Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Polsek Mengwi Respon Cepat, Laporan Masyarakat Terkait Balapan Liar di Jalan Raya Lukluk

Polsek Mengwi Respon Cepat, Laporan Masyarakat Terkait Balapan Liar di Jalan Raya Lukluk

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
  • visibility 13
  • comment 0 komentar

Mengwi – Kepolisian Sektor Mengwi terus menunjukkan komitmennya dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, salah satunya dengan merespon cepat terhadap setiap laporan yang masuk melalui layanan darurat Call Center 110

Pada hari Kamis 25 September 2025 pukul 00.46 wita, Polsek Mengwi menerima informasi dari masyarakat terkait adanya aktivitas balapan liar yang meresahkan pengguna jalan di kawasan Jalan Raya Lukluk, Kelurahan Lukluk, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung.

Mendapati laporan tersebut, personel Unit Samapta bersama piket fungsi yang tergabung dalam unit kecil lengkap (UKL) yang dikendalikan oleh Perwira Pengawas Iptu I Gede Adi Saputra Jaya, S.H.,M.H., langsung bergerak menuju lokasi untuk melakukan pengecekan

Sesampainya di lokasi, petugas tidak menemukan adanya kegiatan balapan liar maupun kumpulan anak muda seperti yang dilaporkan. Namun, tidak berhenti di situ, personel kemudian melanjutkan patroli secara mobile dengan menyusuri jalur-jalur rawan gangguan kamtibmas. Salah satunya di sepanjang Jalan Raya Anggungan yang kerap dijadikan tempat berkumpul oleh anak-anak muda pada malam hari.

Kapolsek Mengwi Kompol Anak Agung Gede Rai Darmayasa, S.H.,M.H., saat dikonfirmasi membenarkan adanya laporan tersebut. “Setiap laporan masyarakat yang masuk melalui 110 akan langsung kami respon cepat. Walaupun tidak ditemukan adanya balapan liar di lokasi, kami tetap melaksanakan patroli dan penyisiran di jalur-jalur sekitar untuk memastikan situasi tetap aman, kondusif, serta mencegah terjadinya potensi gangguan kamtibmas,” ungkapnya

Lebih lanjut, Kapolsek juga mengimbau masyarakat agar tidak segan-segan melaporkan setiap potensi gangguan keamanan melalui layanan Call Center 110, maupun dengan menghubungi Bhabinkamtibmas di desa masing-masing.

“Kami sangat mengapresiasi kepedulian masyarakat yang cepat memberikan informasi, sinergi antara kepolisian dan masyarakat sangat penting demi terciptanya lingkungan yang aman dan nyaman bagi kita semua,” imbuhnya

Dengan adanya patroli preventif tersebut, diharapkan dapat memberikan rasa aman bagi masyarakat serta mencegah timbulnya gangguan kamtibmas di daerah hukum Polsek Mengwi.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Desa Undisan Turut Kawal Proses Penetapan RKPDes 2026 dan DURKPDes 2027 untuk Pembangunan Desa yang Berkelanjutan

    Babinsa Desa Undisan Turut Kawal Proses Penetapan RKPDes 2026 dan DURKPDes 2027 untuk Pembangunan Desa yang Berkelanjutan

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Bangli – Babinsa Desa Undisan Koramil 1626-03/Tembuku, Sertu I Wayan Budiarta, menghadiri kegiatan Musyawarah Desa (Musdes) dalam rangka Penetapan/Penyepakatan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun Anggaran 2026 dan Daftar Usulan Rencana Kegiatan Pemerintah Desa (DURKPDes) Tahun 2027, bertempat di Aula Kantor Desa Undisan, Kecamatan Tembuku, Jumat (17/10/2025). Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Perbekel Desa […]

  • ‎Koramil Moyo Hilir Dorong Penanganan Cepat Kerusakan Jalan di Batu Bangka ‎

    ‎Koramil Moyo Hilir Dorong Penanganan Cepat Kerusakan Jalan di Batu Bangka ‎

    • calendar_month Kamis, 4 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    ‎Sumbawa, NTB — Babinsa Desa Batu Bangka, Sertu Hamden, bersama perangkat desa melaksanakan pengecekan langsung terhadap kerusakan jalan lintas Batu Bangka–Prajat di Kecamatan Moyo Hilir, Kabupaten Sumbawa. Kamis (04/12/2025). ‎ ‎Kegiatan pengecekan dilakukan sebagai langkah cepat merespons keluhan masyarakat sekaligus memastikan kondisi akses transportasi tetap dapat dilalui. Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini bertujuan memberikan pendampingan, […]

  • Cinta Tanah Air Dimulai dari Senyum Anak Sekolah, Pos Salore Berbagi Bubur Kacang Ijo di SDN 1 Salore

    Cinta Tanah Air Dimulai dari Senyum Anak Sekolah, Pos Salore Berbagi Bubur Kacang Ijo di SDN 1 Salore

    • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Belu, – Dalam upaya menumbuhkan semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap generasi muda di wilayah perbatasan, Pos Salore Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad melaksanakan kegiatan pemberian bubur kacang ijo gratis kepada para pelajar SDN 1 Salore, Kecamatan Tasifeto Timur, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Danpos Salore, Lettu Arm […]

  • Warga Sambut Positif Kegiatan Komsos dan Pamwil Babinsa Kodim 1602/Ende

    Warga Sambut Positif Kegiatan Komsos dan Pamwil Babinsa Kodim 1602/Ende

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Babinsa Koramil 1602-01/Ende melaksanakan kegiatan Monitoring, Komunikasi Sosial (Komsos), dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Dusun Nuanoka, Desa Sokoria Selatan, Kecamatan Ndona Timur, Kabupaten Ende. Kegiatan yang dimulai pada pukul 10.35 WITA ini dipimpin langsung oleh Babinsa Serka Petrus Gobhe, dan diikuti oleh masyarakat setempat. Dalam […]

  • Sat Lantas Polres Klungkung Sinergi Unit Samapta Polsek Dawan Atensi Keagamaan di Pura Goa Lawah.

    Sat Lantas Polres Klungkung Sinergi Unit Samapta Polsek Dawan Atensi Keagamaan di Pura Goa Lawah.

    • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Klungkung – Personel Satuan Lalu Lintas Polres Klungkung dari Kru Kijang 1134, bersama Unit Samapta Polsek Dawan, melaksanakan atensi dan pengamanan kegiatan keagamaan umat Hindu yang berlangsung di kawasan Pura Goa Lawah, Desa Pesinggahan, Dawan, Klungkung, (16/7). Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk pelayanan Polri terhadap masyarakat yang sedang menjalankan aktivitas persembahyangan, guna memastikan kelancaran arus […]

  • Babinsa Serka M. Tayeb Ajak Warga Dusun Madarutu Jaga Anak dari Keluyuran Malam

    Babinsa Serka M. Tayeb Ajak Warga Dusun Madarutu Jaga Anak dari Keluyuran Malam

    • calendar_month Kamis, 8 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Dompu,NTB – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, Koramil 1614-01/Dompu Kodim 1614/Dompu melaksanakan kegiatan patroli ronda malam bersama warga binaan. Kegiatan tersebut berlangsung pada Kamis malam, 8 Januari 2026, di Dusun Madarutu, Desa Bara, Kecamatan Dompu. Babinsa Desa Bara, Serka M. Tayeb, turut hadir dan terlibat langsung dalam kegiatan ronda malam sekaligus kongkow-kongkow bersama […]

expand_less