabanan PR – Ny. Rai Wahyuni Sanjaya selaku Ketua Dekranasda Kabupaten Tabanan terima kunjungan musisi nasional, Ariel (Nazril Irham) di Cemara Ceramic Banjar Wani, Desa Kerambitan, Tabanan, Minggu (5/10). Turut hadir Ny. Budiasih Dirga, Ny. Santi Susila, serta Kepala Perangkat Daerah terkait di lingkungan Kabupaten Tabanan.

Kegiatan yang dilakukan yakni meninjau proses pembuatan keramik khas Tabanan yang menjadi salah satu bentuk pelestarian warisan seni dan budaya lokal. Melalui kegiatan ini, diharapkan potensi kerajinan masyarakat semakin dikenal luas dan mampu menginspirasi generasi muda untuk mencintai serta mengembangkan kearifan lokal Tabanan.

Sebagaimana diketahui bersama Cemara Ceramic melalui produk keramik Gringsing Series menjadi Juara Pertama dalam Dekranas Award 2025, sebuah pencapaian yang menjadi kebanggaan bagi Kabupaten Tabanan sekaligus menunjukkan, bahwa karya perajin lokal mampu bersaing di tingkat nasional. Dalam kesempatan tersebut, juga Ny. Rai Sanjaya bersama Ariel dan jajaran melihat para perajin keramik secara dekat malakukan proses produksi mulai dari pembentukan, pembakaran, hingga finishing keramik yang dikerjakan dengan penuh ketelitian.

Bahkan pada kesempatan itu, Ariel mencoba langsung membuat ssbuah bentuk keramik dari tanah liat yang dipandu oleh para perajin setempat. Atas kunjungan tersebut, Owner Cemara Ceramic, Agung Gede Ariadi, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih yang sebesar-besarnya. “Terima kasih atas kunjungan Ibu Bupati Kabupaten Tabanan ke Cemara Keramik yang dibarengi oleh Mas Ariel Noah. Kami sangat bangga sekali atas kedatangan Ibu Bupati dan Mas Ariel ke Cemara Keramik. Semoga Cemara Keramik kedepannya lebih maju dan lebih sukses,” ucapnya dengan penuh haru dan semangat untuk terus berkarya.

Kunjungan ini juga sekaligus menjadi bentuk dukungan nyata Pemerintah Kabupaten Tabanan dalam mendorong kemajuan industri kreatif lokal, sekaligus memperkuat komitmen Dekranasda Kabupaten Tabanan dalam membina para pelaku usaha kriya agar semakin berdaya saing dan berkontribusi terhadap kemajuan ekonomi daerah guna mewujudkan visi Tabanan Era Baru yang Aman, Unggul dan Madani (AUM).
@prokopimtabanan,-

#bupatitabanan
#tabananerabaru
#banggajadiorangtabanan
#komangsanjaya
#tetepmekenyem
#santaikawan
#agata
#TabananEraBaru
#AmanUnggulMadani
#ProkopimTabanan
#TetepMekenyem

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Sertu Delfi Amalo Dorong Pengembangan Koperasi Merah Putih Melalui Kerja Bakti

    Babinsa Sertu Delfi Amalo Dorong Pengembangan Koperasi Merah Putih Melalui Kerja Bakti

    • calendar_month Senin, 12 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka mendukung kebersihan lingkungan sekaligus persiapan pengembangan Koperasi Merah Putih, Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Sertu Delfi Amalo, melaksanakan kegiatan pembersihan lokasi Koperasi Merah Putih bersama aparat desa. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Senin, 12 Januari 2026, pukul 12.00 WITA, bertempat di Desa Nggodimeda, Kecamatan Rote Tengah, Kabupaten Rote Ndao. Pembersihan difokuskan pada area […]

  • Sinergi TNI–Polri dan Puskesmas, Desa Kalimantong Bentuk Desa Siaga TBC

    Sinergi TNI–Polri dan Puskesmas, Desa Kalimantong Bentuk Desa Siaga TBC

    • calendar_month Kamis, 25 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB — Upaya pencegahan dan pengendalian penyakit Tuberkulosis (TBC) terus diperkuat di wilayah Kabupaten Sumbawa Barat. Babinsa Desa Kalimantong Koramil 1628-01/Taliwang, Sertu Saiful Anas, bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan pendampingan kegiatan Pembentukan Desa Siaga TBC dan peningkatan kapasitas kader Desa Siaga TBC Tahun Anggaran 2025, Rabu (24/12/2025). Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 09.30 WITA tersebut […]

  • Wadir PT Agrinas Tinjau Kesiapan Pembangunan Koperasi Merah Putih di Lombok Barat

    Wadir PT Agrinas Tinjau Kesiapan Pembangunan Koperasi Merah Putih di Lombok Barat

    • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Lombok Barat, NTB — Upaya memperkuat ekonomi kerakyatan di daerah kembali mendapat perhatian serius. Wakil Direktur (Wadir) Utama PT. Agrinas, Mayjen TNI Trenggono, melakukan pengecekan langsung ke tiga lokasi pembangunan Koperasi Desa dan Kelurahan Merah Putih (KDKMP) di wilayah Kabupaten Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB) wilayah teritorial Komando Distrik Militer (Kodim) 1606/Mataram. Kunjungan ini […]

  • Forkopimda Pastikan Ibadah Natal Damai di Mataram

    Forkopimda Pastikan Ibadah Natal Damai di Mataram

    • calendar_month Kamis, 25 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Mataram, NTB — Menjelang perayaan Natal Tahun 2025, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Mataram melakukan peninjauan langsung ke sejumlah gereja di beberapa titik dengan mulai dari Pendopo Walikota Mataram menuju Gereja Protestan Indonesia Bagian Barat (GPIB) Jl. W.R Supratman, GPIB Immanuel Jl. Bungakarno, Greja Santa Maria immaculata Jl. Pejanggik, dan Gereja Santo Antunius Padua […]

  • Uji Coba Program MBG, Babinsa Kamasan Tegaskan Wahana Evaluasi Wujudkan Optimalisasi MBG

    Uji Coba Program MBG, Babinsa Kamasan Tegaskan Wahana Evaluasi Wujudkan Optimalisasi MBG

    • calendar_month Senin, 5 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Klungkung,- Babinsa Kamasan Koptu Kadek Agus bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan monitoring dan pendampingan uji coba pendistribusian program Makan Bergizi Gratis ( MBG ) oleh Yayasan Gayatri Center Svaha unit pelayanan dapur sehat yang berlokasi di Lingkungan Semarapura Kelod, Kecamatan/Kabupaten Klungkung, Senin ( 05/01/26 ). Kegiatan uji coba program MBG ini diberikan kepada 110 siswa dan siswi […]

  • Babinsa Koramil 1601-06 Karera Aktif Laksanakan Pembinaan di Pasar Tradisional

    Babinsa Koramil 1601-06 Karera Aktif Laksanakan Pembinaan di Pasar Tradisional

    • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur,Babinsa Koramil 06/Karera, Kodim 1601/Sumba Timur,Pratu Hezron Wora, melaksanakan kegiatan monitoring pasar mingguan yang berlangsung di Pasar Nggongi, Desa Nggongi, Kecamatan Karera, pada Sabtu (01/11/2025). Dalam kegiatan tersebut, Babinsa memantau secara langsung aktivitas jual beli masyarakat serta memastikan kondisi pasar tetap aman dan tertib. Selain itu, Pratu Hezron juga memberikan imbauan kepada para pengunjung […]

expand_less