Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » TNI dan Warga Koanara Bersatu dalam Karya Bakti dan Jaga Keamanan Wilayah

TNI dan Warga Koanara Bersatu dalam Karya Bakti dan Jaga Keamanan Wilayah

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 1 Okt 2025
  • visibility 19
  • comment 0 komentar

Ende, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Praka Yofer Labage, melaksanakan kegiatan Karya Bakti bersama masyarakat di Desa Koanara, Kecamatan Kelimutu, Kabupaten Ende, Rabu (1/10/2025). Kegiatan dimulai pukul 09.00 WITA hingga selesai, dengan fokus membantu pembangunan pondasi rumah warga, serta melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil).

Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini disambut baik oleh masyarakat. Selain membantu secara langsung pembangunan rumah, Praka Yofer juga memberikan imbauan kepada warga agar terus menjunjung tinggi semangat gotong royong serta menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.

“Semangat kebersamaan dan gotong royong merupakan nilai luhur bangsa kita. TNI hadir untuk mendorong dan menjaga semangat itu tetap hidup di tengah masyarakat,” ujar Praka Yofer di sela kegiatan.

Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pokok Satuan Komando Kewilayahan (Satkowil), di mana Babinsa sebagai ujung tombak TNI AD memiliki peran penting dalam mendampingi masyarakat, membantu mengatasi kesulitan rakyat, serta memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat.

Partisipasi aktif warga Desa Koanara dalam kegiatan Karya Bakti ini menunjukkan tingginya rasa kebersamaan serta kepedulian terhadap pembangunan desa dan keamanan lingkungan.

Melalui kegiatan ini, diharapkan hubungan antara TNI dan masyarakat semakin solid dan wilayah binaan tetap dalam keadaan aman dan kondusif.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Warga Desa Bre Beri Apresiasi  Babinsa Saat Peningkatan Sarana Pembuangan Air

    Warga Desa Bre Beri Apresiasi Babinsa Saat Peningkatan Sarana Pembuangan Air

    • calendar_month Sabtu, 8 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 163
    • 0Komentar

    Desa Bre, 8 November 2025 – Pada hari Sabtu pagi, Babinsa Desa Bre Koramil 1608-04/Woha, Sertu Muslimin, bersama sejumlah aparat desa, melakukan kegiatan gotong royong perbaikan atau rehabilitasi saluran air pembuangan (parit/got) di wilayah Gang Desa Bre, Dusun Nggalinggawa, RT 03 RW 01. Pengecoran saluran parit dilakukan sepanjang 350 meter dengan ukuran tinggi dan lebar […]

  • “Saya Bangga dan Senang,” Kata Peserta Gerak Jalan Indah SD/MI Sape dalam Peringatan HUT RI

    “Saya Bangga dan Senang,” Kata Peserta Gerak Jalan Indah SD/MI Sape dalam Peringatan HUT RI

    • calendar_month Jumat, 15 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Bima _ Pada hari Rabu, 13 Agustus 2025, suasana di Halaman Kantor Camat Sape, Kecamatan Sape, Kabupaten Bima, begitu meriah menyambut kegiatan Gerak Jalan Indah SD/MI hari kedua. Acara yang digelar dalam rangka memperingati HUT RI ke-80 ini diikuti oleh 56 peserta dari seluruh sekolah dasar dan madrasah ibtidaiyah di wilayah Kecamatan Sape. Kegiatan ini […]

  • Lomba Burung Berkicau Ramaikan Peringatan HUT TNI ke-80 Kodim 1601/ST

    Lomba Burung Berkicau Ramaikan Peringatan HUT TNI ke-80 Kodim 1601/ST

    • calendar_month Minggu, 28 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Dalam rangka memperingati HUT TNI ke-80, Kodim 1601/Sumba Timur, menggelar Kontes Burung Berkicau Dandim Cup II Bertempat di Pujasera (Kampung Got) Kelurahan Matawai kl, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur, Minggu (28/09/2025) acara ini penuh antusiasme dari peserta maupun masyarakat. Acara dibuka dengan registrasi peserta, serta penyambutan Komandan Kodim 1601/Sumba Timur, […]

  • Gotong Royong Wujudkan Pembangunan, Babinsa Hadiri Rapat RKP Desa Sonimanu

    Gotong Royong Wujudkan Pembangunan, Babinsa Hadiri Rapat RKP Desa Sonimanu

    • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Serda Roni Riberu, menghadiri kegiatan Musyawarah Penetapan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Desa Sonimanu Tahun Anggaran 2026. Kegiatan berlangsung pada Senin (27/10/2025) pukul 09.00 WITA di Kantor Desa Sonimanu, Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao. Rapat tersebut membahas dan menetapkan sejumlah program prioritas desa yang akan dianggarkan pada tahun […]

  • Bersama Warga, Babinsa Tegallinggah Tingkatkan Kesadaran Pengelolaan Sampah

    Bersama Warga, Babinsa Tegallinggah Tingkatkan Kesadaran Pengelolaan Sampah

    • calendar_month Jumat, 14 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Sukasada, 14 Nopember 2025 – Dalam rangka menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan, Babinsa Koramil 1609-05/Sukasada Serka Wahyu Hidayat bersama Bhabinkamtibmas Tegallinggah Aipda Pt. Agus Suriadnyana serta perangkat Desa Tegallinggah melaksanakan kegiatan gotong royong pembersihan sampah di wilayah Banjar Dinas Tegallinggah, Desa Tegallinggah, Kecamatan Sukasada, pada Jumat (14/11/2025) pukul 07.30 WITA.   Kegiatan bersih-bersih ini diikuti […]

  • Sat Polairud Polres Karangasem Tindaklanjuti Kasus Pencurian Mesin Tempel di Perairan Tumbu

    Sat Polairud Polres Karangasem Tindaklanjuti Kasus Pencurian Mesin Tempel di Perairan Tumbu

    • calendar_month Kamis, 23 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Karangasem, 22 Oktober 2025 – Personel Sat Polairud Polres Karangasem bergerak cepat menindaklanjuti laporan masyarakat terkait dugaan pencurian mesin tempel milik seorang nelayan di wilayah perairan Ujung Pesisir, Desa Tumbu, Kecamatan Karangasem. Kejadian tersebut dilaporkan oleh warga bernama Kadek Artana, seorang nelayan asal Desa Selat, yang menerima informasi dari korban. Korban atas nama Bahrudin, seorang […]

expand_less