Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Launching Dan Penetapan Desa TOGA, Babinsa Gunaksa Siap Dukung Dan Sukseskan Program PPK Ormawa HMM 2025

Launching Dan Penetapan Desa TOGA, Babinsa Gunaksa Siap Dukung Dan Sukseskan Program PPK Ormawa HMM 2025

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
  • visibility 17
  • comment 0 komentar

Klungkung,- Selasa ( 30/09/25 ) bertempat di Balai Banjar Nyamping, Desa Gunaksa, Kecamatan Dawan, Kabupaten Klungkung digelar kegiatan Launching dan Penetapan Desa TOGA PPK Ormawa HMM tahun 2025.

Kegiatan tersebut dihadiri langsung Wakil Bupati Klungkung Tjokorda Gde Surya Putra, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan ( DKPP), perwakilan Dinkes, Dinas Pertanian dan Dinas PMD, Pemcam beserta perangkat desa dan undangan lainnya.

Adapun rangkaian kegiatan meliputi laporan Ketua PPK Ormawa HMM 2025, sambutan Rektor/WR III Universitas Udayana, sambutan dan pembukaan resmi oleh Wakil Bupati Klungkung, penayangan video profil PPK Ormawa HMM 2025, Launching Desa TOGA ( Peta, Biodiversitas, dan Aplikasi ASMAN TOGA ) yang sekaligus dirangkai dengan pelantikan kader TOGA remaja dan kelompok tani, Penandatanganan Perjanjian Kerjasama (PKS) dan Launching produk olahan TOGA.

Berlangsungnya kegiatan Launching dan Penetapan Desa TOGA PPK Ormawa HMM tahun 2025 inipun mendapat pendampingan dari babinsa dan Bhabinkamtibmas Gunaksa.

Disela pendampingannya, Babinsa Gunaksa Sertu Dewa Gede asmara menyampaikan bahwa Launching dan Penetapan Desa TOGA dalam rangka PPK Ormawa HMM 2025 adalah untuk melaksanakan program pengabdian masyarakat mahasiswa dengan menghadirkan Desa TOGA sebagai desa percontohan serta membangun sinergi antara pemerintah daerah, akademisi, perangkat desa, dan masyarakat dalam mengembangkan pemanfaatan tanaman obat keluarga.

Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan kemandirian masyarakat dalam menjaga kesehatan melalui TOGA, memberdayakan kelompok tani, kader posyandu, dan remaja desa dalam pengelolaan serta pengolahan tanaman obat, sekaligus mendorong terciptanya produk olahan berbasis TOGA yang bernilai ekonomi sehingga berdampak pada kesejahteraan masyarakat,”ungkapnya..

Sebagai Babinsa, dirinya mengapresiasi sekaligus mendukung program ini dan pastinya siap untuk bersinergi agar program ini berjalan optimal dan sukses.

Semoga program ini akan semakin meningkatkan pengetahuan dan kesadaran masyarakat mengenai manfaat tanaman obat kedepannya,”imbuhnya. ( pendim 1610/Klungkung ).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai Gelar Apel Pasukan Operasi Lilin Agung 2025

    Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai Gelar Apel Pasukan Operasi Lilin Agung 2025

    • calendar_month Jumat, 19 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Badung — Dalam rangka pengamanan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai melaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Agung 2025 pada Jumat (19/12/2025). Apel ini berlangsung di Halaman Mapolres Bandara. Apel ini turut dihadiri oleh para Pejabat Operasi Lilin Agung 2025 Polres Bandara serta personil yang terseprin Pengamanan Operasi […]

  • PT BISI Indonesia Gelar Edukasi Bibit Jagung dan Pengendalian Hama di Desa Simpasai

    PT BISI Indonesia Gelar Edukasi Bibit Jagung dan Pengendalian Hama di Desa Simpasai

    • calendar_month Minggu, 19 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sabtu, 18 Oktober 2025 pukul 09.30 Wita, Sertu Sahruddin Babinsa Desa Simpasai hadir dan aktif mendukung kegiatan promosi bibit jagung unggulan BISI 234 Macho dan BISI 235 Primadona yang diselenggarakan di Desa Simpasai, Kecamatan Monta, Kabupaten Bima. Acara tersebut merupakan kerja sama antara PT BISI Indonesia dengan para petani dan aparat desa setempat. Kepala Desa […]

  • Sinergi Babinsa dan Panitia Wujudkan Kelancaran Pentas Seni Gerak dan Lagu PAUD 2025

    Sinergi Babinsa dan Panitia Wujudkan Kelancaran Pentas Seni Gerak dan Lagu PAUD 2025

    • calendar_month Jumat, 21 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Ende – Kegiatan Pentas Seni Gerak dan Lagu bagi guru dan anak-anak PAUD se-Daratan Flores dan Lembata Tahun 2025 berlangsung meriah di Lapangan Pancasila, Ende, Kamis (20/11/2025). Acara yang dimulai pukul 18.00 WITA ini mengusung tema “Melalui Porseni Kita Tingkatkan Pengetahuan dan Kreativitas Pendidik PAUD”. Pentas seni tersebut menampilkan perlombaan tarian kreasi yang diikuti guru […]

  • Polsek Selemadeg gelar pasar murah beras SPHP, stabilisasi harga & Pasokan*

    Polsek Selemadeg gelar pasar murah beras SPHP, stabilisasi harga & Pasokan*

    • calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
    • account_circle Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    *Polsek Selemadeg gelar pasar murah beras SPHP, stabilisasi harga & Pasokan* Polres Tabanan – Polsek Selemadeg menggelar pasar murah beras SPHP yang bekerja sama dengan Bulog 1 Kediri, Kab. Tabanan dan pemerintah setempat pada Kamis (21/8/2025), siang. Dipimpin langsung oleh Kapolsek Kompol I Wayan Suastika, S.H., kegiatan ini bertujuan untuk meringankan beban ekonomi masyarakat di […]

  • Mudahkan Dalam Pengawasan, Satgaster Pos Halibete 2 Bantu Buat Kandang Ternak Warga

    Mudahkan Dalam Pengawasan, Satgaster Pos Halibete 2 Bantu Buat Kandang Ternak Warga

    • calendar_month Minggu, 28 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    SATGASTER KODIM 1605/BELU, Personil Satgaster Kodim 1605/Belu Pos Halibete 2 Serka Donatus membantu membuat kandang ternak Babi milik warga masyarakat di Dusun Aitemuk, Desa Fatulotu, Kecamatan Lasiolat, Kabupaten Belu NTT, Minggu (28/12/2025). Pembuatan kandang ternak Babi ini dilakukan agar ternak warga terjamin keamanannya, demikian juga tanaman warga lain tidak dimakan dan dirusak oleh ternak yang […]

  • Wakapolres Karangasem: Pelayanan Cepat dan Transparan Jadi Prioritas

    Wakapolres Karangasem: Pelayanan Cepat dan Transparan Jadi Prioritas

    • calendar_month Senin, 8 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Wakapolres Karangasem, Kompol Taufan Rizaldi, S.I.K., M.H., melakukan pengecekan kesiapan pelayanan publik di Polres Karangasem pada Senin (8/9/2025). Dalam kegiatan tersebut, Wakapolres didampingi oleh Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polres Karangasem dan Kepala Seksi Propam Polres Karangasem. Pengecekan rutin ini dilakukan untuk memastikan kesiapan pelayanan kepada masyarakat di berbagai unit pelayanan publik […]

expand_less