Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Satlantas Polres Tabanan Ungkap Penanganan Laka Lantas dan Pelanggaran Knalpot Brong

Satlantas Polres Tabanan Ungkap Penanganan Laka Lantas dan Pelanggaran Knalpot Brong

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
  • visibility 24
  • comment 0 komentar

Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Polres Tabanan melalui Satuan Lalu Lintas menggelar press conference terkait penanganan kasus kecelakaan lalu lintas dan hasil penindakan pelanggaran pada Jumat (26/9/2025) bertempat di Lobi Polres Tabanan. Kegiatan dipimpin langsung oleh Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H., didampingi pejabat utama Polres Tabanan, serta dihadiri perwakilan media. Dalam kesempatan tersebut, Kapolres menegaskan komitmen kepolisian dalam menjaga keselamatan berlalu lintas serta menekan angka pelanggaran di wilayah hukum Polres Tabanan.

Dalam pemaparannya, Kapolres menyampaikan perkembangan penanganan kasus kecelakaan yang terjadi pada 13 September 2025 di Jalan Umum Denpasar–Gilimanuk, Desa Samsam, Kerambitan. Kecelakaan melibatkan Toyota Avanza dan sepeda motor Honda Stylo, mengakibatkan satu orang mengalami luka patah tulang dan robek pada kaki. Hasil penyidikan menetapkan pengemudi Avanza, I Made Roten Niase (44), sebagai tersangka karena kelalaiannya menguasai kendaraan saat ban pecah. Namun, tersangka tidak ditahan karena korban hanya mengalami luka ringan serta ancaman hukuman dalam Pasal 310 ayat (2) UU LLAJ maksimal satu tahun.

Selain mengungkap kasus kecelakaan, Satlantas Polres Tabanan juga memaparkan hasil penindakan pelanggaran lalu lintas, khususnya penggunaan knalpot brong. Selama September 2025, sebanyak 17 pelanggar berhasil ditindak, terdiri dari 15 laki-laki dan 2 perempuan dengan usia dominan 21–25 tahun. Dari hasil razia di beberapa titik strategis, petugas mengamankan 4 knalpot brong, 10 STNK, serta 3 SIM C sebagai barang bukti yang telah diproses ke sidang.

Kapolres Tabanan juga menegaskan bahwa penggunaan knalpot brong bukan hanya pelanggaran teknis kendaraan, namun juga mengganggu kenyamanan masyarakat serta kerap dijadikan identitas kelompok tertentu. Kapolres Tabanan mengajak seluruh masyarakat untuk tertib berlalu lintas dan mendukung langkah kepolisian dalam menciptakan situasi yang aman, nyaman, dan kondusif di Kabupaten Tabanan.

Humas Polres Tabanan

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wakapolres Tabanan Hadiri Ziarah Rombongan Peringati HUT ke-80 Brimob Polri di TMP Pancaka Tirta

    Wakapolres Tabanan Hadiri Ziarah Rombongan Peringati HUT ke-80 Brimob Polri di TMP Pancaka Tirta

    • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Korps Brimob Polri ke-80 tahun 2025, Wakapolres Tabanan Kompol I Gede Made Surya Atmaja, S.Sos., M.H., mewakili Kapolres Tabanan menghadiri kegiatan Ziarah Rombongan yang digelar di Taman Makam Pahlawan (TMP) Pancaka Tirta, Tabanan. Kegiatan yang dilaksanakan pada Kamis (13/11/2025) pukul 08.00 […]

  • Babinsa Koramil Sekongkang Dampingi Musdes Penjabaran APBDes 2026 Desa Mantun

    Babinsa Koramil Sekongkang Dampingi Musdes Penjabaran APBDes 2026 Desa Mantun

    • calendar_month Kamis, 8 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB — Dalam rangka mendukung transparansi dan partisipasi masyarakat dalam pembangunan desa, Babinsa Desa Mantun Koramil 1628-02/Sekongkang, Sertu Ahmad Yani, menghadiri Rapat Musyawarah Desa (Musdes) tentang penetapan dan penjabaran Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) Tahun Anggaran 2026. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Kamis, (08/01/2026), pukul 15.00 WITA, bertempat di Desa Mantun, Kecamatan Maluk, […]

  • Patroli Gabungan TNI–Polri Pastikan Keamanan Wilayah Rote Barat Daya Selama Perayaan Nataru

    Patroli Gabungan TNI–Polri Pastikan Keamanan Wilayah Rote Barat Daya Selama Perayaan Nataru

    • calendar_month Kamis, 25 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat selama perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025–2026, Koramil 1627-03/Batutua bersama Polsek Rote Barat Daya melaksanakan kegiatan pengamanan terpadu dan patroli wilayah, Kamis, 25 Desember 2025. Kegiatan pengamanan dan patroli wilayah tersebut dilaksanakan mulai pukul 07.00 WITA hingga pukul 09.00 WITA di wilayah Kecamatan […]

  • Pendampingan Hanpangan, Babinsa Kodim 1601/Sumba Timur Bantu Petani Kambera

    Pendampingan Hanpangan, Babinsa Kodim 1601/Sumba Timur Bantu Petani Kambera

    • calendar_month Rabu, 14 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Babinsa Koramil 05/Waingapu Kodim 1601/Sumba Timur, Sertu M. Ali, melaksanakan kegiatan pendampingan ketahanan pangan (Hanpangan) kepada masyarakat petani di wilayah binaannya di RT 03/RW 01 Kelurahan Malumbi, Kecamatan Kambera, Kabupaten Sumba Timur,Rabu (14/01/2026). Dalam kegiatan ini, Babinsa melakukan pendampingan dengan membantu masyarakat petani dalam pengelolaan lahan pertanian. Selain itu, Babinsa turut […]

  • Satgas Yonif 743/PSY Terus Beraksi Berikan Pelayanan Kesehatan Gratis Bagi Masyarakat Tirineri

    Satgas Yonif 743/PSY Terus Beraksi Berikan Pelayanan Kesehatan Gratis Bagi Masyarakat Tirineri

    • calendar_month Rabu, 6 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Puncak Jaya, Papua — Komitmen TNI dalam mendekatkan diri kepada masyarakat terus diwujudkan oleh Satgas Yonif 743/PSY. Bertempat di Kampung Tirineri, Distrik Mulia, personel Satgas Yonif 743/PSY menggelar pelayanan kesehatan gratis bagi masyarakat pedalaman sebagai bagian dari misi kemanusiaan, Rabu (06/08/2025). Dipimpin langsung oleh Letda Inf Dodi selaku Danpos Tirineri, kegiatan ini menjadi wujud nyata […]

  • Babinsa dan Tim MBG Salurkan Menu Bergizi kepada Ribuan Siswa di Kecamatan Pantai Baru

    Babinsa dan Tim MBG Salurkan Menu Bergizi kepada Ribuan Siswa di Kecamatan Pantai Baru

    • calendar_month Selasa, 18 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Pada hari Selasa, 18 November 2025 pukul 07.00 Wita, Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru Koptu Mesak Foeh melaksanakan pendampingan kegiatan pemberian makanan sehat bergizi bertempat di Yayasan Sasando Abadi, Desa Ofalangga, Kecamatan Pantai Baru. Kegiatan ini diselenggarakan oleh pihak ketiga bekerja sama dengan BGN RI dalam rangka meningkatkan pemenuhan gizi bagi siswa-siswi tingkat […]

expand_less