Babinsa 1628-02/Sekongkang Ajak Masyarakat Lewat Patroli Malam Jaga Kamtibmas
- account_circle arash news
- calendar_month Minggu, 21 Sep 2025
- visibility 31
- comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), anggota Koramil 1628-02/Sekongkang, Koptu Sufyan, melaksanakan kegiatan patroli malam di wilayah binaan pada Minggu (21/09/2025) pukul 21.30 Wita.
Patroli yang digelar menyasar sejumlah titik di sekitar wilayah binaan Koramil Sekongkang. Selain memastikan kondisi lingkungan tetap aman, Koptu Sufyan juga menyampaikan imbauan kepada masyarakat agar bersama-sama menjaga ketertiban serta meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan keamanan.
“Peran serta warga sangat penting dalam menjaga keamanan lingkungan. Dengan adanya sinergi antara TNI dan masyarakat, situasi yang aman dan kondusif akan tetap terjaga,” ungkap Koptu Sufyan.
Kegiatan patroli berlangsung dengan aman, lancar, dan mendapat sambutan positif dari warga setempat yang merasa terbantu dengan adanya pengawasan serta perhatian langsung dari Babinsa di lapangan.
(Pendim 1628/KSB).
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar