Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Wujudkan Pembangunan Tepat Sasaran, Babinsa Pengejaran Hadiri Musrenbangdes

Wujudkan Pembangunan Tepat Sasaran, Babinsa Pengejaran Hadiri Musrenbangdes

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 24 Sep 2025
  • visibility 23
  • comment 0 komentar

Bangli – Babinsa Desa Pengejaran, Peltu Gede Harta Wijaya anggota Koramil 1626-04/Kintamani, menghadiri undangan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) yang digelar di Balai Serbaguna Desa Pengejaran, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli, Rabu (24/9/2025)

Kegiatan ini membahas dan menyepakati Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun 2026 serta Daftar Usulan Rencana Kerja Pemerintah Desa (DURKPDesa) Tahun 2027.

Susunan acara diawali dengan doa bersama, sambutan Perbekel Desa Pengejaran, sambutan pihak Kecamatan, pemaparan staf Desa, tanggapan dari Ketua BPD, dilanjutkan sesi tanya jawab, dan ditutup dengan doa penutup.

Adapun hasil perencanaan yang disepakati mencakup empat bidang, yaitu, Bidang Pemerintahan Desa (operasional dan belanja desa), Bidang Pembangunan Desa (pendidikan, kesehatan, serta pengerasan jalan desa), Bidang Pembinaan Masyarakat (Linmas, LPM, dan PKK), Bidang Penanggulangan Bencana, Darurat, dan Mendesak

Turut hadir dalam kegiatan tersebut perwakilan Camat Kintamani, Kepala Desa I Wayan Arta, Babinsa Peltu Gede Harta Wijaya, Bhabinkamtibmas Aiptu Ketut Bagiawan, Ketua BPD I Putu Redana, para Kadus Desa Pengejaran, Sekdes dan staf desa, PPL, PLKB, serta undangan sekitar 20 orang.

Babinsa Desa Pengejaran, Peltu Gede Harta Wijaya menyampaikan “Kehadiran kami dalam Musrenbangdes ini merupakan bagian dari tugas pendampingan untuk memastikan perencanaan pembangunan desa dapat berjalan dengan baik serta sesuai kebutuhan masyarakat. Kami juga berkomitmen mendukung sinergi antara perangkat desa, BPD, dan elemen masyarakat demi tercapainya pembangunan yang merata di Desa Pengejaran.”

Dandim 1626/Bangli, Letkol Arm. Gede Arya Girinatha Utama mengatakan “Musrenbangdes adalah forum penting dalam merumuskan prioritas pembangunan desa. Kami apresiasi partisipasi aktif masyarakat dan perangkat desa dalam penyusunan RKPDes dan DURKPDesa. Kehadiran Babinsa di setiap Musrenbangdes merupakan wujud nyata komitmen TNI AD untuk mendukung pembangunan desa sekaligus menjaga stabilitas keamanan wilayah. Kami berharap hasil musyawarah ini mampu meningkatkan kesejahteraan warga Desa Pengejaran.” Pungkas Dandim 1626/Bangli.
(Pendim 1626/Bangli)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • WNA Kedua Ditangkap, Sebuah Villa di Pantai Seseh Diduga Jadi Tempat Produksi Narkoba Bentuk Liquid

    WNA Kedua Ditangkap, Sebuah Villa di Pantai Seseh Diduga Jadi Tempat Produksi Narkoba Bentuk Liquid

    • calendar_month Sabtu, 29 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Mangupura – Upaya cepat petugas gabungan Polres Badung dalam menindaklanjuti penangkapan seorang WNA berinisial Q.A.A.S. di Jalan Pantai Batu Bolong yang diduga membawa kokain langsung membuahkan hasil. Tidak ingin berhenti pada satu tersangka, tim gabungan yang dipimpin langsung Kapolres Badung AKBP M. Arif Batubara, SH, SIK, MH, M.Tr.Opsla kemudian melakukan pengembangan mendalam untuk menelusuri jaringan […]

  • Wakapolres Bangli Dampingi Tim Supervisi Ops Zebra Agung 2025 dari Ditlantas Polda Bali

    Wakapolres Bangli Dampingi Tim Supervisi Ops Zebra Agung 2025 dari Ditlantas Polda Bali

    • calendar_month Jumat, 21 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Bangli – Jumat, 22 November 2025 pukul 09.00 Wita, bertempat di Aula Tantya Dharaka Polres Bangli, Wakapolres Bangli Kompol Willa Jully Nendissa, S.I.K. menerima kunjungan Tim Supervisi Operasi Zebra Agung 2025 dari Ditlantas Polda Bali. Tim ini dipimpin oleh Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Bali selaku Kasatgas 3 Gakkum, AKBP Satrio Prayoga, S.I.K., M.I.K. Kegiatan supervisi […]

  • Kebakaran Material Bangunan Liar di Pantai Bingin, Babinsa Segera Memadamkan Api

    Kebakaran Material Bangunan Liar di Pantai Bingin, Babinsa Segera Memadamkan Api

    • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    BALI – Badung, Babinsa Serka Almerio Pinto dan Serda Ketut Budarana, melakukan monitoring pembongkaran bangunan liar yakni Villa, yang mana adanya kebakaran akibat sisa-sisa material dari bongkaran bangunan. Pemantauan ini dilakukan untuk memastikan bahwa pembongkaran bangunan liar yang berada di kawasan pantai Bingin, Desa Pecatu, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, dapat berjalan lancar dan aman. […]

  • Polres Bangli dan Polsek Bangli Gelar Pengamanan Ibadah Minggu di Gereja Marga Rahayu

    Polres Bangli dan Polsek Bangli Gelar Pengamanan Ibadah Minggu di Gereja Marga Rahayu

    • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Bangli, 12 Oktober 2025 – Personil Polres Bangli dan Polsek Bangli melaksanakan pengamanan kegiatan Ibadah Minggu di Gereja Marga Rahayu Bangli. Kegiatan ibadah ini mengangkat tema “Menjadi Hamba Yang Taat Dan Rendah Hati” dan dipimpin oleh Pdt. Komang Agus Juliawan, S.Si.Teol. Pengamanan ini dilaksanakan oleh personil Polres Bangli yang dipimpin oleh Kasat Samapta, Iptu Anak […]

  • Wujudkan Stabilitas Keamanan Malam Hari, Koramil 08/Praya Timur Gelar Patroli

    Wujudkan Stabilitas Keamanan Malam Hari, Koramil 08/Praya Timur Gelar Patroli

    • calendar_month Kamis, 15 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Lombok Tengah – Dalam upaya menjaga kondusifitas wilayah pada malam hari, Babinsa jajaran Koramil 08/Praya Timur terus meningkatkan kegiatan pembinaan teritorial melalui patroli dan pemantauan situasi di desa binaan, Rabu malam (15/1/2026). Babinsa bersama aparat desa dan sejumlah tokoh masyarakat melaksanakan patroli guna memastikan keamanan lingkungan tetap stabil dan terkendali secara menyeluruh. Danramil 1620-08/Praya Timur […]

  • Forkopimda TTU Bersatu Kobarkan Semangat Kepahlawanan, Terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan

    Forkopimda TTU Bersatu Kobarkan Semangat Kepahlawanan, Terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan

    • calendar_month Senin, 10 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Senin 10 November 2025., Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Nasional Tahun 2025, Komandan Kodim 1618/TTU Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto, S.E., bersama Ketua Persit KCK Cabang XIX Dim 1618, Ny. Sherly Didit P., menghadiri Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih Dalam rangka Memperingati Hari Pahlawan yang Ke-80 Tahun 2025 yang mengusung tema “Pahlawanku Teladanku, Terus […]

expand_less