Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Polri Presisi, Polsek Selemadeg Gencarkan Patroli Malam Ciptakan Rasa Aman Warga

Polri Presisi, Polsek Selemadeg Gencarkan Patroli Malam Ciptakan Rasa Aman Warga

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 24 Sep 2025
  • visibility 24
  • comment 0 komentar

Polsek Selemadeg terus menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) melalui Blue Light Patrol yang rutin dilaksanakan. Pada Selasa (23/9), empat personel yang dipimpin Pawas Iptu I Made Adiguna, S.Pd, kembali menyusuri wilayah hukum Polsek Selemadeg mulai pukul 21.30 hingga 23.40 Wita. Patroli ini menyasar sejumlah titik rawan, termasuk jalur utama Denpasar–Gilimanuk, perbankan, pertokoan, SPBU, hingga pasar dan permukiman warga.

Kegiatan ini bertujuan ganda, yakni meminimalisir potensi gangguan keamanan seperti kejahatan 3C (pencurian dengan pemberatan, pencurian dengan kekerasan, dan pencurian kendaraan bermotor) dan membangun interaksi langsung dengan masyarakat. Dalam patroli tersebut, personel tidak hanya berpatroli, tetapi juga berdialog dan menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga lingkungan yang kondusif. Langkah ini sejalan dengan program Polri Presisi (Prediktif, Responsibilitas, Transparansi Berkeadilan) yang menekankan pada pelayanan proaktif dan responsif.

Seijin Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H, Kapolsek Selemadeg, Kompol I Wayan Suastika, S.H., menegaskan bahwa, patroli malam merupakan strategi utama untuk menciptakan rasa aman bagi warga. “Kami ingin memastikan bahwa masyarakat dapat beristirahat dengan tenang, tanpa kekhawatiran akan tindak kriminalitas,” ujarnya. Hingga kegiatan selesai, tidak ditemukan hal-hal yang dapat mengganggu kamtibmas, menunjukkan situasi di wilayah Selemadeg dalam keadaan kondusif dan terkendali.”Ungkap Kapolsek.

Dengan intensitas patroli yang tinggi, Polsek Selemadeg berupaya menekan angka kriminalitas sekaligus meningkatkan partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan. Upaya ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antara kepolisian dan warga, mewujudkan lingkungan yang lebih aman dan nyaman. Keberhasilan patroli ini menjadi bukti nyata komitmen Polri dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

(Humas Polsek Selemadeg)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kebersamaan TNI dan Masyarakat Buahkan Hasil, Jalan Usaha Tani Desa Batuan Segera Terpakai

    Kebersamaan TNI dan Masyarakat Buahkan Hasil, Jalan Usaha Tani Desa Batuan Segera Terpakai

    • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Selasa (19/8/2025). Semangat kebersamaan terus bergelora di Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar. Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 tahun 2025 kini hampir menuntaskan salah satu sasaran utamanya, yakni pembangunan Jalan Usaha Tani (JUT) dengan saluran air primer yang menghubungkan akses pertanian antara Banjar Penida dan Banjar Lantangidung. Jalan yang selama […]

  • Serka Gasper Eduard Dampingi Petani Matasio, Dorong Kekompakan dan Ketahanan Pangan

    Serka Gasper Eduard Dampingi Petani Matasio, Dorong Kekompakan dan Ketahanan Pangan

    • calendar_month Rabu, 3 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Upaya TNI Angkatan Darat untuk terus mempererat hubungan dengan masyarakat kembali ditunjukkan melalui kegiatan komunikasi sosial (Komsos) yang dilakukan Babinsa Koramil 1627-04/Rote Timur, Serka Gasper Eduard Kilimandu. Pada Rabu (03/09/2025) pukul 10.00 WITA, ia melaksanakan Komsos bersama anggota Kelompok Tani Nusa Dua Baru di Desa Matasio, Kecamatan Rote Timur, Kabupaten Rote Ndao. […]

  • Wujud Sinergi TNI dan Tenaga Kesehatan, Babinsa Moteng Aktif Dampingi Pelayanan Posyandu untuk Ibu dan Anak

    Wujud Sinergi TNI dan Tenaga Kesehatan, Babinsa Moteng Aktif Dampingi Pelayanan Posyandu untuk Ibu dan Anak

    • calendar_month Rabu, 15 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan masyarakat di wilayah binaan, Babinsa Desa Moteng, Koramil 1628-01/Taliwang, Serda Muhaimin turut aktif mendampingi pelaksanaan kegiatan Posyandu yang digelar di Dusun Lemar Uyen, Desa Moteng, Kecamatan Brang Rea, Rabu (15/10/2025). Dalam kegiatan yang berlangsung sejak pukul 08.00 WITA tersebut, Babinsa bersama kader posyandu dan bidan desa […]

  • Dalam Kegiatan Monitoring Situasi Wilayah, Anggota Unit Intelkam Polsek Manggis Berkordinasi Dengan Pengurus Koperasi Merah Putih.

    Dalam Kegiatan Monitoring Situasi Wilayah, Anggota Unit Intelkam Polsek Manggis Berkordinasi Dengan Pengurus Koperasi Merah Putih.

    • calendar_month Minggu, 10 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Karangasem – Polsek Manggis Dalam upaya menjaga sinergitas dan memperkuat hubungan kemitraan, Personel Polsek Manggis Aiptu I Wayan Duarsa melaksanakan koordinasi dengan pihak Koperasi Merah Putih. Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin komunikasi yang baik, membahas situasi kamtibmas di wilayah, serta menggali informasi terkait perkembangan kegiatan usaha koperasi. Melalui koordinasi ini diharapkan […]

  • Babinsa Koramil 1602-01/Ende Gencarkan Monitoring dan Edukasi Keamanan di Wilayah Binaan

    Babinsa Koramil 1602-01/Ende Gencarkan Monitoring dan Edukasi Keamanan di Wilayah Binaan

    • calendar_month Senin, 22 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Ende – Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serda Ridwan Ali, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan pengamanan wilayah (Pamwil) di Lingkungan Onewitu, Kelurahan Kotaratu, Kecamatan Ende Utara, pada Senin (22/9/2025). Kegiatan yang dimulai sejak pukul 08.00 WITA tersebut bertujuan untuk memantau secara langsung kondisi wilayah […]

  • Jaga Kondusifitas Wilayah, Babinsa Bolo Tekankan Penyelesaian Masalah Secara Kekeluargaan

    Jaga Kondusifitas Wilayah, Babinsa Bolo Tekankan Penyelesaian Masalah Secara Kekeluargaan

    • calendar_month Jumat, 3 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Bima, 3 Oktober 2025 – Babinsa Koramil 1608-02/Bolo terus aktif melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama masyarakat di wilayah binaan, guna mempererat kemanunggalan TNI-Rakyat serta menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Kegiatan Komsos kali ini dilakukan oleh empat Babinsa di wilayah Kecamatan Madapangga, Kabupaten Bima, yang masing-masing memberikan pesan-pesan penting sesuai kebutuhan masyarakat setempat. Serda Heriyanto, […]

expand_less