Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Serka Babinsa Desa Pela Ajak Warga Pererat Harmoni dan Cegah Perbuatan Negatif di Lingkungan

Serka Babinsa Desa Pela Ajak Warga Pererat Harmoni dan Cegah Perbuatan Negatif di Lingkungan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 3 Okt 2025
  • visibility 18
  • comment 0 komentar

Monta, 2 Oktober 2025 – Babinsa Koramil 1608-07/Monta secara serempak melaksanakan kegiatan patroli dan ronda malam pada Kamis malam (2/10/2025), guna menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan desa binaan. Kegiatan bertujuan meningkatkan kesadaran warga dalam menjaga kerukunan, keamanan, serta mencegah hal-hal negatif yang dapat merugikan masyarakat.

Kegiatan Serka Nasution di Desa Parado Rato, Kecamatan Parado. Dalam patrolinya, Serka Nasution aktif berdialog dengan warga lewat ‘kongkow-kongkow’ santai malam hari. Ia menekankan pentingnya peran orang tua dalam mendampingi dan mendidik anak-anak, karena keluarga menjadi guru utama di rumah dalam membentuk karakter dan akhlak. “Jangan biarkan mereka kurang perhatian sehingga mencari pelarian ke hal-hal yang salah,” tegas Serka Nasution. Ia juga mengingatkan generasi muda untuk menjaga ketertiban dan kenyamanan lingkungan agar seluruh warga dapat beristirahat dengan tenang.

Selanjutnya, Serka Nasarudin melakukan patroli di Desa Nontotera, Kecamatan Monta, Ia mengimbau orang tua untuk aktif menasihati anak-anak muda agar menjauhi narkoba dan minuman keras, serta menjaga hubungan silaturahmi dengan sesama warga desa maupun tetangga. “Menjaga persaudaraan penting agar kita mendapatkan banyak teman dan tidak terjerumus ke hal-hal yang merugikan keluarga serta diri sendiri,” ujar Serka Nasarudin. Ia juga mengajak warga untuk peduli kebersihan lingkungan sekitar guna mencegah penyakit.

Patroli dilanjutkan oleh Sertu A. Wahid di Desa Lere, Kecamatan Parado, Ia mengingatkan orang tua agar terus mengawasi pergaulan anak-anak agar tidak salah langkah. Selain itu, Sertu Wahid menekankan pentingnya menjaga hubungan silaturahmi antarwarga, terutama di antara para tetangga, agar terhindar dari rasa iri dan dengki.

Penutupan kegiatan dilakukan oleh Serka Babinsa Desa Pela, Kecamatan Monta, Dalam obrolan santainya bersama warga, Serka tersebut menyampaikan himbauan mempererat hubungan antarwarga demi menciptakan suasana harmonis. Ia juga mengajak masyarakat untuk saling mengingatkan jika ada warga yang melakukan tindakan menyimpang agar kembali ke jalan yang benar. “Generasi muda diharapkan tidak terjerumus perbuatan negatif seperti mencuri, narkoba, atau mabuk-mabukan yang merugikan diri sendiri dan orang lain,” ujarnya.

Seluruh kegiatan patroli dan ronda malam berlangsung aman dan tertib, membuktikan sinergi Babinsa bersama masyarakat dalam memelihara situasi yang kondusif di desa binaan Koramil 1608-07/Monta.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi Babinsa dan Pemerintah Desa Watugong Dalam Prosesi Resmi Pelantikan Perangkat Desa

    Sinergi Babinsa dan Pemerintah Desa Watugong Dalam Prosesi Resmi Pelantikan Perangkat Desa

    • calendar_month Jumat, 14 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    NTT – SIKKA. Babinsa Koramil 1603-01/Alok Kodim 1603/Sikka, Pratu Yurdit, menghadiri kegiatan Pengambilan Sumpah atau Janji Perangkat Desa Watugong yang berlangsung di Aula Kantor Desa Watugong, Kecamatan Alok Timur jumad (14/11/2025).   Kegiatan ini merupakan bagian dari proses resmi pengangkatan perangkat desa yang bertujuan memperkuat tata kelola pemerintahan desa serta meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat. […]

  • Dekat dengan Rakyat, Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng Pastikan Pasien ODGJ Mendapat Layanan Maksimal

    Dekat dengan Rakyat, Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng Pastikan Pasien ODGJ Mendapat Layanan Maksimal

    • calendar_month Jumat, 3 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    RUTENG – Di tengah berbagai tugas kemiliteran, TNI membuktikan peran sosialnya yang tak terbatas. Pada Jumat (3/10/2025), Serma I Putu Eko Suwibawo, Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng, turun tangan langsung dalam misi kemanusiaan: mendampingi proses rujukan pasien Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) dari Desa Bangka Lao, Kecamatan Ruteng, menuju Klinik Renceng Mose. Aksi pendampingan ini adalah wujud […]

  • Gerakan Pangan Murah Terselenggara Aman dan Tertib di Desa Rompo Langgudu

    Gerakan Pangan Murah Terselenggara Aman dan Tertib di Desa Rompo Langgudu

    • calendar_month Sabtu, 30 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Sabtu, 30 Agustus 2025, Danramil 1608-06/Wawo diwakili Bati Bakti TNI Peltu Sahlan beserta Babinsa mendampingi Bulog dalam pelaksanaan Gerakan Pangan Murah Serentak tingkat Kecamatan Wawo. Kegiatan ini berlangsung di halaman Kantor Camat Wawo, Kabupaten Bima, dan dihadiri oleh Camat Wawo, Kapolsek, serta masyarakat setempat. Gerakan ini bertujuan membantu masyarakat dalam memperoleh bahan pangan dengan harga […]

  • Babinsa Koramil Biudukfoho dan Warga Gotong Royong Timbun Jalan Desa

    Babinsa Koramil Biudukfoho dan Warga Gotong Royong Timbun Jalan Desa

    • calendar_month Selasa, 30 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, Babinsa Desa Motaain Koramil 1605-09/Biudukfoho Sertu Yohanes Delu bersama masyarakat melakukan penimbunan jalan utama Desa yang rusak di Dusun Dusun Motaain, Desa Motaain, Kecamatan Malaka Barat, Kabupaten Malaka, Senin (29/12/2025). Kegiatan kerja bakti penimbunan material di jalan utama yang rusak akibat kendaraan yang lewat dengan beban berat lebih ini dipimpin oleh Kepala Desa […]

  • Polsek Marga Strong Point Siang Simpang Belayu

    Polsek Marga Strong Point Siang Simpang Belayu

    • calendar_month Minggu, 19 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Polres Tabanan-Polsek Marga Guna mencegah kemacetan dan terjadinya laka lantas siang hari Kapolsek marga menurunkan anggota piket Aiptu I Ketut Bagiarta bersama Aiptu I Nyoman Yuliawan untuk melaksanakan strong point siang simpang belayu guna berikan rasa aman dan nyaman kepada pengendara bermotor begitu juga berikan rasa aman kepada warga masyarakat. minggu,(19/10/25), pukul 11.00 s/d 12.30 […]

  • Perkuat Sinergi Dan Toleransi, Babinsa Akah Kawal Ibadah Dan Perayaan Natal 2025 Di Gereja Pante Kosta

    Perkuat Sinergi Dan Toleransi, Babinsa Akah Kawal Ibadah Dan Perayaan Natal 2025 Di Gereja Pante Kosta

    • calendar_month Kamis, 18 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Klungkung,- Mengusung tema “Kasih Yang Mengikat Dan Mempersatukan”, Ibadah dan Perayaan Natal 2025 yang digelar di Gereja Pante Kosta, Jl. Raya Besakih, Gang Statistik, Desa Akah, Kecamatan/Kabupaten Klungkung berjalan aman dan khidmat dengan pengawalan Babinsa, Bhabinkamtibmas serta pecalang Desa Akah serta Polsek Klungkung. Kegiatan yang digelar pada Kamis ( 18/12/25 ) tersebut dihadiri oleh Ketua […]

expand_less