Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Dialogis Dengan Pengelola DTW Taman Ayun, Samapta Polsek Mengwi Sampaikan Pesan Kamtibmas

Dialogis Dengan Pengelola DTW Taman Ayun, Samapta Polsek Mengwi Sampaikan Pesan Kamtibmas

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 1 Okt 2025
  • visibility 18
  • comment 0 komentar

Mengwi – Guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap kondusif, personel Unit Samapta Polsek Mengwi melaksanakan patroli dialogis di kawasan Daya Tarik Wisata (DTW) Taman Ayun, Desa Mengwi, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Selasa sore (30/9/2025).

Dalam kesempatan tersebut, personel Samapta berdialog langsung dengan pengelola DTW Taman Ayun. Selain menyampaikan imbauan kamtibmas, petugas juga mengingatkan agar selalu meningkatkan kewaspadaan terhadap setiap aktivitas pengunjung maupun parkir kendaraan di area wisata. Hal ini penting untuk mencegah potensi gangguan keamanan seperti pencurian maupun tindak kriminal lainnya.

Petugas juga mengajak pengelola agar bersama-sama menjaga situasi kondusif, mengingat Taman Ayun merupakan salah satu ikon wisata di Kabupaten Badung yang banyak dikunjungi wisatawan lokal maupun mancanegara. Dengan keamanan yang terjaga, kenyamanan para pengunjung pun semakin meningkat.

Kapolsek Mengwi Kompol Anak Agung Gede Rai Darmayasa, S.H.,M.H., saat dikonfirmasi mengatakan bahwa kegiatan patroli dialogis ini merupakan langkah preventif yang rutin dilakukan jajarannya.

“Selain berpatroli, anggota juga kami tekankan untuk berkomunikasi langsung dengan masyarakat maupun pengelola tempat wisata. Dengan demikian, terjalin kerja sama yang baik dalam menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif,” ungkapnya.

Kegiatan berjalan dengan aman dan lancar, serta mendapat respon positif dari pihak pengelola yang berkomitmen untuk selalu bersinergi dengan kepolisian dalam menjaga kenyamanan pengunjung di kawasan DTW Taman Ayun. (1/10).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 1603-01/Alok Dampingi Pengerjaan KDMP

    Babinsa Koramil 1603-01/Alok Dampingi Pengerjaan KDMP

    • calendar_month Sabtu, 10 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    NTT – SIKKA, Babinsa Koramil 1603-01/Alok Kodim 1603/Sikka, Praka Aris Wijayanta, melaksanakan kegiatan pengawasan pengerjaan KDMP di Kelurahan Kota Uneng, Kecamatan Alok, Kabupaten Sikka, pada Sabtu (10/01/2026). Kegiatan pengawasan ini dilakukan sebagai bentuk pendampingan TNI terhadap pelaksanaan program pembangunan di wilayah, guna memastikan pekerjaan berjalan sesuai rencana, tepat waktu, dan memenuhi standar yang telah ditetapkan. […]

  • Polri Go to School, Polsek Pupuan Ajak Siswa SDN 1 Karyasari Cegah Bullying dan Bijak Bermedsos

    Polri Go to School, Polsek Pupuan Ajak Siswa SDN 1 Karyasari Cegah Bullying dan Bijak Bermedsos

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Pupuan Selasa, 28 Oktober 2025 pukul 08.00 s/d 10.00 Wita bertempat di halaman SDN 1 Karyasari, Banjar Dinas Karyasari, Desa Karyasari, Kecamatan Pupuan, Kabupaten Tabanan, personel Polsek Pupuan melalui Bhabinkamtibmas Desa Karyasari Aiptu I Nyoman Ardika melaksanakan kegiatan Polri Go to School. Kegiatan ini dirangkaikan dengan Upacara Sumpah Pemuda yang diikuti […]

  • Pratu Jufen Taloim Babinsa Koramil Ba’a Bantu Pendistribusian Makan Bergizi Gratis ke Sekolah

    Pratu Jufen Taloim Babinsa Koramil Ba’a Bantu Pendistribusian Makan Bergizi Gratis ke Sekolah

    • calendar_month Rabu, 13 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Pratu Jufen Taloim Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, turut mendampingi dan mengawal kegiatan Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) bagi anak sekolah yang berlangsung di Kompleks Perkantoran Ti’i Langga Kelurahan Mokdale, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao, Rabu (13/8/2025). Kegiatan yang dilaksanakan oleh Satuan Pelayanan Makanan Bergizi Gratis ini yang di berikan kepada anak sekolah sebagai […]

  • Sinergi TNI-Rakyat: Dusun Ndetuko’u Jadi Contoh Kegiatan Binaan yang Humanis dan Aman

    Sinergi TNI-Rakyat: Dusun Ndetuko’u Jadi Contoh Kegiatan Binaan yang Humanis dan Aman

    • calendar_month Rabu, 6 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Ende — Dalam upaya memperkuat kemanunggalan TNI dan rakyat, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Sertu Ersan, bersama masyarakat Dusun Ndetuko’u, Kelurahan Reworena, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende, melaksanakan kegiatan karya bakti, monitoring dan pengamanan wilayah (Pamwil) pada Rabu (6/8/25). Kegiatan yang dimulai sejak pukul 09.00 WITA tersebut berlangsung di Jalan Woloare, Dusun Ndetuko’u, dan mendapat sambutan hangat […]

  • Kawal Upacara Melasti, Babinsa Selisihan Jaga Silahturahmi Dan Keamanan

    Kawal Upacara Melasti, Babinsa Selisihan Jaga Silahturahmi Dan Keamanan

    • calendar_month Rabu, 19 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Klungkung,- Babinsa Selisihan Koramil 1610-01/Klungkung Serda Dewa Wasista bersinergi dengan Bhabinkamtibmas dan pecalang mengawal dan mengamankan kegiatan melasti Ida Sesuhunan Pura Puseh Desa Adat Selisihan, Rabu ( 19/11/25 ).   Upacara melasti yang dilaksanakan di Pesiraman Toya Bulan, Selisihan ini digelar sebagai rangkaian dari piodalan di Pura Puseh Desa Selisihan.   Disamping sebagai bagian dari […]

  • Kegiatan Pengamanan Ibadah Minggu, Bentuk Kepedulian TNI terhadap Ketentraman Umat

    Kegiatan Pengamanan Ibadah Minggu, Bentuk Kepedulian TNI terhadap Ketentraman Umat

    • calendar_month Minggu, 2 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 36
    • 0Komentar

    Rote Ndao — Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban wilayah, Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Koptu Syahrul Ramadhan, melaksanakan kegiatan pemantauan dan pengamanan ibadah Minggu di Gereja GMIT Efata Lekioen, Kelurahan Mokdale, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao, pada hari Minggu, 02 November 2025 pukul 06.30 Wita. Ibadah Minggu tersebut dipimpin oleh Pendeta Ibu Meijen B. Saek, S.Th […]

expand_less