Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Aktif Kawal Distribusi Makan Bergizi Gratis Demi Tumbuh Kembang Anak Kota Bima

Babinsa Aktif Kawal Distribusi Makan Bergizi Gratis Demi Tumbuh Kembang Anak Kota Bima

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
  • visibility 26
  • comment 0 komentar

Kota Bima _ Sejumlah Babinsa dari Koramil 1608-01/Rasanae, yakni Serka Muslim (Kelurahan Kodo), Sertu Suharman (Kelurahan Ule), dan Serda Alimudin (Kelurahan Jatiwangi I dan II), aktif mendampingi kegiatan pembagian Makan Bergizi Gratis (MBG) di wilayah Kecamatan Rastim dan Asakota Kota Bima pada Kamis, 25 September 2025.

Kegiatan pembagian MBG dilakukan dalam tiga tahap waktu, mulai pukul 08.00 hingga 10.30 Wita, dengan sasaran murid dari berbagai jenjang pendidikan, mulai dari TK, PAUD, SD hingga SMP, SMA, dan SMK, termasuk ibu hamil, ibu menyusui, serta balita.

Jumlah paket MBG yang didistribusikan mencapai total ribuan, dengan rincian sebagai berikut:
Wilayah Kelurahan Kodo: 2.542 paket untuk siswa dan 444 paket untuk ibu hamil, ibu menyusui, dan balita.
Wilayah Kelurahan Ule: 3.707 paket untuk siswa dan masyarakat.
Wilayah Kelurahan Jatiwangi I: 2.858 paket.
Wilayah Kelurahan Jatiwangi II: 2.333 paket.

Menu MBG bervariasi sesuai kelompok sasaran meliputi nasi putih, suwiran ayam atau udang goreng, tahu balado atau oseng tempe, sayur sop atau tumis buncis, serta buah pisang atau kelengkeng. Menu khusus untuk balita serta ibu hamil dan menyusui juga disiapkan agar nutrisi tercukupi.

Kegiatan ini menunjukkan komitmen Babinsa Koramil 1608-01/Rasanae dalam mendukung program kesehatan dan gizi di Kota Bima, memastikan anak-anak dan ibu-ibu mendapatkan asupan bergizi demi tumbuh kembang optimal dan kesejahteraan masyarakat secara menyeluruh.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • TNI dan Masyarakat Panggi Kompak Ciptakan Kamtibmas Kondusif di Kota Bima

    TNI dan Masyarakat Panggi Kompak Ciptakan Kamtibmas Kondusif di Kota Bima

    • calendar_month Sabtu, 4 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Kota Bima – Jumat malam (3/10/2025), bertempat di Kelurahan Panggi, Kecamatan Mpunda, Kota Bima, berlangsung kegiatan Siskamling bersama perangkat kelurahan, tokoh masyarakat, pemuda, serta warga. Kegiatan ini dipimpin oleh Babinsa Kelurahan Nitu Koramil 1608-01/Rasanae bersama tiga orang anggota, dengan tujuan mempererat sinergi TNI dan masyarakat dalam menjaga keamanan wilayah. Hadir dalam kegiatan tersebut Lurah Panggi, […]

  • Pemedek Masih Terus Berdatangan, Pujawali Di Pura Penataran Ped Mendapat Pengamanan Aparat Gabungan

    Pemedek Masih Terus Berdatangan, Pujawali Di Pura Penataran Ped Mendapat Pengamanan Aparat Gabungan

    • calendar_month Minggu, 24 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Klungkung,- Sabtu ( 23/08/25 ) para pemedek masih terlihat terus berdatangan untuk melaksanakan persembahyangan dalam rangka pujawali di Pura Penataran Ped, Lecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung. Demikian diungkapkan Serka Hamid anggota Koramil 1610-04/Nusa Penida yang terus konsisten hadir untuk membantu pengamanan piodalan bersama personel Polsek Nusa Penida dan pecalang. Dalam keterangannya, Serka Hamid menjelaskan bahwa […]

  • Anggota Koramil 01/Ende Aktif Lakukan Pengamanan Jalur Laut, KM BINAIYA Dikawal Hingga Berangkat

    Anggota Koramil 01/Ende Aktif Lakukan Pengamanan Jalur Laut, KM BINAIYA Dikawal Hingga Berangkat

    • calendar_month Rabu, 27 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Ende – Dalam rangka menjaga keamanan wilayah dan menjalin komunikasi sosial di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serda Jakaria Ahmad, melaksanakan kegiatan monitoring, komunikasi sosial (komsos), serta pengamanan wilayah (pamwil) di Pelabuhan IPPI, Kelurahan Tetandara, Kecamatan Ende Selatan, Kabupaten Ende, pada Selasa malam (26/8/2025). Kegiatan ini dilaksanakan seiring dengan kedatangan Kapal KM BINAIYA yang bersandar […]

  • Babinsa Kodim 1627/Rote Ndao Pantau Pembersihan Lahan KDKMP Desa Oeleka

    Babinsa Kodim 1627/Rote Ndao Pantau Pembersihan Lahan KDKMP Desa Oeleka

    • calendar_month 10 jam yang lalu
    • account_circle Rossa
    • visibility 2
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Wirasakti – Dalam rangka mendukung kelancaran dan ketertiban pelaksanaan pembangunan di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Koptu Syahrul Ramadhan, melaksanakan kegiatan pemantauan pembersihan lahan pembangunan KDKMP di Desa Oeleka, Kabupaten Rote Ndao, Jumat (16/1/2026). Kegiatan yang dilaksanakan sekitar pukul 14.30 Wita tersebut berlangsung di lokasi yang telah ditetapkan sebagai area pembangunan KDKMP […]

  • Babinsa Desa Plampang Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di SMAN 1 Plampang

    Babinsa Desa Plampang Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di SMAN 1 Plampang

    • calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    NTB – Sumbawa, Babinsa Desa Plampang, Koramil 1607-02/Empang, Serda Mulyadi, menghadiri acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H yang digelar di SMAN 1 Plampang, Desa Plampang, Kecamatan Plampang, Kabupaten Sumbawa, pada Jumat (26/9/2025). Kegiatan yang mengangkat tema “Meneladani Akhlak Rasulullah SAW dalam Kehidupan Sehari-hari” tersebut diikuti oleh para guru, siswa, tokoh agama, serta masyarakat […]

  • Dandim Klungkung Kerahkan Prajurit Bantu Percepatan Operasional KDKMP Desa Selat

    Dandim Klungkung Kerahkan Prajurit Bantu Percepatan Operasional KDKMP Desa Selat

    • calendar_month Sabtu, 3 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Klungkung,- Bergulirnya program strategis pemerintah Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih ( KDKMP ) di wilayah teritorialnya terus mendapat perhatian khusus dari Kodim 1610/Klungkung. Perhatian khusus itupun dilakukan Kodim 1610/Klungkung dengan melaksanakan pendampingan serta dukungan penuh dalam mensukseskan pembangunan KDKMP. Seperti yang terlihat siang ini, Dandim 1610/Klungkung mengerahkan prajuritnya untuk melaksanakan gotong royong melangsir material, Jumat ( […]

expand_less