Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Semangat Juang Pahlawan Hidup dalam Ziarah Nasional TNI

Semangat Juang Pahlawan Hidup dalam Ziarah Nasional TNI

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 3 Okt 2025
  • visibility 28
  • comment 0 komentar

Mataram, NTB – Ratusan peserta dari berbagai unsur menghadiri Upacara Ziarah Nasional dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI) di Taman Makam Pahlawan (TMP) Majeluk, Kota Mataram, Jum’at (3/10/2025).

Moment tersebut menjadi saksi bisu penghormatan mendalam kepada para pejuang bangsa, di bawah pimpinan Danrem 162/Wira Bhakti, Brigjen TNI Moch. Sjasul Arief, S.Sos, selaku Inspektur Upacara.

Sejumlah peserta hadir, mulai dari personel TNI AD, AL, AU, Polri, ASN, organisasi kepemudaan, hingga keluarga besar TNI. Hadir pula Forkopimda NTB, organisasi veteran, Persit KCK, Jalasenastri, Pia Arga Garini, PPM, PPAD, dan Hipakad.

Rangkaian upacara dimulai dengan penghormatan kepada arwah pahlawan, mengheningkan cipta, peletakan karangan bunga, pembacaan doa, hingga tabur bunga di pusara para pahlawan. Tangis haru sempat terlihat dari beberapa keluarga veteran yang ikut hadir, menandakan bahwa perjuangan para pahlawan masih hidup di hati generasi penerus.

Dalam amanatnya, Danrem 162/WB Brigjen TNI Moch. Sjasul Arief menegaskan bahwa ziarah ini bukan sekadar tradisi. “Hari ini kita hadir untuk menundukkan kepala, mengenang jasa para pahlawan. Perjuangan mereka adalah dasar bagi kita untuk menjaga persatuan, kedaulatan, dan keutuhan NKRI. Peringatan HUT ke-80 TNI menjadi pengingat bahwa semangat juang TNI tidak pernah padam,” ujarnya dengan tegas.

Senada, Dandim 1606/Mataram, Kolonel Inf Nyarman, M.Tr.(Han), menekankan pentingnya warisan nilai perjuangan. “Ziarah Nasional mengajarkan arti pengorbanan. Para pahlawan memberi teladan keberanian dan ketulusan. Tugas kita adalah meneruskan perjuangan itu melalui pengabdian di bidang masing-masing,” ungkapnya.

Upacara ditutup dengan penandatanganan buku tamu serta foto bersama. Suasana penuh haru dan rasa hormat mewarnai seluruh rangkaian kegiatan, menegaskan bahwa peringatan HUT ke-80 TNI bukan hanya seremoni, tetapi juga momentum memperkokoh persatuan bangsa serta menyalakan kembali semangat patriotisme di tengah masyarakat. (Pendim 1606)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Komsos Babinsa Kareke, Petani Siap Salurkan Panen ke Bulog

    Komsos Babinsa Kareke, Petani Siap Salurkan Panen ke Bulog

    • calendar_month Kamis, 14 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Dompu NTB– Sebagai bentuk kepedulian terhadap kesejahteraan petani dan upaya menjaga kestabilan harga gabah di wilayah binaan, Babinsa Desa Kareke, Koptu M. Syarifuddin, anggota Koramil 1614-01/Dompu Kodim 1614/Dompu, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dengan warga petani binaan di Dusun Pandai, Rabu (13/8/2025). Dalam pertemuan tersebut, Babinsa menyampaikan arahan kepada para petani agar menjual hasil panen […]

  • Wujud Kepedulian, Sertu Filomeno Dakosta Bantu Pembangunan Rumah Warga

    Wujud Kepedulian, Sertu Filomeno Dakosta Bantu Pembangunan Rumah Warga

    • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Babinsa Koramil 01/Loli Kodim 1613/Sumba Barat, Sertu Filomeno Dakosta, bersama warga masyarakat melaksanakan kegiatan gotong royong pengocoran pembangunan rumah milik salah satu warga di Desa Beradolu, Kecamatan Loli, Kabupaten Sumba Barat, Jumat (31/10/2025). Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian dan kebersamaan Babinsa dengan masyarakat di wilayah binaan. Dengan semangat gotong royong, Sertu […]

  • Sinergi Babinsa dan Pemerintah Desa Atasi Penumpukan Sampah di TPS 3R Jembrana

    Sinergi Babinsa dan Pemerintah Desa Atasi Penumpukan Sampah di TPS 3R Jembrana

    • calendar_month Senin, 10 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Jembrana, 10 November 2025 — Babinsa Desa Mendoyo Dauh Tukad, Sertu Suwardi, menunjukkan komitmennya dalam menjaga kebersihan lingkungan dan mengaktifkan program pengelolaan sampah di wilayahnya. Pada hari Senin, Babinsa bersama Bhabinkamtibmas, Bripka I Putu Suryadi, melaksanakan pengecekan mendadak di lokasi Penyelenggaraan Tempat Pengolahan Sampah (TPS 3R) yang berlokasi di Banjar Kepuh, Desa Mendoyo Dauh Tukad, […]

  • Polsek Mengwi Laksanakan Patroli Subuh, Ciptakan Situasi Kamtibmas Kondusif

    Polsek Mengwi Laksanakan Patroli Subuh, Ciptakan Situasi Kamtibmas Kondusif

    • calendar_month Selasa, 26 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Mengwi – Untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap kondusif, Polsek Mengwi melaksanakan patroli rutin didaerah hukum Polsek Mengwi. Selasa (26/8/2025) pukul 02.30 wita Kegiatan patroli dipimpin oleh Iptu Dewa Made Astawa, S.H selaku perwira pengawa bersama dengan personel Unit Samapta Polsek Mengwi dengan menyusuri sejumlah lokasi rawan, mulai dari pemukiman penduduk, kawasan […]

  • Melalui Komsos, Babinsa Lamung Dorong Warga Peduli Lingkungan Aman dan Tertib

    Melalui Komsos, Babinsa Lamung Dorong Warga Peduli Lingkungan Aman dan Tertib

    • calendar_month Kamis, 16 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat,NTB – Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat sekaligus meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan, Babinsa Desa Lamung, Serda Lalu Rupawan dari Koramil 1628-03/Seteluk, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga di wilayah binaannya, Desa Lamusung, Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat, Kamis (16/10/2025). Dalam kegiatan tersebut, Serda Lalu Rupawan menekankan […]

  • Satgas TMMD ke-125 Kodim 1607/Sumbawa Fokus Pengerjaan Cor Sayap Kiri Jembatan

    Satgas TMMD ke-125 Kodim 1607/Sumbawa Fokus Pengerjaan Cor Sayap Kiri Jembatan

    • calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    ‎NTB – Sumbawa — Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Kodim 1607/Sumbawa terus menunjukkan progres positif. Setelah rampung melaksanakan pengecoran lantai jembatan, personel Satgas TMMD melanjutkan pekerjaan dengan pengecoran sayap kiri jembatan, Sabtu (16/08/2025). ‎ ‎Kegiatan ini dikerjakan secara gotong royong antara personel Satgas TMMD bersama masyarakat setempat. Kekompakan dan kebersamaan tampak jelas ketika […]

expand_less