Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Wujud Nyata Kebersamaan, Kodim 1622/Alor Intensifkan Patroli Keamanan

Wujud Nyata Kebersamaan, Kodim 1622/Alor Intensifkan Patroli Keamanan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 20 Sep 2025
  • visibility 28
  • comment 0 komentar

Alor — Kalabahi —, Kodim 1622/Alor melaksanakan patroli malam pada Jumat, 19 September 2025, pukul 21.00 WITA. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 1622/Alor bersama anggota, dimulai dari Makodim 1622/Alor di Jalan Eltari, Kelurahan Mutiara, Kecamatan Teluk Mutiara, Kabupaten Alor. Patroli difokuskan pada beberapa titik rawan yang sering terjadi perkelahian antar kampung.

Adapun rute patroli malam tersebut dimulai dari Makodim 1622/Alor, menuju Simpang Watatuku, lalu ke arah Moru, melintasi Welai hingga Ruilak di Kelurahan Welai Barat. Selanjutnya rombongan berbelok kanan menuju Aikoli, kembali ke Kalabahi, kemudian melanjutkan perjalanan ke Air Kenari, Wetabua, Kantor Bupati, dan berakhir kembali di Makodim sebagai titik finis.

Kegiatan patroli ini dilaksanakan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. Hal ini terkait dengan beredarnya surat edaran berisi ajakan perang antar kampung yang viral beberapa waktu lalu, sehingga menimbulkan keresahan di tengah masyarakat. Dengan kehadiran TNI, diharapkan warga tidak merasa khawatir dan tetap beraktivitas dengan tenang.

Selain menjaga keamanan, patroli ini juga bertujuan mengalihkan opini masyarakat dari isu-isu provokatif yang dapat memecah belah persatuan. Kehadiran TNI secara langsung di lapangan menunjukkan komitmen untuk menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif serta meyakinkan masyarakat bahwa aparat keamanan selalu hadir bersama rakyat.

Melalui patroli malam yang rutin digelar, TNI ingin menegaskan bahwa stabilitas keamanan di Kabupaten Alor tetap terkendali. Dengan kerja sama semua pihak, masyarakat diharapkan tidak mudah terpengaruh isu negatif yang berkembang, melainkan tetap menjaga persatuan demi terciptanya suasana damai dan harmonis.

(Pendim1622/Alor)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Waka Polsek Selat Laksanakan Kegiatan Jumat Curhat dengan Tokoh Masyarakat Desa Duda

    Waka Polsek Selat Laksanakan Kegiatan Jumat Curhat dengan Tokoh Masyarakat Desa Duda

    • calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
    • account_circle Rossa
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Karangasem – Polsek Selat Pada hari Jumat, 09 Januari 2026, sekitar pukul 09.00 WITA, Kapolsek Selat AKP Ida Bagus Astawa, S.H., yang diwakili oleh Waka Polsek Selat IPTU I Komang Sudiarta, melaksanakan kegiatan sambang sekaligus menyerap aspirasi dan keluhan warga serta tokoh masyarakat di Desa Duda, Kecamatan Selat, Kabupaten Karangasem, yang […]

  • Kapolresta Denpasar Kunjungi Pos Yan Beachwalk Kuta

    Kapolresta Denpasar Kunjungi Pos Yan Beachwalk Kuta

    • calendar_month Senin, 29 Des 2025
    • account_circle Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Kapolresta Denpasar melaksanakan kunjungan ke Pos Pelayanan (Pos Yan) Beachwalk Kuta dalam rangka mengecek langsung kesiapsiagaan personel serta sarana prasarana pengamanan di kawasan wisata Pantai Kuta, Minggu (28/12/2025).   Dalam kunjungan tersebut, Kapolresta Denpasar didampingi Kabag Ops dan para Kasat Polresta Denpasar, memberikan arahan kepada personel agar tetap profesional, humanis, dan responsif dalam memberikan pelayanan […]

  • TNI dan Petani Aesesa Kompak Laksanakan Pembersihan Parit Tersier untuk Irigasi

    TNI dan Petani Aesesa Kompak Laksanakan Pembersihan Parit Tersier untuk Irigasi

    • calendar_month Senin, 22 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Nagekeo – Pada Senin (22/09/2025) pukul 11.00 WITA, Babinsa Koramil 05/Aesesa, Serka Albert K. Banggo, melaksanakan kegiatan gotong royong bersama kelompok Tani Mai Ghoe 1 dan 2 di Kelurahan Mbay I, Kecamatan Aesesa, Kabupaten Nagekeo. Kegiatan ini difokuskan pada pembersihan dan pembentukan parit tersier yang berada di wilayah P3A Mai Ghoe, sebagai langkah awal persiapan […]

  • Babinsa dan Tim CSR Provinsi NTT Lakukan Survei Cetak Sawah di Dusun Sesoboko

    Babinsa dan Tim CSR Provinsi NTT Lakukan Survei Cetak Sawah di Dusun Sesoboko

    • calendar_month Selasa, 7 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka mendukung program perluasan lahan pertanian dan ketahanan pangan nasional, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru Praka Umar turut serta mendampingi Tim Perencanaan CSR Provinsi NTT dan Petugas Penyuluh Lapangan (PPL) Kecamatan Wolojita dalam kegiatan survei lokasi percetakan lahan sawah di Dusun Sesoboko, Kecamatan Wolojita, Kabupaten Ende, pada Selasa (7/10/2025). Kegiatan dimulai pukul 09.00 WITA dengan […]

  • Koramil 1616-02/Ubud Hadir Berikan Dukungan Moril Pasca Musibah Kebakaran Pura Dalem

    Koramil 1616-02/Ubud Hadir Berikan Dukungan Moril Pasca Musibah Kebakaran Pura Dalem

    • calendar_month Selasa, 9 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Gianyar – Ubud, Selasa (9/9/2025) Sebagai bentuk kepedulian dan solidaritas terhadap musibah kebakaran yang menimpa bangunan suci, Danramil 1616-02/Ubud Kapten Inf I Gede Astawa bersama anggota Koramil turun langsung mendukung kegiatan gotong royong pembersihan puing-puing sisa kebakaran di Pura Dalem Desa Adat Ubud, yang berlokasi di Jalan Raya Ubud, Kelurahan Ubud, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar. […]

  • Bersinergi, Koramil Nusa Penida Pastikan Upacara Keagamaan Aman Dan Lancar

    Bersinergi, Koramil Nusa Penida Pastikan Upacara Keagamaan Aman Dan Lancar

    • calendar_month Minggu, 24 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Klungkung,- Wadanramil 1610-04/Nusa Penida Kapten Inf Gede Putra Yadnya menerjunkan personelnya untuk melaksanakan pengawalan dan pengamanan, Minggu ( 24/08/25 ). Pengawalan dan pengamanan tersebut diberikan dalam rangka kegiatan upacara keagamaan yang digelar di Desa Ped, pejukutan dan Desa Batukandik. Dalam konfirmasinya, Kapten Inf Gede Pitrayadnya menyampaikan bahwa hari ini disamping mengerahkan personel mengamankan berlangsungnya pujawali […]

expand_less