Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Wakapolres Karangasem Pimpin Apel Pengamanan kegiatan Krama Desa Adat Bugbug

Wakapolres Karangasem Pimpin Apel Pengamanan kegiatan Krama Desa Adat Bugbug

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 28 Sep 2025
  • visibility 27
  • comment 0 komentar

KARANGASEM – Wakapolres Karangasem Kompol Taufan Rizaldi, S.I.K., M.H. memimpin apel pengamanan kegiatan Krama Desa Adat Bugbug oleh sekelompok warga pada Minggu (28/9) pukul 07.00 WITA bertempat di Lapangan Tantya Sudirajati Polres Karangasem.

Apel dihadiri oleh Pejabat Utama (PJU) Polres Karangasem, peleton raimas, dalmas kerangka dan dalmas lanjut I, II, dan III, serta personil Polres Karangasem yang tersprin untuk pengamanan kegiatan tersebut.

Dalam arahannya, Wakapolres Karangasem menyampaikan bahwa kegiatan pengamanan ini dilakukan sesuai permintaan untuk mengamankan paruman dari sekelompok warga yang akan dilaksanakan di Bale Agung Desa Bugbug.

“Hari ini kita melaksanakan pengamanan secara optimal, jangan underestimate. Perhatikan sikap, tampang, dan perhatikan kegiatan apa yang harus dilakukan saat pengamanan,” tegas Kompol Taufan Rizaldi.

Wakapolres juga menekankan pentingnya kesadaran kamera bagi seluruh personil yang bertugas. “Rekan-rekan harus sadar kamera, jangan sampai kegiatan yang dilakukan di sana tidak enak dilihat atau dipandang masyarakat, sehingga menimbulkan sentimen negatif. Lakukan pengamanan secara humanis guna menghindari gesekan antara kedua belah pihak,” tambahnya.

Menurut Wakapolres, sesuai dengan permintaan pengamanan, kegiatan paruman akan dimulai pukul 08.00 WITA. Ia menyampaikan bahwa secara teknis dan detail akan disampaikan oleh Kabag Ops. “Bagi personil yang sudah memakai body cam, ambil posisi yang bagus. Gakkum dan escape ambil posisi yang sudah ditentukan,” ujarnya.

Di akhir arahannya, Wakapolres mengingatkan seluruh personil untuk tetap berdoa dan menjaga kesehatan, serta melaksanakan pengamanan sesuai SOP. “Jika terjadi gesekan, kita turun melerai, nanti Gakkum yang akan bertindak,” pungkasnya.

Setelah arahan Wakapolres, Kabag Ops Polres Karangasem menyampaikan Command Briefing (CB) yang akan dilakukan saat pengamanan, termasuk pengaturan lalu lintas serta penentuan posisi Gakkum, escape, dan dalmas lanjut.

Pengamanan paruman Krama Desa Adat Bugbug ini merupakan upaya Polres Karangasem untuk menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif di tengah dinamika sosial yang terjadi di Desa Adat Bugbug.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Blue Light Patrol Polres Tabanan Sambangi Titik Keramaian, Ciptakan Rasa Aman Masyarakat

    Blue Light Patrol Polres Tabanan Sambangi Titik Keramaian, Ciptakan Rasa Aman Masyarakat

    • calendar_month Rabu, 3 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Untuk mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas di malam hari, Polres Tabanan melalui gabungan piket fungsi kembali menggelar Blue Light Patrol pada Rabu malam (3/9/2025). Patroli ini dipimpin oleh Pawas IPDA Muhammad Jogi Rust Natama, S.Tr.K dengan melibatkan 17 personel serta menggunakan kendaraan dinas dari fungsi Lantas dan Samapta. […]

  • Babinsa Desa Dete Tegaskan Komitmen TNI Dukung Pembangunan Berkelanjutan

    Babinsa Desa Dete Tegaskan Komitmen TNI Dukung Pembangunan Berkelanjutan

    • calendar_month Selasa, 23 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB – Babinsa Desa Dete, Koptu Nazamudin, anggota Koramil 1607-06/Lape Lopok, menghadiri kegiatan Rapat Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKP Desa) Tahun 2026 yang dilaksanakan di Aula Desa Dete, Kecamatan Lape, Kabupaten Sumbawa, Selasa (23/12/2025) Kegiatan tersebut bertujuan untuk menyusun perencanaan pembangunan desa secara partisipatif dan berkesinambungan, dengan melibatkan seluruh unsur pemerintahan desa serta […]

  • Polres Gianyar Gelar Minggu Kasih Dirangkai Baksos di Batubulan, Wujud Kepedulian Polri untuk Masyarakat

    Polres Gianyar Gelar Minggu Kasih Dirangkai Baksos di Batubulan, Wujud Kepedulian Polri untuk Masyarakat

    • calendar_month Minggu, 21 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Gianyar – Polres Gianyar kembali menunjukkan komitmennya dalam mendekatkan diri dengan masyarakat melalui pelaksanaan program Minggu Kasih Polri untuk Masyarakat yang dirangkai dengan kegiatan bakti sosial, bertempat di Banjar Tegehe, Desa Batubulan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, Sabtu (20/12/2025) pagi. Kegiatan yang dimulai pukul 09.30 WITA tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Gianyar AKBP Chandra C. Kesuma, […]

  • ‎Selain Bangun Fasilitas, TMMD ke-125 Perkuat Mental-Spiritual Warga Kalabeso

    ‎Selain Bangun Fasilitas, TMMD ke-125 Perkuat Mental-Spiritual Warga Kalabeso

    • calendar_month Minggu, 10 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 35
    • 0Komentar

    ‎Sumbawa, NTB — Selain fokus pada pembangunan infrastruktur, Satuan Tugas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Kodim 1607/Sumbawa juga mengutamakan pembinaan mental dan spiritual masyarakat melalui program nonfisik. Salah satunya adalah penyuluhan agama yang digelar di Aula Serbaguna Desa Kalabeso, Kecamatan Buer, pada Minggu malam (10/08/2025). ‎ ‎Kegiatan ini dihadiri oleh perangkat desa, tokoh masyarakat, […]

  • Patroli Sinergis TNI, Linmas, dan Aparat Kelurahan Perkuat Keamanan di Sumba Barat

    Patroli Sinergis TNI, Linmas, dan Aparat Kelurahan Perkuat Keamanan di Sumba Barat

    • calendar_month Minggu, 21 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat, Babinsa Koramil 01/Loli Kodim 1613/Sumba Barat melaksanakan patroli bersama Linmas dan aparat Kelurahan di wilayah Eweta, Kecamatan Kota Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat, pada Sabtu (20/9/2025). Kegiatan patroli gabungan ini dilakukan untuk menciptakan lingkungan yang aman, sekaligus mempererat sinergi antara TNI, aparat kelurahan, serta komponen […]

  • Polres Bangli Laksanakan Pengaturan Arus Lalu Lintas si Pagi Hari untuk Ciptakan Situasi Aman dan Tertib

    Polres Bangli Laksanakan Pengaturan Arus Lalu Lintas si Pagi Hari untuk Ciptakan Situasi Aman dan Tertib

    • calendar_month Senin, 3 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Bangli, Senin (3 Nopember 2025) – Personel Polres Bangli bersama jajaran Polsek digelar melaksanakan kegiatan pengaturan dan penjagaan arus lalu lintas pada pagi hari. Kegiatan rutin ini bertujuan memastikan kondisi lalu lintas di wilayah hukum Polres Bangli tetap aman, tertib, dan lancar, serta memberikan rasa nyaman bagi seluruh pengguna jalan. Personel diterjunkan ke sejumlah titik […]

expand_less