Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Polres Tabanan Gelar Sidang BP4R, Bekali Personel dengan Pembinaan Perkawinan

Polres Tabanan Gelar Sidang BP4R, Bekali Personel dengan Pembinaan Perkawinan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 3 Okt 2025
  • visibility 16
  • comment 0 komentar

Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Polres Tabanan melaksanakan Sidang Pembinaan Perkawinan (BP4R) bagi salah satu personelnya pada Jumat (03/09/2025) bertempat di Aula Wisnu Hartono Polres Tabanan. Sidang dipimpin oleh Waka Polres Tabanan, Kompol I Gd Md Surya Atmaja P., S.Sos., M.H., selaku Ketua BP4R, didampingi perangkat sidang dari Bag SDM, Kasiwas, Provos, rohaniawan, serta perwakilan Bhayangkari.

Peserta sidang kali ini adalah Bripda I Komang Agus Sugiartawan, Banit 3 Unit Reskrim Polsek Pupuan Polres Tabanan, dengan calon pasangan hidupnya Marsyanda Prisca Putri Gunawan. Sidang ini merupakan tahapan wajib bagi personel Polri sebelum melaksanakan pernikahan, dengan tujuan memberikan arahan, bimbingan, serta penekanan mengenai tanggung jawab sebagai anggota Polri sekaligus kepala keluarga.

Dalam sidang, berbagai arahan disampaikan oleh perangkat sidang, mulai dari pentingnya menjaga komunikasi, keterbukaan dengan pasangan, menghindari masalah ekonomi yang bisa berujung konflik, hingga bijak dalam bermedia sosial. Bhayangkari Cabang Tabanan juga memberikan pembekalan khusus kepada calon istri terkait peran dan kewajiban sebagai Bhayangkari, termasuk sikap sederhana, siap mendukung tugas suami, serta mematuhi aturan organisasi.

Seijin Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H.,melalui Kompol I Gd Md Surya Atmaja P., S.Sos., M.H., dalam arahannya menegaskan agar Pakta Integritas yang telah dibacakan dapat benar-benar dipatuhi dan diterapkan dalam kehidupan rumah tangga. Beliau juga mengingatkan agar setiap personel menjaga kehormatan institusi dengan menjauhi pelanggaran yang dapat mencoreng nama baik Polri. Sidang kemudian ditutup dengan penyerahan bingkisan dari Bhayangkari Cabang Tabanan kepada pasangan yang berbahagia. Kegiatan berlangsung dalam suasana khidmat, aman, dan kondusif.

Humas Polres Tabanan

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gotong Royong Satgas TMMD dan Warga Kalabeso Bangun Pagar Pustu Demi Pelayanan Maksimal

    Gotong Royong Satgas TMMD dan Warga Kalabeso Bangun Pagar Pustu Demi Pelayanan Maksimal

    • calendar_month Sabtu, 9 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    NTB – Sumbawa, Sabtu (9/8/2025) — Guna meningkatkan kualitas fasilitas pelayanan kesehatan masyarakat, **Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Kodim 1607/Sumbawa* melaksanakan pekerjaan *penggalian pondasi pagar Puskesmas Pembantu (Pustu)* di *Desa Kalabeso, Kecamatan Buer, Kabupaten Sumbawa*. Kegiatan ini merupakan salah satu sasaran fisik TMMD yang bertujuan memperkuat infrastruktur pendukung layanan kesehatan di pedesaan. Pagar […]

  • Tingkatkan Keamanan Wilayah, Babinsa Ende Aktif Jalin Komunikasi Sosial dengan Warga Detukeli

    Tingkatkan Keamanan Wilayah, Babinsa Ende Aktif Jalin Komunikasi Sosial dengan Warga Detukeli

    • calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan wilayah dan mempererat hubungan dengan masyarakat, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Clementino P. Dasilva, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Detukeli, Kecamatan Detukeli, Kabupaten Ende, Sabtu (25/10/2025). Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 09.00 WITA tersebut merupakan bagian dari tugas pokok satuan kewilayahan (Satkowil) dalam membina […]

  • Polsek Kediri Gencarkan Pelaksanaan Patroli Barcode Malam Hari

    Polsek Kediri Gencarkan Pelaksanaan Patroli Barcode Malam Hari

    • calendar_month Minggu, 30 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Polsek Kediri Polres Tabanan melaksanakan ‘Patroli Barcode’ di seputaran wilayah Kediri Sabtu (29/11/2025 ) pukul 22.00 s/d 24.00 wita dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif. Perwira Pengawas (Pawas) IPTU I Nyoman Mulada melaksanakan Patroli Barcode bersama dan piket fungsi dengan menyisir daerah rawan Curat, Curas dan Curanmor serta obyek vital lainnya seperti […]

  • Dekat dengan Rakyat, Babinsa Koramil Ende Gotong Royong Bersama Warga Binaan

    Dekat dengan Rakyat, Babinsa Koramil Ende Gotong Royong Bersama Warga Binaan

    • calendar_month Sabtu, 20 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Kopda Kosmas Kerhi, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos), Pengamanan Wilayah (Pamwil), dan Karya Bhakti di Desa Rukuramba, Kecamatan Ende, Kabupaten Ende, Sabtu (20/9). Kegiatan yang dimulai pada pukul 09.15 WITA tersebut difokuskan pada pengayaan pasir untuk pembangunan tembok kuburan milik warga, sekaligus menjadi […]

  • Babinsa Batutua Ajak Warga Lentera Jaga Kamtibmas dan Dukung Program Makan Bergizi Gratis

    Babinsa Batutua Ajak Warga Lentera Jaga Kamtibmas dan Dukung Program Makan Bergizi Gratis

    • calendar_month Selasa, 7 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    ROTE NDAO, NTT — Dalam rangka mempererat hubungan dengan warga binaan sekaligus memantau situasi wilayah, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Serka Armindo Da Silva, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) di rumah warga, Bapak Mikael Ndun, yang berlokasi di Dusun Roioen, Desa Lentera, Kecamatan Rote Barat Daya, Selasa (7/10/2025). Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 11.30 Wita tersebut bertujuan […]

  • Babinsa Sabu Timur Laksanakan Seleksi Paskibraka untuk Tahun 2025

    Babinsa Sabu Timur Laksanakan Seleksi Paskibraka untuk Tahun 2025

    • calendar_month Selasa, 15 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    NTT – SABU RAIJUA — Dalam rangka mempersiapkan pelaksanaan upacara peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80 pada 17 Agustus 2025, Babinsa Sabu Timur Koramil 1604-08/Sabu Raijua, Sertu Jordi Nara Haba, melaksanakan kegiatan seleksi calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tingkat Kecamatan Sabu Timur. Selasa (15/07/2025). Kegiatan seleksi ini berlangsung di tiga sekolah, yaitu SMA Kristen […]

expand_less