Mediasi Sengketa Batas Lahan di Dusun Jembatang Kemar Berjalan Kondusif Berkat Pendampingan Babinsa
- account_circle arash news
- calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
- visibility 19
- comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano, Sertu Chaerudin, menghadiri kegiatan mediasi sengketa batas lahan warga yang berlangsung di Kantor Desa Senayan, Kecamatan Poto Tano, Kabupaten Sumbawa Barat, pada Kamis (25/09/2025) pukul 09.30 WITA.
Mediasi ini digelar untuk menyelesaikan permasalahan batas lahan antara dua warga Desa Senayan, yakni Saprudin (RT 02 Dusun Senayan Bawah) dan Mustapa (RT 06 Dusun Senayan Atas). Setelah mediasi, kegiatan dilanjutkan dengan pengukuran langsung batas lahan yang menjadi objek sengketa, berlokasi di RT 09 Dusun Jembatang Kemar, Desa Senayan.
Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Kepala Dusun Jembatang Kemar, staf Desa Senayan, Babinsa Desa Senayan, serta Bhabinkamtibmas Desa Senayan.
Pengukuran batas lahan selesai sekitar pukul 11.00 WITA. Selama kegiatan berlangsung, situasi tetap kondusif, aman, dan lancar.
(Pendim 1628/KSB).
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar