Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » HUT TNI ke-80, Kodim 1621/TTS Hadirkan Bazar Murah untuk Rakyat

HUT TNI ke-80, Kodim 1621/TTS Hadirkan Bazar Murah untuk Rakyat

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 24 Sep 2025
  • visibility 24
  • comment 0 komentar

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI), Kodim 1621/TTS menyelenggarakan Bakti Sosial (Baksos) berupa Bazar Murah yang berlangsung di Makodim 1621/TTS, Jl. Gajah Mada, Kelurahan Cendana, Kecamatan Kota So’e, Kabupaten TTS pada Rabu (24/9/2025).
Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat. Sejak pagi hari, warga berbondong-bondong mendatangi Makodim untuk membeli berbagai kebutuhan pokok yang dijual dengan harga terjangkau. Beragam barang kebutuhan sehari-hari seperti beras, gula, minyak goreng, hingga kebutuhan rumah tangga lainnya disediakan untuk membantu meringankan beban masyarakat.
Dandim 1621/TTS Letkol Inf Gunawan Budhi Prasetyo, S.Sos, dalam keterangannya menyampaikan bahwa kegiatan Bazar Murah ini merupakan wujud nyata kepedulian TNI kepada rakyat.
“Melalui momentum HUT ke-80 TNI ini, kami ingin berbagi dan hadir di tengah-tengah masyarakat, khususnya dalam membantu meringankan beban kebutuhan hidup. Kegiatan ini sekaligus menjadi sarana mempererat silaturahmi dan kebersamaan antara TNI dengan rakyat,” ujarnya.
Selain bazar murah, kegiatan ini juga diwarnai dengan suasana keakraban antara prajurit TNI dan masyarakat. Kegiatan berlangsung dengan aman, tertib, dan penuh antusiasme hingga selesai. (Pendim1621/TTS)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polres Tabanan Gelar Blue Light Patrol Antisipasi Keramaian di Objek Wisata dan Festival

    Polres Tabanan Gelar Blue Light Patrol Antisipasi Keramaian di Objek Wisata dan Festival

    • calendar_month Sabtu, 23 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan, 23 Agustus 2025. Polres Tabanan melalui gabungan piket fungsi melaksanakan kegiatan Blue Light Patrol untuk mengantisipasi keramaian di sejumlah titik wisata dan pusat kegiatan masyarakat pada Sabtu malam (23/8). Patroli yang berlangsung dari pukul 20.37 Wita hingga 22.00 Wita ini dipimpin langsung oleh Pawas Polres Tabanan AKP […]

  • Polres Bandara Ngurah Rai Perketat Pengaturan Lalu Lintas di Terminal Internasional

    Polres Bandara Ngurah Rai Perketat Pengaturan Lalu Lintas di Terminal Internasional

    • calendar_month Kamis, 18 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Badung — Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai meningkatkan pengaturan arus lalu lintas di area drop zone Terminal Internasional pada Rabu malam (17/12/2025), menyusul tingginya mobilitas kendaraan saat puncak kedatangan penerbangan internasional. Langkah ini dilakukan untuk menjaga efisiensi pergerakan kendaraan di salah satu titik tersibuk akses bandara. Personel kepolisian ditempatkan di jalur penurunan penumpang […]

  • Satgas Pamtas Berikan Dukungan Pendidikan di Perbatasan Melalui Kegiatan Belajar di Pos Oelbinose

    Satgas Pamtas Berikan Dukungan Pendidikan di Perbatasan Melalui Kegiatan Belajar di Pos Oelbinose

    • calendar_month Sabtu, 30 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Dusun Oelbinose, Desa Tasinifu, Sabtu 30 Agustus 2025 – Dalam upaya mendukung pendidikan di daerah perbatasan, tiga personel Pos Oelbinose dari Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY, yang dipimpin oleh Wadanru Pos Oelbinose, Kopda Marsudi Afif, melaksanakan kegiatan pendampingan belajar kepada siswa-siswi SMP N Aplal Desa Tasinifu. Kegiatan ini berlangsung di Mini Gibrary Bhaladika, […]

  • Sertu Bastian Dala Ajak Warga Dusun Toba Jaga Kesehatan dan Keamanan Wilayah

    Sertu Bastian Dala Ajak Warga Dusun Toba Jaga Kesehatan dan Keamanan Wilayah

    • calendar_month Sabtu, 27 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Sertu Bastian Dala, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Dusun Toba, Desa Roga, Kecamatan Ndona Timur pada Sabtu pagi, 27 September 2025. Kegiatan dimulai pukul 10.00 Wita dan berjalan hingga selesai dengan lancar dan aman. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa memantau kondisi keamanan wilayah dan memberikan himbauan kepada […]

  • Babinsa Kodim 1613/Sumba Barat Dukung Ketahanan Pangan Lewat Pendampingan Panen

    Babinsa Kodim 1613/Sumba Barat Dukung Ketahanan Pangan Lewat Pendampingan Panen

    • calendar_month Rabu, 22 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Babinsa Koramil 1613-01/Loli, Sertu Juaqim Dacosta, melaksanakan kegiatan pendampingan kepada warga dalam proses panen padi di Desa Bina Mora, Kecamatan Loli, Kabupaten Sumba Barat, Selasa (21/10/2025). Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Babinsa terhadap para petani di wilayah binaannya. Selain membantu secara langsung di lapangan, Sertu Juaqim juga memberikan motivasi kepada […]

  • Komsos Babinsa Desa Seran Koptu Agus Sugeng Prayitno Dapat Respon Positif, Masyarakat Akui Peran TNI Sangat Membantu Desa

    Komsos Babinsa Desa Seran Koptu Agus Sugeng Prayitno Dapat Respon Positif, Masyarakat Akui Peran TNI Sangat Membantu Desa

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Sosok Babinsa Desa Seran, Koptu Agus Sugeng Prayitno dari Koramil 1628-03/Seteluk, kembali mendapat apresiasi dari masyarakat dan perangkat desa atas dedikasi serta kepeduliannya yang tinggi terhadap wilayah binaan, Desa Seran Kecamatan Seteluk Kabupaten Sumbawa Barat, Jum’at (17/10/2025). Koptu Agus Sugeng Prayitno melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama staf Desa Seran sekaligus […]

expand_less