Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Apel Siaga Polsek Dentim, Antisipasi Perkembangan Situasi dan Aksi Unras Hari Tani

Apel Siaga Polsek Dentim, Antisipasi Perkembangan Situasi dan Aksi Unras Hari Tani

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
  • visibility 19
  • comment 0 komentar

Dalam rangka mengantisipasi perkembangan situasi kamtibmas sekaligus kesiapan menghadapi potensi aksi unjuk rasa memperingati Hari Tani, Polsek Denpasar Timur (Dentim) menggelar Apel Siaga pada Rabu (24/09/2025) pagi di halaman Mako Polsek Dentim, Jalan Ida Bagus Mantra No.110 Kertalangu, Denpasar Timur.

Apel dipimpin oleh Perwira Pengawas (Pawas), Iptu Made Buda Arjana, dan turut diikuti oleh personel Babinsa Koramil 1611-01 Dentim sebagai wujud sinergitas TNI-Polri dalam menjaga kondusifitas wilayah.

Dalam arahannya, Pawas menyampaikan langsung penekanan Kapolsek Dentim perihal pentingnya kesiapan dan kewaspadaan seluruh anggota dalam menghadapi situasi yang berkembang. Personel diingatkan untuk selalu menjaga kesehatan, mengatur waktu istirahat dengan baik, serta melaksanakan tugas secara bergiliran agar tetap prima saat bertugas.

“Apel siaga ini merupakan bentuk pengecekan kekuatan personel sekaligus memastikan seluruh anggota siap siaga. Personel diminta standby di Mako untuk mengantisipasi kegiatan unjuk rasa dan perkembangan situasi di wilayah hukum Polsek Dentim. Jangan underestimate, tetap waspada dan monitor situasi di lapangan,” tegasnya.

Apel siaga yang dimulai pukul 08.30 Wita tersebut berlangsung aman dan lancar, kemudian ditutup pada pukul 09.00 Wita dengan perintah seluruh personel standby di Mako Polsek Denpasar Timur.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi Di Malam Natal, TNI Polri Di Klungkung Kawal Umat Kristiani Ibadah Malam Natal

    Sinergi Di Malam Natal, TNI Polri Di Klungkung Kawal Umat Kristiani Ibadah Malam Natal

    • calendar_month Kamis, 25 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

        Klungkung,- Ibadah malam Natal 2025 berlangsung disejumlah Gereja di kabupaten Klungkung pada Rabu ( 24/12/25 ) malam. Berlangsungnya ibadah itupun mendapat perhatian serius dari Dandim 1610/Klungkung Letkol Kav Sidik Pramono, S.Sos., M.M., M.Han dengan menerjunkan prajuritnya melaksanakan pengawalan dan pengamanan. Malam ini, disejumlah gereja yang ada di Kabupaten Klungkung berlangsung ibadah malam Natal […]

  • Sat Samapta Polres Klungkung Intensifkan Patroli Malam Cegah Gangguan Kamtibmas

    Sat Samapta Polres Klungkung Intensifkan Patroli Malam Cegah Gangguan Kamtibmas

    • calendar_month Selasa, 6 Jan 2026
    • account_circle Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Klungkung – Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif, Satuan Samapta Polres Klungkung melaksanakan kegiatan patroli malam sebagai upaya preventif guna mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat. Patroli malam tersebut menyasar sejumlah lokasi yang dinilai rawan terjadinya gangguan kamtibmas, di antaranya Obyek Wisata Goa Lawah, Jembatan Merah untuk mengantisipasi aksi kebut-kebutan (speeding) […]

  • Babinsa Kodim 1627/RN Amankan Bongkar Muat KMP Cakalang di Pelabuhan ASDP Pantai Baru

    Babinsa Kodim 1627/RN Amankan Bongkar Muat KMP Cakalang di Pelabuhan ASDP Pantai Baru

    • calendar_month Senin, 5 Jan 2026
    • account_circle Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban wilayah pesisir, Babinsa Kodim 1627/Rote Ndao melaksanakan kegiatan pengamanan dan pemantauan di Pelabuhan ASDP Pantai Baru, Desa Ofalangga, Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao, Senin (5/1/2026). Kegiatan tersebut merupakan bagian dari tugas rutin aparat teritorial TNI AD dalam memastikan kelancaran aktivitas transportasi laut, khususnya pada proses […]

  • Satgas Pamtas Hadirkan Harapan: Pembangunan Rumah Warga di Desa Sunsea

    Satgas Pamtas Hadirkan Harapan: Pembangunan Rumah Warga di Desa Sunsea

    • calendar_month Kamis, 4 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Kecamatan Naibenu, 4 September 2025 – Pada hari Rabu personel Pos Nelu dari Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY, yang dipimpin oleh Pratu Anang Setyo Kuncoro, bersama dua anggota lainnya, melaksanakan kegiatan karya bakti pembangunan rumah Bapak Maximus Nono di Dusun Nelu RT 12/RW 06, Desa Sunsea, Kecamatan Naibenu, Kabupaten Timor Tengah Utara. Bapak […]

  • Tegakkan Disiplin, Sipropam Polres Tabanan Gelar Gaktibplin di Pintu Masuk Mako

    Tegakkan Disiplin, Sipropam Polres Tabanan Gelar Gaktibplin di Pintu Masuk Mako

    • calendar_month Jumat, 8 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan -Humas Tabanan. Dalam upaya memperkuat kedisiplinan dan profesionalisme anggota, Sipropam Polres Tabanan menggelar kegiatan Penegakan dan Penertiban Disiplin (Gaktibplin) terhadap personel Polres Tabanan. Kegiatan ini dilaksanakan pada Jumat, 8 Agustus 2025, pukul 08.00 WITA hingga 09.00 Wita, bertempat di pintu masuk (portal) Mapolres Tabanan, dipimpin langsung oleh Kasipropam AKP I […]

  • Sinergi Babinsa dan Masyarakat Airsuning dalam Menjaga Ketertiban Desa

    Sinergi Babinsa dan Masyarakat Airsuning dalam Menjaga Ketertiban Desa

    • calendar_month Sabtu, 6 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – Pada hari Sabtu, 06 September 2025, Babinsa Desa Airsuning, Sertu Ruslin, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga desa binaannya. Kegiatan ini membahas tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban (Kamtibmas) di lingkungan masyarakat. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa mengajak warga untuk selalu peduli terhadap situasi sekitar, saling menjaga kekompakan, serta segera melaporkan apabila […]

expand_less