Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Pondasi Musholla Al Anshor Dibangun Bersama, Simbol Sinergi TNI dan Warga Desa Tente

Pondasi Musholla Al Anshor Dibangun Bersama, Simbol Sinergi TNI dan Warga Desa Tente

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
  • visibility 20
  • comment 0 komentar

Woha Bima — Semangat kebersamaan TNI Manunggal dengan Rakyat kembali ditunjukkan oleh Koramil 1608-04/Woha Kodim 1608/Bima lewat kegiatan kerja bakti pengecoran pembangunan Musholla Al Anshor yang berlokasi di Dusun Kenanga, Desa Tente, Kecamatan Woha, Kabupaten Bima, pada Selasa (30/09/2025). Kegiatan yang dimulai sejak pagi hari itu berlangsung penuh semangat hingga menjelang adzan Zhuhur.

Anggota Koramil bersama warga setempat bahu membahu menyelesaikan pengecoran pondasi musholla dengan dipimpin langsung oleh Danramil Woha, Kapten Cba Iwan Susanto, S.H. Suasana kerja bakti berlangsung harmonis dan kekompakan tersaji nyata saat masyarakat dan TNI bekerja sama membangun fasilitas ibadah tersebut.

Kapten Cba Iwan Susanto memberikan apresiasi tinggi atas partisipasi aktif warga. Ia menegaskan, kegiatan ini bukan hanya soal pembangunan fisik musholla, melainkan juga memperkokoh nilai-nilai spiritual ,kebersamaan, gotong royong, dan kepedulian sosial. “Koramil hadir bukan hanya sebagai pengawal keamanan, tapi mitra sejati masyarakat dalam pembangunan,” ujarnya.

Ia berharap Musholla Al Anshor bisa segera rampung dan difungsikan sebagai tempat beribadah, mengaji, serta pusat pembinaan moral generasi muda di Desa Tente. Pembangunan ini menjadi simbol kuat kemanunggalan antara TNI dan rakyat di wilayah Kodim 1608/Bima.

Kegiatan tersebut merupakan wujud nyata komitmen TNI AD untuk mendukung pembangunan spiritual masyarakat dengan sang pencipta sekaligus mempererat sinergi dan kebersamaan dengan masyarakat demi kemajuan dan kesejahteraan bersama.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sat Samapta Polres Tabanan Laksanakan Patroli Dialogis Berbasis Lingkungan, Wujudkan Kamtibmas Aman dan Kondusif

    Sat Samapta Polres Tabanan Laksanakan Patroli Dialogis Berbasis Lingkungan, Wujudkan Kamtibmas Aman dan Kondusif

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Dalam rangka meningkatkan keamanan dan mempererat kemitraan antara Polri dan masyarakat, Sat Samapta Polres Tabanan melaksanakan kegiatan Patroli Dialogis berbasis Lingkungan (Padi Bali) pada Sabtu (18/10/2025) dini hari. Kegiatan berlangsung mulai pukul 00.10 hingga 02.00 WITA, dipimpin oleh Brigpol I Putu Yogi Priadi Putra selaku personel senior, […]

  • Jaga Pertumbuhan Urban Farming, Wadanramil Nusa Penida Kerahkan Prajurit Gelar Pemupukan

    Jaga Pertumbuhan Urban Farming, Wadanramil Nusa Penida Kerahkan Prajurit Gelar Pemupukan

    • calendar_month Sabtu, 26 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Klungkung,- Koramil 1610-04/Nusa Penida melaksanakan kegiatan gotong royong perawatan dan pemeliharaan urban farming yang berada di lahan pembibitan milik Koramil 1610-04/Nusa Penida, Sabtu ( 26/07/25 ). Perawatan dan pemeliharaan menjadi hal penting dilakukan dalam bercocok tanam. Dengan perawatan yang rutin dan baik tentunya akan berdampak pada baiknya pertumbuhan tanaman tersebut,”ucap Wadanramil Nusa Penida kapten Inf […]

  • Gerakan Pangan Murah di Desa Lebih Disambut Antusias Warga

    Gerakan Pangan Murah di Desa Lebih Disambut Antusias Warga

    • calendar_month Rabu, 8 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Gianyar – Lebih, Rabu (8/10/2025) Dalam rangka membantu meringankan beban ekonomi masyarakat, Babinsa Desa Lebih Koramil 1616-01/Gianyar Serka I Wayan Suama bersama Bhabinkamtibmas Desa Lebih Aiptu Made Sudiarta serta anggota Polsek Gianyar melaksanakan kegiatan Gerakan Pangan Murah yang bertempat di halaman Kantor Desa Lebih, Kecamatan/Kabupaten Gianyar. Kegiatan ini merupakan bentuk sinergi antara Polsek Gianyar dan […]

  • Babinsa Desa Ragi Dukung Kelancaran Karnaval TK/PAUD di Palibelo

    Babinsa Desa Ragi Dukung Kelancaran Karnaval TK/PAUD di Palibelo

    • calendar_month Kamis, 14 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Bima,_ Pada hari Kamis, 15 Agustus 2025, Sertu Agus Salim Babinsa Desa Ragi Posramil Palibelo Koramil 1608-04/Woha mengikuti kegiatan Karnaval TK/PAUD tingkat Kecamatan Palibelo, Kabupaten Bima. Kegiatan ini digelar dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-80 tahun 2025. Karnaval berlangsung meriah dan dihadiri oleh berbagai pejabat penting, antara lain Camat Palibelo Muslim S.Sos […]

  • Dandim 1614/Dompu Tekankan Sportivitas pada Turnamen Voli Dandim Cup III

    Dandim 1614/Dompu Tekankan Sportivitas pada Turnamen Voli Dandim Cup III

    • calendar_month Minggu, 31 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Kodim 1614/Dompu resmi membuka Turnamen Bola Voli Dandim Cup III Tahun 2025 yang digelar di Lapangan Voli Makodim 1614/Dompu, Jalan A. Yani, Kelurahan Dorotangga, Kecamatan Dompu, Sabtu malam (30/8/2025). Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka memperingati HUT TNI ke-80 sekaligus sebagai wadah mempererat silaturahmi masyarakat melalui olahraga. Upacara pembukaan dipimpin langsung oleh Dandim […]

  • Jalin Kedekatan dengan Warga, Serda Yahya Dampingi Patroli Malam di Hu’u

    Jalin Kedekatan dengan Warga, Serda Yahya Dampingi Patroli Malam di Hu’u

    • calendar_month Rabu, 22 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Hu’u, NTB – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, Babinsa Desa Rasabou, Serda Yahya, dari Koramil 1614-03/Hu’u melaksanakan kegiatan patroli ronda malam bersama para pemuda setempat di Dusun Meci Angi, Rabu malam (22/10/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas kewilayahan TNI AD untuk terus menjalin kedekatan dengan masyarakat serta meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan […]

expand_less