Polsek Kuta Utara Kembali Amankan Peringatan Maulid Nabi Di Mushola RWM Al Iklas Dalung
- account_circle arash news
- calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
- visibility 18
- comment 0 komentar

Kuta Utara – Polsek Kuta Utara menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat dengan menerjunkan personel untuk mengamankan peringatan kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H / 2025 M di Mushola RWM Al-ikhlas 91, Jalan Raya Dalung, Banjar Kaja, Ds. Dalung, Kec. Kuta Utara, Kabupaten Badung. Kamis (25/9/2025) mulai pukul 20.00 Wita.
Kegiatan ini merupakan salah satu upaya Polsek Kuta Utara untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi jemaah yang mengikuti rangkaian peringatan Maulid Nabi 1447 Hijriah.
Personel melakukan pengamanan terbuka dan tertutup serta pengaturan lalu lintas di sekitar lokasi Mushola untuk memastikan bahwa arus lalu lintas tidak terganggu dan jemaah dapat melaksanakan rangkaian Maulid Nabi dengan nyaman.
Mereka juga berkoordinasi dengan pengurus Mushola dan panitia peringatan Maulid Nabi untuk melakukan pengamanan bersama kegiatan tersebut dapat berjalan dengan lancar dan aman.
Dengan adanya pengamanan ini, jemaah yang hadir sebanyak 125 dapat menjalankan ibadah dengan khidmat dan nyaman. Mereka dapat fokus pada pelaksanaan peringatan Maulid Nabi tanpa harus khawatir tentang keamanan dan keselamatan.
Kapolsek Kuta Utara Kompol I Ketut Agus Pasek Sudina SIK,MH menjelaskan bahwa pengamanan peringatan Maulid Nabi ini merupakan salah satu upaya Polsek Kuta Utara untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat “Pihaknya berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, terutama saat pelaksanaan kegiatan keagamaan seperti peringatan Maulid Nabi,” ujarnya.
Dengan demikian, Polsek Kuta Utara menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi jemaah yang mengikuti peringatan Maulid Nabi di Mushola RWM Al-ikhlas Dalung.
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar