Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Koramil 1607-04/Alas Hadiri Musdes Penyusunan RKPDes Tahun 2026

Babinsa Koramil 1607-04/Alas Hadiri Musdes Penyusunan RKPDes Tahun 2026

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
  • visibility 21
  • comment 0 komentar

NTB – Sumbawa Besar, Babinsa Koramil 1607-04/Alas, Serda Ruslin, menghadiri kegiatan Musyawarah Desa (Musdes) dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun Anggaran 2026 yang digelar di Lapangan Persaudaraan Desa Pulau Bungin, Kecamatan Alas, Kabupaten Sumbawa pada Kamis (25/9/2025).

Kegiatan Musdes ini menjadi wadah penting bagi pemerintah desa bersama masyarakat dalam menentukan arah pembangunan desa pada tahun mendatang. Kehadiran Babinsa di forum tersebut menunjukkan komitmen TNI untuk ikut berperan aktif mendampingi pemerintah desa sekaligus memastikan program yang disusun benar-benar menyentuh kebutuhan masyarakat.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Camat Alas yang diwakili oleh Kasi Pemerintahan Ibu Yun Suryawati, S.PS.i, Kepala Desa Pulau Bungin Bapak Jaelani, S.H., Bhabinkamtibmas Brigadir Hirwin Wiranata, Ketua BPD beserta anggota, pendamping desa, kader KB, LPM, Bidan Desa, tenaga pendidik TK/PAUD, serta perwakilan Kadus, RT, dan RW.

Dalam sambutannya, Kepala Desa Pulau Bungin menegaskan bahwa Musdes merupakan forum strategis yang harus dilaksanakan setiap tahun untuk menyusun rencana kerja desa secara terarah dan terukur. Hal ini selaras dengan arahan Kasi Pemerintahan Kecamatan Alas yang menekankan pentingnya tahapan perencanaan dari tingkat musyawarah dusun (Musdus) hingga Musdes sebelum program dituangkan dalam RKPDes.

Babinsa Serda Ruslin di sela kegiatan menyampaikan bahwa TNI melalui aparat teritorial selalu siap mendukung jalannya program pembangunan desa. “Babinsa hadir tidak hanya dalam aspek keamanan, tetapi juga ikut mendorong partisipasi masyarakat dalam perencanaan pembangunan agar hasilnya bermanfaat bagi seluruh warga,” ujarnya.

Musyawarah Desa berlangsung dengan tertib, aman, dan lancar. Dengan tersusunnya RKPDes Tahun Anggaran 2026, diharapkan pembangunan di Desa Pulau Bungin dapat berjalan lebih baik, terarah, dan sesuai kebutuhan masyarakat.

(Pendim 1607/Sumbawa)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jaga Stabilitas Keamanan, Koramil 1628-04/Poto Tano Rutin Gelar Patroli Wilayah

    Jaga Stabilitas Keamanan, Koramil 1628-04/Poto Tano Rutin Gelar Patroli Wilayah

    • calendar_month Sabtu, 10 Jan 2026
    • account_circle Rossa
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB — Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Koramil 1628-04/Poto Tano melaksanakan kegiatan patroli malam di wilayah binaan. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Jumat malam, (09/01/2026), pukul 21.00 WITA. Patroli malam dipimpin oleh anggota piket Koramil 1628-04/Poto Tano atas nama Serda Hendry N. Sasaran patroli meliputi lingkungan pemukiman warga dan titik-titik yang dianggap […]

  • TNI, Mahasiswa, dan Warga Bersatu: Gotong Royong dan Edukasi Lingkungan di Poh Bergong

    TNI, Mahasiswa, dan Warga Bersatu: Gotong Royong dan Edukasi Lingkungan di Poh Bergong

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Buleleng, 21 Oktober 2025 — Dalam upaya menjaga kebersihan lingkungan menjelang musim penghujan, Babinsa Desa Poh Bergong Serda Pedro Maria Lopes bersama masyarakat, penerima PKH dan BPNT, mahasiswa KKN Institut Mpu Kuturan Singaraja, serta perangkat desa melaksanakan gotong royong bersama di Jabe Pura Dalem Poh, Banjar Dinas Poh. Kegiatan yang turut dihadiri Perbekel Poh Bergong, […]

  • Sambut HUT TNI ke-80, Kodim 1603/Sikka Gelar Futsal Turnamen

    Sambut HUT TNI ke-80, Kodim 1603/Sikka Gelar Futsal Turnamen

    • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA. Dalam rangka memperingati HUT TNI ke-80 tahun 2025, Dandim 1603/Sikka Letkol Arm Denny Riesta Permana S. Sos., memimpin Upacara Pembukaan Turnamen Futsal yang berlangsung di Lapangan Futsal Gelora Samador, Jalan Gajah Mada, Kelurahan Madawat, Kecamatan Alok, Kabupaten Sikka, pada Kamis (11/9/2025). Turut hadir dalam kegiatan tersebut sejumlah pejabat daerah, di antaranya Wakil Bupati Sikka, […]

  • Pelayanan Publik Satpas SIM Polresta Denpasar Melalui “Polantas Menyapa” Berikan Layanan Humanis kepada Masyarakat

    Pelayanan Publik Satpas SIM Polresta Denpasar Melalui “Polantas Menyapa” Berikan Layanan Humanis kepada Masyarakat

    • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Denpasar – Dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan publik yang cepat, ramah, dan transparan, Satuan Penyelenggara Administrasi SIM (Satpas) Polresta Denpasar melaksanakan melalui “Polantas Menyapa” di ruang pelayanan Satpas SIM Polresta Denpasar, Rabu (29/10/2025). Kegiatan ini merupakan bentuk nyata komitmen Satuan Lalu Lintas Polresta Denpasar dalam memberikan pelayanan humanis kepada masyarakat, khususnya para pemohon SIM yang […]

  • Babinsa Pratu Deni Radho Turun Langsung Bantu Warga Terdampak Banjir di Jalan Lintas Ende-Bajawa

    Babinsa Pratu Deni Radho Turun Langsung Bantu Warga Terdampak Banjir di Jalan Lintas Ende-Bajawa

    • calendar_month Selasa, 9 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 39
    • 0Komentar

    Nagekeo— Curah hujan tinggi yang mengguyur wilayah Kecamatan Nangaroro, Kabupaten Nagekeo, sejak Senin (8/9) mengakibatkan banjir besar yang melanda Desa Bidoa, termasuk menutup sebagian jalan lintas Ende–Bajawa. Dalam situasi darurat ini, Babinsa Koramil 1625-03/Boawae Pratu Deni Radho bergerak cepat membantu masyarakat dan pengendara yang terjebak di tengah arus banjir. Turun langsung ke lokasi, Pratu Deni […]

  • TNI Dukung Pendidikan Karakter Siswa, Babinsa Sukasada Latih Baris-Berbaris dan Tanamkan Empat Aspek Dasar Pendidikan

    TNI Dukung Pendidikan Karakter Siswa, Babinsa Sukasada Latih Baris-Berbaris dan Tanamkan Empat Aspek Dasar Pendidikan

    • calendar_month Rabu, 15 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Sukasada, 15 Oktober 2025 – Dalam rangka mendukung kegiatan pendidikan dan pembinaan karakter generasi muda, Babinsa Koramil 1609-05/Sukasada, Pelda I Made Suradnya, melaksanakan pendampingan terhadap mahasiswa KKN Universitas Mpu Kuturan Singaraja yang melakukan kegiatan sosialisasi di SMP Negeri Satap 3 Sukasada, Desa Wanagiri, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng, Rabu (15/10/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 Wita […]

expand_less