Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Kehadiran Babinsa Wujudkan Dukungan TNI pada Pembangunan Desa

Kehadiran Babinsa Wujudkan Dukungan TNI pada Pembangunan Desa

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 24 Sep 2025
  • visibility 23
  • comment 0 komentar

Gianyar – Payangan, Rabu (24/9/2025) Babinsa Desa Melinggih Kelod Koramil 1616-07/Payangan Sertu I Nyoman Yudiarta bersama Bhabinkamtibmas Aiptu A.A Gede Dwipayana menghadiri undangan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKP) Tahun Anggaran 2026, yang diselenggarakan di Alamelu Adventure, Desa Melinggih Kelod, Kecamatan Payangan. Kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas merupakan wujud dukungan serta sinergitas dalam mendampingi pemerintah desa merumuskan perencanaan pembangunan yang bermanfaat bagi masyarakat.

Kegiatan Musrenbangdes dihadiri oleh Perbekel Desa Melinggih Kelod, Ketua BPD, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Ketua LPM, Kelian Dinas se-Desa Melinggih Kelod, bidan desa, kepala sekolah TK dan SD, Bendesa Adat, serta para pekaseh. Kehadiran berbagai unsur ini menunjukkan pentingnya partisipasi aktif seluruh elemen masyarakat dalam proses perencanaan pembangunan desa.

Musrenbangdes RKP Tahun Anggaran 2026 ini bertujuan untuk menampung aspirasi masyarakat sekaligus menetapkan prioritas program pembangunan desa yang akan dilaksanakan pada tahun mendatang. Program tersebut meliputi bidang pembangunan, pemberdayaan masyarakat, serta peningkatan pelayanan publik yang diarahkan untuk meningkatkan kesejahteraan warga desa.

Selain itu, Musrenbangdes juga menjadi wadah untuk memperkuat koordinasi dan sinergi antara perangkat desa, lembaga adat, tokoh masyarakat, serta aparat kewilayahan. Dengan adanya forum ini, diharapkan setiap usulan dan kebutuhan masyarakat dapat diakomodir secara transparan, demokratis, dan sesuai skala prioritas pembangunan.

Babinsa Sertu I Nyoman Yudiarta menyampaikan bahwa pihaknya selalu siap mendukung pemerintah desa dalam setiap program pembangunan. Kehadiran Babinsa tidak hanya memastikan kelancaran jalannya kegiatan, tetapi juga untuk memberikan pendampingan agar program pembangunan dapat terlaksana dengan baik, merata, dan tepat sasaran demi terciptanya kemajuan Desa Melinggih Kelod.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Antisipasi Jambret  UKL Polsek Kuta Utara Patroli  Susuri Jalur Umalas

    Antisipasi Jambret UKL Polsek Kuta Utara Patroli Susuri Jalur Umalas

    • calendar_month Selasa, 5 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Kuta Utara. Kepolisian Sektor Kuta Utara melalui Unit Kecil Lengkap (UKL) melakukan Blue Light Patrol malam hari. Hal tersebut dilakukan untuk mewaspadai dan mencegah terjadinya kejadian jambret dan gangguan kamtibmas lainnya Kegiatan ini di pimpin Pawas Ipda Nyoman Darmaya di dampingi Ps.Panit 2 Samapta Aiptu Nengah Budiartana menyasar sepanjang jalan Bumbak Kelurahan Kerobokan sekaligus atensi […]

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Aktif Jaga Kamtibmas di Wilayah Binaan

    Babinsa Kodim 1602/Ende Aktif Jaga Kamtibmas di Wilayah Binaan

    • calendar_month Sabtu, 6 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serma Bambang Sutrisno, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Kebirangga, Kecamatan Maukaro, Kabupaten Ende, Sabtu siang (6/9/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 12.45 WITA ini bertujuan memantau keamanan wilayah guna mewujudkan kondisi Kamtibmas yang aman dan kondusif. Dalam kesempatan tersebut, Serma Bambang juga memberikan himbauan kepada masyarakat […]

  • Sertu M. Jaini Laksanakan Komsos dengan Warga Persiapan Watubokul

    Sertu M. Jaini Laksanakan Komsos dengan Warga Persiapan Watubokul

    • calendar_month Minggu, 28 Des 2025
    • account_circle Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Babinsa Koramil 04/Tabundung Kodim 1601/Sumba Timur, Sertu M. Jaini, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga binaan di Desa Persiapan Watubokul, Kecamatan Tabundung, Kabupaten Sumba Timur, Minggu (28/12/2025).   Kegiatan Komsos ini membahas persiapan lahan pertanian dalam menghadapi masa tanam, mengingat saat ini wilayah Tabundung telah memasuki musim hujan. Babinsa mengimbau […]

  • TNI AD Hadir di Tengah Warga, Babinsa Wonda Gelar Komsos dan Pamwil dengan Antusias

    TNI AD Hadir di Tengah Warga, Babinsa Wonda Gelar Komsos dan Pamwil dengan Antusias

    • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Kopda Melkyanus Lebok Da Cruz, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Wonda, Kecamatan Ndori, Kabupaten Ende, pada Rabu (29/10/2025). Kegiatan dimulai pukul 08.00 WITA dan berlangsung hingga 09.30 WITA. Tujuan utama kegiatan ini adalah memantau keamanan wilayah, mewujudkan ketertiban masyarakat, serta memberikan rasa nyaman dan […]

  • Anak SDIT Imam Bukhari Antusias Dapat Edukasi dari Pasi Ter Kodim 1614/Dompu

    Anak SDIT Imam Bukhari Antusias Dapat Edukasi dari Pasi Ter Kodim 1614/Dompu

    • calendar_month Rabu, 8 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Dompu, NTB -Sebagai wujud kepedulian terhadap dunia pendidikan dan pembinaan karakter generasi muda, Pasi Ter Kodim 1614/Dompu Letda Inf Abubakar memimpin langsung kegiatan Kunjungan Edukasi Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Imam Bukhari Dompu yang mengusung tema “Pengenalan Profesi”, bertempat di Makodim 1614/Dompu, Rabu (08/10/2025). Kegiatan yang berlangsung yang diikuti sekitar 250 peserta terdiri dari guru […]

  • Patroli Subuh, Polsek Mengwi Sambangi Kompleks Pertokoan

    Patroli Subuh, Polsek Mengwi Sambangi Kompleks Pertokoan

    • calendar_month Minggu, 7 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Mengwi – Unit samapta polsek mengwi terus meningkatkan pelaksanaan kegiatan patroli wilayah dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, kali ini kegiatan patroli menyasar kompleks pertokoan di wilayah Desa Werdi Bhuwana, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung. Senin (8/9/2025) pukul 01.30 wita Kegiatan patroli ini dipimpin oleh Iptu Arya Bambang Cakra Pernata, S.Pd., dengan melibatkan satuan piket fungsi […]

expand_less