Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Sengketa Lahan Mandalika, Keluarga Mamiq Kalsum Desak Evaluasi Kinerja BPN/ATR Loteng

Sengketa Lahan Mandalika, Keluarga Mamiq Kalsum Desak Evaluasi Kinerja BPN/ATR Loteng

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
  • visibility 21
  • comment 0 komentar

Lombok Tengah – Ratusan massa yang tergabung dalam Forum Rakyat Bersatu (FRB) bersama keluarga besar Mamiq Kalsum menggeruduk Kantor Pertanahan (Kantah) BPN/ATR Lombok Tengah, Senin (29/9/2025). Mereka menuntut agar Kepala Kantah segera menindaklanjuti permohonan pendaftaran tanah seluas 6,5 hektare yang telah diajukan sejak 2018 silam.

Massa menuding Kantah Loteng bertindak di luar prosedur karena menerima permohonan baru di lahan yang sama seluas 1,5 hektare atas nama Lalu Amanah pada 2024. Orator aksi, Eko Rahady, S.H., menyebut tindakan itu sebagai bentuk pengabaian SOP dan berpotensi memecah belah masyarakat. “Ada pengajuan di atas pengajuan, sertifikat di atas sertifikat. Rakyat jadi saling bermusuhan hanya karena kebijakan sepihak,” tegasnya.

Kuasa hukum keluarga besar Mamiq Kalsum, Lalu Abdul Madjeed, S.H., M.H., menjelaskan bahwa sengketa tersebut bukan perkara pribadi antara Mamiq Kalsum dan Lalu Amanah, melainkan terkait pelepasan sebagian HPL No. 1 atas pemegang hak LTDC yang telah melalui persetujuan DPRD dan Pemprov NTB. Putusan pengadilan yang sudah inkrah memenangkan pihak Mamiq Kalsum, sementara permohonan Lalu Amanah sebelumnya telah beberapa kali ditolak.

Dalam proses mediasi di ruang Kakantah, sempat terjadi ketegangan karena kehadiran pihak Lalu Amanah. Namun berkat aparat kepolisian dan TNI, situasi dapat dikendalikan secara damai. Pada kesempatan itu, Kepala Kantah BPN/ATR Loteng berkomitmen memblokir permohonan belakangan dan memprioritaskan pengajuan keluarga Mamiq Kalsum. “Kami segera memperbarui surat permohonan sesuai arahan Kakantah,” ujar Madjeed.

Sengketa ini dinilai sebagai bukti adanya tumpang tindih kepemilikan lahan di kawasan KEK Mandalika yang semakin memperkuat tuntutan evaluasi terhadap kinerja BPN/ATR Lombok Tengah. Massa berharap Kanwil BPN NTB maupun Kementerian ATR/BPN di Jakarta segera turun tangan agar permasalahan serupa tidak terus berulang dan merugikan rakyat.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Perkuat Sinergi dengan Warga Melalui Komsos dan Pamwil

    Babinsa Kodim 1602/Ende Perkuat Sinergi dengan Warga Melalui Komsos dan Pamwil

    • calendar_month Jumat, 19 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Sertu Ersan, melaksanakan kegiatan Monitoring, Pengamanan Wilayah (Pamwil), dan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat di Jalan Woloare, Kelurahan Reworena, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende, pada Kamis pagi (19/9). Kegiatan yang dimulai pukul 10.15 WITA ini bertujuan memantau keamanan wilayah guna menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah binaan. Selain itu, kegiatan […]

  • Babinsa Koramil 1627/03 Batutua Aktif Laksanakan Komsos di Tengah Kegiatan GAMKI

    Babinsa Koramil 1627/03 Batutua Aktif Laksanakan Komsos di Tengah Kegiatan GAMKI

    • calendar_month Senin, 6 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Pada hari Senin, 6 Oktober 2025 pukul 14.00 WITA, Babinsa Koramil 1627/03 Batutua, Serka Armindo Da Silva, bersama Bhabinkamtibmas Aipda Niko Dami, melaksanakan kegiatan monitoring, komunikasi sosial, dan pengamanan dalam rangka Masa Perkenalan Anggota (MAPERTA) dan Konferensi Cabang (KONFERCAB) Gereja Anggota Muda Kristen Indonesia (GAMKI) ke-2 Kabupaten Rote Ndao Tahun 2025. Kegiatan […]

  • Pengamanan Kedatangan Kapal KM WILIS, Babinsa Kodim 1602/Ende Hadir di Lokasi

    Pengamanan Kedatangan Kapal KM WILIS, Babinsa Kodim 1602/Ende Hadir di Lokasi

    • calendar_month Sabtu, 30 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serda Jakaria Ahmad, bersama personel TNI AL, Polres Ende, Karantina, KKP, Pelindo, dan Pelni, melaksanakan kegiatan monitoring, komunikasi sosial (Komsos), dan pengamanan wilayah (Pamwil) di Pelabuhan IPPI Kelurahan Tetandara, Kecamatan Ende Selatan, Kabupaten Ende. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka pengamanan dan pemantauan kedatangan kapal KM WILIS pada Sabtu pagi pukul 09.00 […]

  • Kondusif! Patroli Malam Babinsa Koramil 1608-02/Bolo Berjalan Lancar di Kecamatan Bolo

    Kondusif! Patroli Malam Babinsa Koramil 1608-02/Bolo Berjalan Lancar di Kecamatan Bolo

    • calendar_month Kamis, 23 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Bima _ Kamis malam, 23 Oktober 2025, Babinsa dari Koramil 1608-02/Bolo melaksanakan kegiatan ronda malam secara bersinergi dengan masyarakat di empat desa berbeda di Kecamatan Bolo, Kabupaten Bima. Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga kestabilan keamanan dan ketertiban lingkungan setempat. Sertu Abdul Haris dan Serka Ibrahim tidak hanya melakukan patroli, tetapi juga memberikan himbauan kepada pemuda […]

  • Sat Polairud Polres Tabanan Sambang Petani di Pesisir Danau Beratan, Jaga Kamtibmas dan Dukung Ketahanan Pangan

    Sat Polairud Polres Tabanan Sambang Petani di Pesisir Danau Beratan, Jaga Kamtibmas dan Dukung Ketahanan Pangan

    • calendar_month Senin, 3 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Dalam upaya menjaga situasi kamtibmas sekaligus mendukung keberlangsungan sektor pertanian masyarakat, personel Sat Polairud Polres Tabanan melaksanakan giat sambang kepada petani di sekitar Obyek Wisata Danau Beratan, Bedugul, Senin (03/11/2025) pukul 11.00 WITA. Kegiatan ini dipimpin oleh Aiptu Satriyo Tranggono bersama Bripka I Putu Sukerta dengan menyusuri […]

  • Gelar Santi Aji, wadanramil Nusa Penida Berpesan Lakukan Tugas Dengan Senang Dan Ikhlas

    Gelar Santi Aji, wadanramil Nusa Penida Berpesan Lakukan Tugas Dengan Senang Dan Ikhlas

    • calendar_month Senin, 28 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dalam rangka memperkokoh kebersamaan dan hubungan harmonis antara pimpinan dan bawahan serta untuk memberikan berbagai informasi, kebijakn dan tantangan tugas kedepan, Wadanramil 1610-04/Nusa Penida Kapten Inf Gede Putra Yadnya memberikan santi aji kepada seluruh personel Koramil di Ruang Kantor Koramil 1610-04/Nusa Penida pada Senin ( 28/07/25 ). Mengawali santi ajinya, Wadanramil Kapten Inf Gede […]

expand_less