Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Polres Badung Pastikan Kondusifitas Lalu Lintas Lewat Patroli Malam dan Rekayasa Jalan

Polres Badung Pastikan Kondusifitas Lalu Lintas Lewat Patroli Malam dan Rekayasa Jalan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 20 Sep 2025
  • visibility 23
  • comment 0 komentar

Mangupura — Untuk memastikan situasi lalu lintas tetap aman dan terkendali, Sat Lantas Polres Badung mengintensifkan kegiatan patroli malam dan rekayasa lalu lintas di sejumlah titik rawan. Kegiatan ini berlangsung sejak Jumat (19/9/2025) sore hingga malam hari di seluruh wilayah hukum Polres Badung. Selain pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas, personel juga aktif memberikan imbauan kepada masyarakat untuk lebih waspada saat berkendara, terutama saat cuaca tidak menentu.

Patroli malam dilakukan melalui kegiatan Blue Light Patrol dengan melibatkan kendaraan roda dua (Kancil) dan roda empat (Kijang), menyasar lokasi yang kerap terjadi pelanggaran serta rawan kecelakaan. Di samping itu, petugas juga melakukan rekayasa lalu lintas termasuk penutupan sementara jalan yang mengalami kerusakan akibat banjir, demi menjamin keselamatan para pengguna jalan.

Kasat Lantas Polres Badung, AKP Ni Luh Tiviasih, S.H., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kehadiran polisi di tengah masyarakat untuk menjaga keamanan dan kelancaran lalu lintas. “Kami ingin masyarakat merasakan langsung keberadaan personel lalu lintas yang siap membantu dan menjaga keselamatan mereka di jalan, terutama di titik-titik yang berpotensi gangguan,” ujarnya.

Lebih lanjut, AKP Tiviasih berharap kegiatan ini dapat membangun kesadaran berlalu lintas masyarakat dan menekan angka kecelakaan. “Kami mengimbau masyarakat agar selalu tertib berlalu lintas dan waspada terhadap perubahan cuaca ekstrem. Dengan kerja sama yang baik antara polisi dan masyarakat, kita bisa menciptakan kondisi lalu lintas yang aman, tertib, dan lancar di wilayah Badung,” tutupnya. (hms)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Dukung Sportivitas Pemuda Lewat Pengamanan Turnamen Voli

    Babinsa Kodim 1602/Ende Dukung Sportivitas Pemuda Lewat Pengamanan Turnamen Voli

    • calendar_month Minggu, 27 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 41
    • 0Komentar

    Ende, Kegiatan Turnamen Bola Voli Imapare Cup VIII yang berlangsung di Dusun Ndetukune, Desa Jegharangga, Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende, berjalan dengan aman dan lancar berkat pengamanan yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 1602/01 Ende, pada Minggu (27/7/2025). Turnamen yang dimulai pukul 17.30 WITA hingga 20.00 WITA ini dihadiri oleh sejumlah tokoh masyarakat dan unsur pemerintahan desa, […]

  • Pelayanan SIM Berbasis Humanis Lewat Program ‘Polantas Menyapa’

    Pelayanan SIM Berbasis Humanis Lewat Program ‘Polantas Menyapa’

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Mangupura – Satlantas Polres Badung terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan publik, khususnya dalam pelayanan penerbitan Surat Izin Mengemudi (SIM). Melalui program ‘Polantas Menyapa’, masyarakat disambut dengan pendekatan yang lebih humanis, ramah, dan informatif selama proses pengurusan SIM di kantor Satlantas. Selasa (21/10/25) Kasat Lantas Polres Badung, AKP Ni Luh Tiviasih, S.H., M.H., menyampaikan bahwa program […]

  • Penyerahan sarana kontak kepada warga masyarakat

    Penyerahan sarana kontak kepada warga masyarakat

    • calendar_month Minggu, 14 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Tabanan Sabtu 13 September 2025 – Kanit Bimas Polsek Tabanan AKP Ni Ketut Merta didampingi oleh Bhabinkamtibmas Desa Wanasari Aiptu I Made Mertajaya bersama Panit 1 Bimas Polsek Tabanan menyerahkan sarana kontak kepada masyarakat di Bale Banjar Priyukti, Desa Wanasari. Sabtu 13 September 2025 pukul 09.00 WITA. Sarana kontak yang diserahkan […]

  • ‎Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Desa Serading Dihadiri TNI dan Masyarakat

    ‎Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Desa Serading Dihadiri TNI dan Masyarakat

    • calendar_month Sabtu, 20 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    ‎NTB – Sumbawa — Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H, masyarakat Dusun Karang Jati, Desa Serading, Kecamatan Moyo Hilir menggelar acara penuh khidmat di Masjid Nurul Wathon, Sabtu (19/9/2025). ‎ ‎Kegiatan yang dimulai sejak pukul 09.00 Wita ini dihadiri oleh berbagai tokoh, di antaranya Camat Moyo Hilir, Kades Serading, KUA Moyo Hilir, […]

  • Babinsa Dompu Gelar Patroli Malam, Wujudkan Keamanan dan Kebersamaan di Wilayah Binaan

    Babinsa Dompu Gelar Patroli Malam, Wujudkan Keamanan dan Kebersamaan di Wilayah Binaan

    • calendar_month Kamis, 16 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Sebagai bentuk kepedulian terhadap keamanan dan ketertiban masyarakat, Babinsa Koramil 1614-01/Dompu, Koptu M. Syarifuddin, melaksanakan kegiatan patroli ronda malam sekaligus kongkow bersama warga binaan di Dusun Kareke, Desa Mumbu, Kecamatan Dompu, pada Rabu (15 Oktober 2025). Kegiatan tersebut turut melibatkan unsur Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM), Karang Taruna, dan tokoh masyarakat setempat. Dalam […]

  • ‎Cegah Risiko Bencana, Babinsa Desa Aikmel Ajak Pemuda Waspada di Musim Hujan

    ‎Cegah Risiko Bencana, Babinsa Desa Aikmel Ajak Pemuda Waspada di Musim Hujan

    • calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    ‎Lombok Timur- Babinsa Desa Aikmel, Sertu Jamaludin melaksanakan kegiatan Patroli Kongkow-Kongkow di seputaran jalan raya Aikmel, Kecamatan Aikmel, Kabupaten Lombok Timur. Jumat (9/1/2026). ‎ ‎Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi serta meningkatkan komunikasi antara Babinsa dengan para pemuda setempat. ‎ ‎ Dalam kesempatan tersebut, Babinsa memberikan imbauan kepada pemuda agar meningkatkan kesadaran dan kewaspadaan terhadap […]

expand_less