Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Dandim 1613/Sumba Barat Pimpin Korp Raport Kenaikan Pangkat Prajurit

Dandim 1613/Sumba Barat Pimpin Korp Raport Kenaikan Pangkat Prajurit

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 3 Okt 2025
  • visibility 17
  • comment 0 komentar

SUMBA BARAT – Komandan Kodim 1613/Sumba Barat Letkol Inf Ignasius Hali Sogen, S.E., M.Han memimpin acara Korp Raport Kenaikan Pangkat anggota Kodim 1613/Sumba Barat bertempat di Lapangan Makodim, Kelurahan Maliti, Kecamatan Kota Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat, Kamis (02/10/2025).

Dalam amanatnya, Dandim menyampaikan bahwa kenaikan pangkat merupakan sebuah kehormatan sekaligus amanah yang harus dijaga dengan sebaik-baiknya.

Pangkat baru yang disandang oleh prajurit, menurutnya, adalah bentuk kepercayaan dari bangsa dan negara atas dedikasi serta pengabdian yang ditunjukkan selama bertugas.

“Kenaikan pangkat lebih satu tingkat lebih tinggi dari pangkat sebelumnya adalah amanah yang diberikan, dan harus dipertanggungjawabkan kepada bangsa dan negara,” Ucap Dandim.

Hal ini bukan hanya sekadar hadiah, tetapi penghargaan atas pengabdian, loyalitas, dan dedikasi yang ditunjukkan tanpa adanya pelanggaran selama melaksanakan tugas,” tegas Letkol Inf Ignasius Hali Sogen.

Ia berharap, dengan kenaikan pangkat ini, para prajurit semakin termotivasi dan lebih bersemangat dalam mengemban tugas-tugas kewilayahan, baik dalam menjaga keamanan, membantu masyarakat, maupun mendukung program ketahanan pangan serta pembangunan di wilayah teritorial Kodim 1613/Sumba Barat.

Acara Korp Raport tersebut berlangsung khidmat, dihadiri oleh seluruh perwira, bintara, dan tamtama Kodim 1613/Sumba Barat serta Persit KCK Cabang XVIII.

Suasana penuh kebanggaan terasa ketika para prajurit yang menerima kenaikan pangkat didampingi keluarga masing-masing dalam momen istimewa tersebut.

Dandim menegaskan bahwa kenaikan pangkat bukanlah akhir dari perjuangan, melainkan awal dari tanggung jawab yang lebih besar.

Oleh karena itu, ia mengajak seluruh prajurit untuk terus meningkatkan profesionalisme, disiplin, dan loyalitas dalam menjalankan tugas di wilayah binaan masing-masing.
(Pendim 1613/SB)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Danramil Mayor Inf Hendra Gunawan, Apresiasi Semangat Gotong Royong dalam Karya Bhakti di Pantai Kuta

    Danramil Mayor Inf Hendra Gunawan, Apresiasi Semangat Gotong Royong dalam Karya Bhakti di Pantai Kuta

    • calendar_month Minggu, 16 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    BALI – Badung, Pantai Kuta yang ikonik menjadi lokasi pelaksanaan Karya Bhakti terpadu dalam rangka mendukung program pemerintah untuk penanganan sampah laut di wilayah Kabupaten Badung. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Danramil 1611-03/Kuta, Mayor Inf Hendra Gunawan, dan diikuti oleh sekitar 55 orang dari berbagai unsur. Sabtu, (15/11/25). Karya Bhakti ini melibatkan personel gabungan dari […]

  • Babinsa Desa Undisan Pastikan Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa Tepat Sasaran

    Babinsa Desa Undisan Pastikan Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa Tepat Sasaran

    • calendar_month Rabu, 3 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Bangli – Dalam rangka mendukung program pemerintah serta memastikan bantuan tepat sasaran, Babinsa Desa Undisan Koramil 1626-03/Tembuku, Serda I Wayan Budiarta, melaksanakan pemantauan dan pendampingan penyaluran BLT-DD (Bantuan Langsung Tunai Dana Desa) tahap IX bulan September 2025. Bantuan yang bersumber dari Dana Desa tersebut disalurkan kepada warga Desa Undisan yang kurang mampu serta warga yang […]

  • Kodim 1612/Manggarai dan Ormas Gelar Patroli Gabungan Jaga Stabilitas Keamanan Wilayah

    Kodim 1612/Manggarai dan Ormas Gelar Patroli Gabungan Jaga Stabilitas Keamanan Wilayah

    • calendar_month Minggu, 28 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Manggarai, 27 September 2025 – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat, Kodim 1612/Manggarai menggelar patroli gabungan bersama sejumlah organisasi masyarakat (Ormas) di wilayah Manggarai, Nusa Tenggara Timur, pada Sabtu (27/9/2025). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Perwira Seksi Teritorial (Pasi Ter) Kodim 1612/Manggarai, Kapten Arh Lipris M. Saefatu. Patroli dilakukan menyasar sejumlah titik rawan […]

  • ‎Kegiatan Patroli Malam di Anggaraksa Berjalan Aman dan Lancar

    ‎Kegiatan Patroli Malam di Anggaraksa Berjalan Aman dan Lancar

    • calendar_month Sabtu, 27 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    ‎Lombok Timur – Babinsa Desa Anggaraksa, Sertu Suharjaya dari Koramil 1615-02/Pringgabaya, melaksanakan kegiatan patroli malam bersama masyarakat di Desa Anggaraksa, Kecamatan Pringgabaya, Kabupaten Lombok Timur pada Jumat (26/09/2025). ‎ ‎Kegiatan ini merupakan upaya menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan sekaligus mempererat hubungan antara TNI dengan warga. ‎ ‎Dalam kesempatan tersebut, Sertu Suharjaya memberikan himbauan kepada masyarakat […]

  • TMMD ke-126 Kodim Ngada Fokus pada Pembangunan Karakter Masyarakat Lewat Penyuluhan Bahaya Narkoba

    TMMD ke-126 Kodim Ngada Fokus pada Pembangunan Karakter Masyarakat Lewat Penyuluhan Bahaya Narkoba

    • calendar_month Kamis, 30 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Ngada, Selasa 30 Oktober 2025 — Satgas TMMD ke-126 Kodim 1625/Ngada di bawah pimpinan Dansatgas Letkol Inf Imam Subekti terus melanjutkan rangkaian kegiatan nonfisik sebagai bagian dari upaya membangun masyarakat yang tangguh dan berdaya. Pada hari ke-21 pelaksanaan TMMD, kegiatan difokuskan di Aula Kantor Desa Benteng Tawa, Kecamatan Riung Barat, dengan program penyuluhan tentang bahaya […]

  • Babinsa Dusun Mamboa Tekankan Hidup Sehat Tanpa Miras dan Obat Terlarang

    Babinsa Dusun Mamboa Tekankan Hidup Sehat Tanpa Miras dan Obat Terlarang

    • calendar_month Selasa, 29 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Dompu NTB– Guna mencegah kenakalan remaja dan penyalahgunaan zat berbahaya di kalangan generasi muda, Babinsa Desa Hu’u Koramil 1614-03/Hu’u, Serka Rustam, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama sejumlah remaja dan warga binaan di Dusun Mamboa, Desa Hu’u, Kecamatan Hu’u, Kabupaten Dompu, pada Selasa (29/7/2025). Dalam arahannya, Babinsa mengimbau para remaja untuk menjauhi minuman keras (miras), […]

expand_less