Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » ‎Koramil 1615-02/Pringgabaya Gelar Aksi Kemanusiaan Pasca Jebolnya Tanggul di Lombok Timur

‎Koramil 1615-02/Pringgabaya Gelar Aksi Kemanusiaan Pasca Jebolnya Tanggul di Lombok Timur

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 19 Sep 2025
  • visibility 27
  • comment 0 komentar

‎Lombok Timur – Danramil 1615-02/Pringgabaya, Kapten Inf Agil, bersama anggota Koramil melaksanakan gotong royong membantu warga yang terdampak banjir akibat jebolnya tanggul Koko Tanggek. Kegiatan tersebut dipusatkan di Dusun Dasan Geres, Desa Batuyang, Kecamatan Pringgabaya, Kabupaten Lombok Timur, pada Jumat (19/09/2025).

‎Banjir yang terjadi mengakibatkan sekitar 90 unit rumah warga terendam air bercampur lumpur. Melihat kondisi tersebut, Koramil Pringgabaya bersama unsur terkait langsung turun tangan untuk membantu masyarakat dalam proses pembersihan dan penanganan pasca-banjir.

‎Dalam kegiatan itu, setidaknya 91 orang dilibatkan, terdiri dari 21 personel TNI, 10 personel Basarnas Kabupaten Lombok Timur, 10 orang dari Pemerintah Desa Batuyang, serta 50 warga setempat. Kebersamaan ini menunjukkan semangat gotong royong yang kuat dalam menghadapi musibah.

‎Adapun tindakan yang dilakukan antara lain menyedot air yang masih menggenang di dalam rumah warga, mengevakuasi barang-barang milik warga ke tempat aman, serta membersihkan lumpur yang terbawa arus banjir. Upaya tersebut dilakukan agar rumah warga dapat segera kembali ditempati dengan layak dan tidak menimbulkan masalah kesehatan.

‎Danramil 1615-02/Pringgabaya, Kapten Inf Agil, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian TNI bersama instansi terkait dalam membantu meringankan beban masyarakat. “Kami hadir bersama masyarakat sebagai wujud nyata kepedulian TNI. Semoga dengan kerja sama ini, kondisi lingkungan bisa cepat pulih dan warga dapat kembali beraktivitas dengan normal,” ujarnya.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sertu Ahmad Babinsa Desa Roka Hadiri Rapat Pembentukan Panitia MTQ Kecamatan Belo

    Sertu Ahmad Babinsa Desa Roka Hadiri Rapat Pembentukan Panitia MTQ Kecamatan Belo

    • calendar_month Kamis, 14 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Bima._ Pada hari Kamis, 14 Agustus 2025, Sertu Ahmad Babinsa Desa Roka dari Pos Ramil Belo Koramil 1608-04/Woha menghadiri rapat pembentukan panitia lokal Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Kecamatan Belo tahun 2025. Rapat tersebut bertempat di aula kantor Desa Roka, Kecamatan Belo, Kabupaten Bima. Rapat dimulai dengan pembukaan, kemudian sambutan Kepala Desa Roka yang menekankan […]

  • Koramil 1628-01/Taliwang Perkuat Sinergi dengan Warga Melalui Komsos

    Koramil 1628-01/Taliwang Perkuat Sinergi dengan Warga Melalui Komsos

    • calendar_month Sabtu, 19 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 36
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – Pada Sabtu (19/7/2025), Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang, Sertu Syarifuddin, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga binaan serta monitoring wilayah di Desa Sapugara Bree, Kecamatan Brang Rea, Kabupaten Sumbawa Barat. Kegiatan ini bertujuan mempererat hubungan silaturahmi antara TNI dan masyarakat serta memantau kondisi keamanan di wilayah binaan. Babinsa juga mengajak warga untuk bersama-sama […]

  • Sertijab Kabag SDM, Kabag Ren, Kasat Reskrim dan Kapolsek Selemadeg Timur di Polres Tabanan Berlangsung Khidmat

    Sertijab Kabag SDM, Kabag Ren, Kasat Reskrim dan Kapolsek Selemadeg Timur di Polres Tabanan Berlangsung Khidmat

    • calendar_month Sabtu, 23 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Polres Tabanan melaksanakan upacara serah terima jabatan (Sertijab) pejabat utama dan Kapolsek jajaran pada Sabtu (23/8/2025) pukul 08.00 Wita, bertempat di Lapangan Apel Mako Polres Tabanan. Upacara dipimpin langsung oleh Kapolres Tabanan dan dihadiri oleh Waka Polres, para Kabag, Kasat, Kapolsek jajaran, personel Bintara, ASN serta Bhayangkari […]

  • Babinsa Gianyar Dorong Pengolahan Sampah Organik Jadi Kompos dan Anorganik ke Bank Sampah

    Babinsa Gianyar Dorong Pengolahan Sampah Organik Jadi Kompos dan Anorganik ke Bank Sampah

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Gianyar – Sidan, Kamis (25/9/2025) Dalam rangka mendukung terwujudnya kelestarian alam dan menjaga kebersihan lingkungan, Babinsa Desa Sidan Koramil 1616-01/Gianyar Serka I Wayan Mardika bersama Bhabinkamtibmas Desa Sidan Aiptu Dewa Nyoman Oka Yasa melaksanakan pemantauan kegiatan pemilahan sampah sekaligus komunikasi sosial (Komsos) dengan para pegawai TPS 3R Bumi Sudha Rahayu, Desa Sidan, Kecamatan/Kabupaten Gianyar. Kegiatan […]

  • Sapa Desa, Letkol Sidik Pramono Sebut Bahas  Strategi Dan Kebijakan Percepatan Pembangunan KDKMP

    Sapa Desa, Letkol Sidik Pramono Sebut Bahas Strategi Dan Kebijakan Percepatan Pembangunan KDKMP

    • calendar_month Kamis, 30 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dandim 1610/Klungkung Letkol Kav Sidik Pramono, S.Sos., M.M., M.Han menghadiri kegiatan Rakor Penguatan Pembinaan Penyelenggaraan Pemerintahan Desa (SAPA DESA) dalam rangka percepatan pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) yang digelar melalui Vicon, Rabu ( 29/10/25 ). Kegiatan yang dilaksanakan di Ruang Rapat Kantor Desa Jumpai, Kecamatan/Kabupaten turut dihadiri oleh Kasdim 1610/Klungkung Mayor Cba Ketut […]

  • Koramil Nusa Penida Lakukan Pemantauan Stabilitas Di Pelabuhan Banjar Nyuh

    Koramil Nusa Penida Lakukan Pemantauan Stabilitas Di Pelabuhan Banjar Nyuh

    • calendar_month Minggu, 24 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Klungkung,- Pelabuhan Banjar Nyuh, Desa Ped, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung terus mendapatkan penjagaan dari pihak aparat setempat. Seperti halnya hari ini, meski terpantau dalam kondisi aman dan kondusif aparat gabungan terlihat terus melaksanakan monitoring situasi dan kondisi di seputaranarea pelabuhan, Minggu ( 24/08/25 ). Wadanramil 1610-04/Nusa Penida Kapten Inf Gede Putra Yadnya menerangkan bahwa […]

expand_less