Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Koramil 01/Ba’a Dampingi Program Makan Bergizi Gratis di 17 Sekolah Rote Ndao

Babinsa Koramil 01/Ba’a Dampingi Program Makan Bergizi Gratis di 17 Sekolah Rote Ndao

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 24 Sep 2025
  • visibility 25
  • comment 0 komentar

Rote Ndao, 24 September 2025 – Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Sertu Nelson Sine, memantau dan mendampingi pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang digelar di Kabupaten Rote Ndao, Rabu (24/9/2025). Kegiatan berlangsung di Kompleks Perkantoran Ti’i Langga Permai, Jalan Lekunik, Kelurahan Mokdale, Kecamatan Lobalain, dengan pelaksanaan bertahap di 16 titik sekolah dan 1 posyandu.

Program MBG ini menyasar sebanyak 3.040 siswa dari berbagai jenjang pendidikan, mulai dari TK, SD, SMP, SMA, hingga siswa SLB, serta 25 ibu menyusui di Posyandu Mokdale. Sekolah dan lembaga yang menjadi lokasi kegiatan antara lain SDN Oeteas, SDN Nauhadoen, SD GMIT Oelunggu, SD Inpres Oehendak, SD GMIT Oemalain, SD GMIT Oesamboka, SD Inpres Sanggoen, SD SLB, SMP 4 Lobalain, SMP SLB, SMA SLB, TK Asih Kristen Mokdale, TPA Kab. Rote Ndao, TK Efata, Kristoforus (SD, SMP, TK), dan SMA 1 Lobalain.

Menu yang dibagikan dalam kegiatan ini mencakup nasi, sayur kacang panjang dan wortel, tempe goreng kacang, ayam goreng, serta buah semangka. Program ini bertujuan untuk meningkatkan asupan gizi anak-anak di Kabupaten Rote Ndao dan mendukung tumbuh kembang mereka secara optimal.

Rangkaian kegiatan dimulai pukul 07.00 WITA, di mana Babinsa Sertu Nelson Sine memantau dan melakukan monitoring di dapur masak. Distribusi MBG dimulai pukul 08.00 WITA dan didistribusikan ke 17 titik sekolah dan 1 posyandu. Kegiatan selesai pukul 11.15 WITA berjalan aman, tertib, dan lancar.

Hadir dalam kegiatan ini selain Babinsa adalah tim MBG yang bertugas menyiapkan dan mendistribusikan makanan bergizi. Kehadiran Babinsa di lapangan menunjukkan sinergi TNI dengan masyarakat dalam mendukung program kesehatan dan gizi anak-anak, sekaligus memperkuat hubungan TNI dengan warga setempat.

Program Makan Bergizi Gratis ini diharapkan dapat menjadi langkah nyata dalam meningkatkan kualitas kesehatan dan pendidikan generasi muda di Kabupaten Rote Ndao.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Peduli Generasi Penerus, Bhabinkamtibmas Singakerta Jadi Pembina Upacara Bendera

    Peduli Generasi Penerus, Bhabinkamtibmas Singakerta Jadi Pembina Upacara Bendera

    • calendar_month Senin, 11 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Gianyar – Polsek Ubud, Sebagai wujud kepedulian Polri terhadap generasi penerus bangsa, Polsek Ubud Polres Gianyar memprogramkan secara rutin dan bergiliran mendatangi sekolah-sekolah untuk memberi semangat dan motivasi belajar. Kali ini Kapolsek Ubud Kompol Gusti Nyoman Sudarsana, S.St., melalui Bhabinkamtibmas di masing-masing wilayah binaan hadir sebagai pembina upacara bendera di sekolah. […]

  • Polsek Rendang Kumpulkan Bantuan Spontanitas Untuk Korban Bencana Alam Sumatra

    Polsek Rendang Kumpulkan Bantuan Spontanitas Untuk Korban Bencana Alam Sumatra

    • calendar_month Kamis, 4 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    RENDANG – Rasa empati dan solidaritas personil Polsek Rendang Polres Karangasem terhadap sesama terlihat nyata melalui aksi spontan penggalangan donasi untuk korban bencana alam di Sumatra, Rabu (3/12/2025). Penggalangan donasi dilakukan usai apel pagi yang dipimpin langsung oleh Kapolswk Rendang Kompol I Made Berata, S.H.,M.H., di halaman Polsek Rendang. Seluruh personil yang hadir secara spontan […]

  • Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Ajak Warga Utamakan Keselamatan dalam Bekerja

    Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Ajak Warga Utamakan Keselamatan dalam Bekerja

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Koptu Edy Mollo, melaksanakan kegiatan karya bakti membantu warga masyarakat di Desa Oetutulu, RT 002 RW 001, Kecamatan Rote Barat Laut, pada Kamis (25/9/2025). Dalam kesempatan tersebut, Babinsa turut membantu Bapak Lasarus Dethan dalam proses pengatapan rumah tempat tinggal. Selain memberikan bantuan tenaga, Babinsa juga menyampaikan himbauan agar Bapak […]

  • Bhabin Denbantas amankan kegiatan Ngaben warga Banjar Adat Tuakilang Baleran

    Bhabin Denbantas amankan kegiatan Ngaben warga Banjar Adat Tuakilang Baleran

    • calendar_month Kamis, 23 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Tabanan kamis 23 Oktober 2025 – Bhabinkamtibmas Desa Denbantas, Aiptu I Nyoman Sujana, menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dengan melaksanakan pengamanan kegiatan upacara Ngaben warga di Banjar Adat Tuakilang Baleran, Desa Denbantas. Pengamanan ini dilakukan secara bersinergi dengan petugas keamanan adat, yaitu Pecalang, pada hari kamis 23 […]

  • Dekat dengan Rakyat, Babinsa Ende Aktif Pantau Situasi Desa Jamokeasa

    Dekat dengan Rakyat, Babinsa Ende Aktif Pantau Situasi Desa Jamokeasa

    • calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serka Piter Kase, kembali melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di wilayah binaan, tepatnya di Dusun Maranua, Desa Jamokeasa, Kecamatan Ende, Sabtu (11/10/2025). Kegiatan dimulai pada pukul 10.40 WITA dan berlangsung hingga selesai. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa menjalin komunikasi langsung dengan masyarakat guna memantau perkembangan situasi di wilayah […]

  • Sambut HUT ke-80 RI, Polsek Baturiti Bagikan Bendera Merah Putih ke Warga

    Sambut HUT ke-80 RI, Polsek Baturiti Bagikan Bendera Merah Putih ke Warga

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Baturiti, Kamis 07 Agustus 2025 Dalam semangat menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Polsek Baturiti berinisiatif membagikan bendera Merah Putih kepada masyarakat. Kegiatan yang berlangsung pada Kamis 07 Agustus 2025 ini bertujuan untuk menumbuhkan rasa nasionalisme dan memeriahkan peringatan hari kemerdekaan di wilayah Kecamatan Baturiti. Pembagian bendera dipimpin […]

expand_less